Deteksi Dini Corona di Intansi Pemerintah

- Redaksi

Kamis, 27 Agustus 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

OGAN KOMERING ILIR, RadarBangsa.co.id – Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) melakukan deteksi dini penularan virus corona (Covid-19) dengan menggencarkan pelaksanaan tes di instansi pemerintahan dan pusat layanan publik.

Seperti pada Rabu, (26/8) Pemkab OKI menggelar rapid test bagi 2020 pegawai di sejumlah instansi pemerintahan dan perkantoran di Pemkab OKI. Tes dilakukan di Ruang Rapat Bende Seguguk Setda OKI.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten OKI, Iwan Setiawan, mengatakan upaya ini untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 serta memastikan pelayanan publik di perkantoran dan intansi pemerintah aman dari Covid-19.

“Tujuannya, untuk memutus rantai penularan Covid-19 di Instansi pemerintahan dan pusat layanan publik,” katanya Rabu, (26/8).
Iwan menyebut ada penyesuaian metode yang dilakukan satuan tugas Covid-19 dalam penanganan Covid-19 di OKI.

“Diawal-awal dulu klaster penularan oleh Pelaku Perjalanan daerah Terjangkit (PPT), lalu dari warga luar OKI, sekarang kita fokus pencegahan jangan sampai ada penularan lokal” kata Iwan. Hal ini katanya seiring dengan kebijakan telah diperbolehkannya ASN untuk melakukan perjalanan dinas keluar daerah.

Iwan menambahkan kesadaran masyarakat untuk datang sendiri ke pusat isolasi jika memilki gejala Covid-19 semakin tumbuh.
“Kesadaran masyarakat OKI yang merasa dirinya terjangkit juga semakin baik. Mereka datang secara mandiri ke pusat isolasi untuk diperiksa maupun karantina mandiri” ujarnya.

Meski demikian ungkap Iwan pemerintah tidak henti mengingatkan masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan meski penyebaran Covid-19 di Kabupaten OKI dianggap masih terkendali.

“Kebiasan baru pasca Covid-19 seperti rutin mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak harus tetap dilakukan karena corona masih ada disekitar kita” tambahnya.

(Mus)

Berita Terkait

Pemkab Lamongan Terima Penghargaan atas Penurunan Angka Pengangguran
Pemkab dan DPRD Lamongan Setujui APBD 2025 dengan Pendapatan Rp 3,26 Triliun
Polsek Tikung Pengamanan dan Pengawalan Logistik Pemilu dari Gudang KPU Lamongan ke PPK Tikung
Plt Bupati Sidoarjo Sidak Jembatan Kedungpeluk, Apresiasi Perbaikan Cepat dan Rencanakan Perbaikan Gladakdowo
Dinas Lingkungan Hidup Madiun Gelar Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik dan Biopori untuk Lingkungan Berkelanjutan
Pj Gubernur Adhy Puji Rekor Distribusi Logistik Pilkada Jatim, Tercepat dan Terbanyak di Indonesia
KPU Jatim Gelar Apel Kesiapan Distribusi Logistik Pilkada 2024 di Sidoarjo
KPU Kabupaten Pasuruan Berangkatkan Logistik Pilkada Serentak 2024

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 04:26 WIB

Pemkab Lamongan Terima Penghargaan atas Penurunan Angka Pengangguran

Senin, 25 November 2024 - 22:12 WIB

Pemkab dan DPRD Lamongan Setujui APBD 2025 dengan Pendapatan Rp 3,26 Triliun

Senin, 25 November 2024 - 10:26 WIB

Polsek Tikung Pengamanan dan Pengawalan Logistik Pemilu dari Gudang KPU Lamongan ke PPK Tikung

Senin, 25 November 2024 - 08:13 WIB

Plt Bupati Sidoarjo Sidak Jembatan Kedungpeluk, Apresiasi Perbaikan Cepat dan Rencanakan Perbaikan Gladakdowo

Minggu, 24 November 2024 - 15:10 WIB

Dinas Lingkungan Hidup Madiun Gelar Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik dan Biopori untuk Lingkungan Berkelanjutan

Berita Terbaru

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lamongan, Sugeng Widodo, dalam acara Detik Jatim Awards 2024 di Dyandra Convention Center, Surabaya.(IST)

Politik - Pemerintahan

Pemkab Lamongan Terima Penghargaan atas Penurunan Angka Pengangguran

Selasa, 26 Nov 2024 - 04:26 WIB

Politik - Pemerintahan

Pemkab dan DPRD Lamongan Setujui APBD 2025 dengan Pendapatan Rp 3,26 Triliun

Senin, 25 Nov 2024 - 22:12 WIB

Peristiwa

KPU Sidoarjo Rampungkan Pendistribusian Logistik Pilkada 2024

Senin, 25 Nov 2024 - 21:47 WIB