BANGKALAN, RadarBangsa.co.id – Pekan ini, Minggu di akhir tahun 2023 akan menjadi momen liburan yang istimewa. Menurut keputusan SKB 3 Menteri, hari libur tahun baru 2024 hanya akan satu hari, tepat pada tanggal 1 Januari 2024. Namun, berita baik bagi banyak orang karena akhir pekan yang berdekatan dengan hari libur tersebut bisa memperpanjang liburan menjadi tiga hari.
Bagi yang belum merencanakan liburan, jangan lewatkan Kabupaten Bangkalan sebagai destinasi yang menarik. Terdapat banyak tempat wisata menarik di sana, seperti Bukit Jaddih, Bukit Arosbaya, Makam Aermata Ebhu, Telusur Sungai Amazon Bangkalan, dan Mangrove Labuhan.
Misalnya, Bukit Jaddih yang merupakan bekas tambang kapur yang kini diubah menjadi obyek wisata menarik dengan kolam buatan dan pahatan di bukit kapur. Kemudian, Bukit Arosbaya dengan keindahan bukit kapur merah kecokelatan dan tumbuhan hijau yang memukau.
Tak ketinggalan, Makam Aermata Ebhu menjadi tempat bersejarah dan juga lokasi dengan sumber mata air yang diyakini mampu menyembuhkan berbagai penyakit. Serta Sungai Keramat yang menyerupai petualangan di sungai Amazon.
Mangrove Labuhan juga menjadi destinasi menarik dengan hutan mangrove yang bisa disusuri melalui jembatan kayu sepanjang 350 meter. Di samping mencegah abrasi, hutan mangrove ini juga menjadi obyek wisata sekaligus wahana edukasi.
Ada banyak lagi tempat menarik di Kabupaten Bangkalan yang bisa menjadi pilihan liburan yang seru.