Dewan Pendidikan Kota Semarang, Dorong Stakeholder Tingkatkan Kualitas Literasi Peserta Didik

- Redaksi

Sabtu, 2 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPKS Dr Drs Budiyanto SH, M.Hum (Dok Foto IST)

Ketua DPKS Dr Drs Budiyanto SH, M.Hum (Dok Foto IST)

SOLO, RadarBangsa.co.id – Dewan Pendidikan Kota Semarang (DPKS) mendorong para pemangku kepentingan (Stakeholder) dan pelaksana kebijakan pendidikan agar melakukan akselerasi peningkatan kualitas literasi dan numerasi di lingkungan satuan-satuan pendidikan (Satpen) di kota Semarang

Ketua DPKS Dr Drs Budiyanto SH, M.Hum mengatakan, langkah percepatan itu harus ditempuh untuk mewujudkan harapan Walikota Semarang yang ingin mewujudkan Semarang hebat dan semakin hebat antara lain dibidang pendidikan.

“Data yang disampaikan narasumber Drs Slamet dari Balai Besar Penjaminan Mutu Pendidikan (BBPMP) Provinsi Jawa Tengah, saat rapat kerja DPKS di Solo menyebutkan, bahwa rapor pendidikan di kota Semarang masih harus dipacu,” kata Budiyanto pada waktu raker di Solo Rabu (22/6).

Baca Juga  Dua Juru Parkir Duel, Satu Diamankan Karena Pakai Sajam

Budiyanto menyitir apa yang disampaikan Drs Slamet bahwa hasil Rapor Pendidikan dibidang literasi dan numerasi masih pada garis minimum. Oleh karena itu merupakan tanggung jawab bersama khususnya para kepala sekolah dan semua guru untuk lebih meningkatkan motivasi belajar pada peserta didik agar penguasaan literasi dan numerasi meningkat secara maksimal dan meningkatnya disiplin dalam belajar dan tata tertib sekolah serta terbangunnya karakter yang lebih baik.

Menurut Budiyanto, agenda raker yang berlangsung selama dua hari, selasa-rabu (21-22/6) berjalan dinamis, baik pada sesi agenda input narasumber yang dilanjutkan dengan diskusi maupun dalam rapat pembahasan materi raker di tingkat komisi maupun pleno komisi.terangnya

Baca Juga  Kadisdik Lamongan Paparkan Standar Pembiayaan Pendidikan

Informasi dari BBPMP Provinsi Jateng itu, lanjut Budiyanto, langsung direspon peserta raker dan menjadi salah satu bahasan pokok dalam rapat komisi raker yang terbagi dalam tiga komisi, yakni; pendidikan dasar, pendidikan menengah dan pendidikan non formal/informal.

Dia menambahkan, pembahasan itu menghasilkan sejumlah rumusan hasil rapat kerja dewan pendidikan kota Semarang diantaranya perlunya percepatan peningkatan literasi dan numerasi agar dunia pendidikan dapat memberikan kontribusi yang lebih maksimal dalam mendukung terwujudnya Semarang hebat dan semakin hebat.

Selain itu, raker juga merekomendasikan kepada pemangku dan pelaksana kebijakan pendidikan agar menjaga konsistensi dalam memberikan perhatian terhadap pendidikan karakter peserta didik di seluruh satpen yang ada di kota Semarang.ujarnya

Baca Juga  Festival Gedongsongo 2021 dibuka, Kapolres Semarang Ingatkan Masyarat Tetap Memperhatikan Prokes Ketat

Budiyanto mengingatkan, baik pemangku maupun pelaksana kebijakan pendidikan jangan abai terhadap pendidikan karakter peserta didik, apalagi saat ini sudah ada indikasi gerakan infiltrasi merusak karakter di lingkungan satpen.

“Mari kita bergerak bersama, kerja keras yang dipimpin oleh Walikota Bp Dr Hendrar Prihadi SE MM dalam mewujudkan Semarang hebat dan semakin hebat sesuai dengan proporsi masing masing. DPKS mengajak masyarakat pendidikan agar pada era Belajar Merdeka ini kualitas dan mutu pendidikan di kota Semarang makin berkualitas dan bermutu” pungkasnya

Berita Terkait

Edukasi ‘Ayo Makan Seafood’ Semarakkan Bulan Bahasa Siswa SD
Khofifah – Emil Silaturahmi ke PW NU Jatim, Bahas Pendidikan dan Masa Depan Jatim
Pjs Bupati Sidoarjo Ajak Siswa Teladani Akhlak Nabi Muhammad
Pj Gubernur Adhy : KEK Singhasari Unggul dengan Layanan Digital Terintegrasi
LKBB Banyuwangi 2024, Ajang Disiplin dan Kekompakan Siswa
Workshop AI untuk Pendidik SD di Bangkalan
Viral! Guru SMP 1 Kembangbahu Lamongan Aniaya Siswa di Kelas
Kreativitas dan Kewirausahaan, Outing Class Siswa SD Al Muslim ke Sult Cafe
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 6 Oktober 2024 - 06:49 WIB

Edukasi ‘Ayo Makan Seafood’ Semarakkan Bulan Bahasa Siswa SD

Rabu, 2 Oktober 2024 - 05:26 WIB

Khofifah – Emil Silaturahmi ke PW NU Jatim, Bahas Pendidikan dan Masa Depan Jatim

Selasa, 1 Oktober 2024 - 22:35 WIB

Pjs Bupati Sidoarjo Ajak Siswa Teladani Akhlak Nabi Muhammad

Jumat, 27 September 2024 - 18:24 WIB

Pj Gubernur Adhy : KEK Singhasari Unggul dengan Layanan Digital Terintegrasi

Kamis, 26 September 2024 - 07:51 WIB

LKBB Banyuwangi 2024, Ajang Disiplin dan Kekompakan Siswa

Berita Terbaru

Para peserta berpose bersama Pengurus DPC Peradi SAI Sidoarjo seusai pelaksanaan UPA perdana (Foto : FYW)

Hukum - Kriminal

Ujian Profesi Advokat Perdana Sukses Digelar Peradi SAI Sidoarjo Raya

Minggu, 6 Okt 2024 - 16:55 WIB

Gaya Hidup

Sound of Ijen Caldera Bondowoso Hadirkan D’Bagindas

Minggu, 6 Okt 2024 - 11:40 WIB