Bupati Sabar AS dan Rombongan Hadiri Musrenbang

Bupati Sabar AS

PASAMAN, RadarBangsa.co.id – Disambut dengan tarian Pasambahan yang memukau, Bupati Sabar AS beserta rombongan menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Rao Utara di aula kantor camat setempat.

Turut hadir dalam acara tersebut Forkopimca Rao Utara, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, Kabid, Kasi Dinas, Niniak Mamak, tokoh masyarakat, Bundo Kanduang, dan Pimpinan Organisasi Masyarakat (Ormas) setempat.

Bacaan Lainnya

Camat Rao Utara, Asran. S.Sos, menyampaikan bahwa terdapat tiga nagari yang akan mengusulkan program prioritas dalam Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun berikutnya. “Program-program tersebut meliputi penanggulangan banjir, peningkatan jalan, peningkatan perkebunan karet, dan penanganan peternakan kerbau,”ucapnya.

Sementara itu, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Pasaman, Choiruddin Batu Bara, mengungkapkan bahwa dari 28 usulan yang diajukan oleh Kecamatan Rao Utara, hanya 12 yang akan disampaikan, dengan setiap nagari mendapatkan empat usulan program prioritas. “Hal ini dilakukan untuk memastikan efisiensi dan manfaat langsung bagi masyarakat,”jelasnya.

Bupati Pasaman, Sabar AS, menyampaikan harapannya untuk mempercepat pembangunan di kecamatan Rao Utara dengan dukungan masyarakat dan stakeholder yang ada. “Salah satu prioritas pembangunan untuk tahun berikutnya adalah peningkatan jalan Rao – Gunung menuju Batang Lubu, dengan tujuan meningkatkan mobilitas ekonomi,”ujar Bupati AS.

Selain itu, Bupati juga menyoroti peningkatan sektor perkebunan, pertanian, dan perikanan sesuai dengan kultur daerah Rao Utara. “Pentingnya perencanaan yang baik dalam mewujudkan pembangunan yang berkualitas,”tegasnya.

Dalam kunjungannya, Bupati Sabar AS juga meninjau salah satu jembatan yang rusak di daerah Jorong Lapan Nagari Koto Nopan, sebagai bagian dari upaya pemantauan langsung terhadap kondisi infrastruktur yang membutuhkan perbaikan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *