Berganti Pemimpin Baru di Polresta Probolinggo, ini Sambutan Walikota

- Redaksi

Sabtu, 7 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Zainal Abidin. saat sambutanya  dalam acara Silaturrahmi Mangga Manis di Aula Rupatama Polresta Probolinggo, Jl. Dr. Moch. Saleh, Jumat (6/11) siang. Dok Foto : Hms

Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Zainal Abidin. saat sambutanya dalam acara Silaturrahmi Mangga Manis di Aula Rupatama Polresta Probolinggo, Jl. Dr. Moch. Saleh, Jumat (6/11) siang. Dok Foto : Hms

KOTA PROBOLINGGO, RadarBangsa.co.id – Kepolisian Resort Probolinggo Kota perkenalkan pemimpin barunya, AKBP Raden Muhammad Jauhari yang menggantikan AKBP Ambariyadi Wijaya yang saat ini menduduki jabatan baru sebagai Wadireskrimsus Polda Bali. Seluruh jajaran Forkopimda Kota Probolinggo, tokoh agama dan tokoh masyarakat hadir dalam acara Silaturrahmi Mangga Manis di Aula Rupatama Polresta Probolinggo, Jl. Dr. Moch. Saleh, Jumat (6/11) siang.

Ucapan selamat jalan dan selamat bertugas di tempat yang baru datang dari berbagai pimpinan daerah, tokoh agama dan tokoh masyarakat khusus ditujukan kepada AKBP Ambaryadi dan AKBP Raden Muhammad Jauhari mewarnai kegiatan silaturahmi. Tak terkecuali ucapan selamat dari Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Zainal Abidin.

Baca Juga  Keterbukaan Informasi Award 2020 Diraih Kembali Oleh Pemerintah Kota Probolinggo

Menurut Habib Hadi, banyak kesan yang tak terlupakan dari sosok AKBP Ambaryadi selama menjabat Kapolresta Probolinggo, khususnya dalam upaya bersama-sama menghadapi pandemi covid-19. Salah satu keberhasilan yang tak terlupakan adalah bagaimana kesungguhannya bersama Pemerintah Kota Probolinggo membangun Kampung Tangguh yang awalnya hanya direncanakan ada satu per Kecamatan, tapi dengan kebersamaan akhirnya Kota Probolinggo mampu mewujudkan Kampung Tangguh di setiap kelurahan, bahkan bisa menjadi percontohan nasional.

“Sekarang kita tinggal meneruskan melakukan kegiatan-kegiatan yang mengedukasi masyarakat di kampung yang ada. Karena itu sangat efektif dalam menghadapi situasi seperti sekarang ini,” ujar Habib Hadi.

“Terima kasih atas kebersamaan kita dalam membangun Kota Probolinggo, mudah-mudahan walaupun sudah bertugas di tempat yang jauh, tali silaturrahmi tetap bisa dijalin terus,” tambahnya.

Baca Juga  Persiapan pelaksanaan tilang Elektronik, Polres Probolinggo kota bahas bersama Dinas Perhubungan

Selanjutnya, AKBP Ambaryadi pun memberikan kesan yang sama. Kota Probolinggo sudah dianggap seperti rumah sendiri baginya. Menurutnya, sudah menjadi tugas bersama untuk menguatkan masyarakat, bukan hanya menghindarkan masyarakat dari tertular virus corona tetapi juga menghindarkan masyarakat dari dampak yang lain, seperti dampak sosial.

Baik wali kota maupun AKBP Ambariyadi mempunyai harapan yang sama untuk Kapolresta Probolinggo yang baru, AKBP Raden Muhammad Jauhari, yaitu menjadi satu kesatuan di dalam menjaga kondusitivitas Kota Probolinggo agar tetap menjadi kota yang nyaman, aman dan tertib.

Baca Juga  Kota Probolinggo Gelar Pramuskomwil IV Apeksi ke-12

Sementara itu, AKBP Raden Muhammad Jauhari menyatakan siap bersinergi dengan Pemerintah Kota Probolinggo. Ia yakin setiap daerah memiliki dinamika dan kompleksitas masalah yang berbeda, begitu pula dengan karakteristik budaya lokalnya. Karena itu, ia pun tak segan meminta bimbingan dan dukungan sepenuhnya kepada segenap unsur forkopimda yang ada untuk membangun Kota Probolinggo menjadi lebih baik.

Ia juga berkomitmen apa yang telah menjadi prestasi maupun kinerja yang baik selama ini akan terus dipertahankan agar bisa terus suistainable atau berkelanjutan “Kalau bagus saya lanjutkan, apa yang kurang dan menjadi cita-cita bersama, atas dukungan bapak ibu sekalian kita wujudkan,” ujarnya AKBP Raden Muhammad Jauhari.

Berita Terkait

Menjaga Keutuhan NKRI Kodim 0822 Bondowoso Peringatan Dirgahayu TNI ke-79
HUT ke-79 TNI, Khofifah Apresiasi Profesionalisme TNI dalam Menjaga Demokrasi
Bersama Gus Reza, Khofifah : Perbanyak Sholawat untuk Pilkada Damai
Fadli Zon : Khofifah Pemimpin yang Paham dan Peduli Petani
Disambut Gelombang Doa, Khofifah Motivasi Santri Ponpes Al Anwar untuk Raih Pendidikan Tinggi dan Tegaskan Komitmen Majukan Pesantren
JNE Raih Penghargaan di Indonesia CSR Awards 2024
Khofifah – Emil Dialog dengan Muhammadiyah Jatim, Bahas Sinergi Pembangunan dan Kemandirian Masyarakat
Khofifah Resmi Jabat Ketua Dewan Penasehat HKTI Jatim, Dorong Smart Village dan Teknologi Pertanian untuk Majukan Produktivitas

Berita Terkait

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 11:01 WIB

Menjaga Keutuhan NKRI Kodim 0822 Bondowoso Peringatan Dirgahayu TNI ke-79

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 08:27 WIB

HUT ke-79 TNI, Khofifah Apresiasi Profesionalisme TNI dalam Menjaga Demokrasi

Jumat, 4 Oktober 2024 - 19:21 WIB

Bersama Gus Reza, Khofifah : Perbanyak Sholawat untuk Pilkada Damai

Jumat, 4 Oktober 2024 - 05:38 WIB

Fadli Zon : Khofifah Pemimpin yang Paham dan Peduli Petani

Kamis, 3 Oktober 2024 - 17:40 WIB

Disambut Gelombang Doa, Khofifah Motivasi Santri Ponpes Al Anwar untuk Raih Pendidikan Tinggi dan Tegaskan Komitmen Majukan Pesantren

Berita Terbaru

Kepala BRI Unit Pucuk, Mochamad Afnan Zainuri, saat menyerahkan bantuan program Klasterkuhidupku

Ekonomi

BRI Dorong UMKM Lamongan Maju Lewat Klasterkuhidupku

Sabtu, 5 Okt 2024 - 10:51 WIB