Dosen dan Mahasiswa ITS Rintis Kafetaria Halal di Kampus

- Redaksi

Sabtu, 12 Desember 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kafetaria Teknik Informatika ITS

Kafetaria Teknik Informatika ITS

SURABAYA, RadarBangsa.co.id – Sejumlah Dosen dan Mahasiwa ITS yang tergabung dalam Tim KKN Tematik (KKNT) Rintis Kafetaria halal kepada mitra yang menjajakan dagangannya di Kafetaria Informatika dan Kantin Perpustakaan ITS. Kegiatan tersebut berlangsung selama enam hari dimulai sejak 10 Agustus 2020 dan berakhir pada 15 Agustus 2020.

Kegiatan tersebut diikuti oleh 6 dosen dan 10 mahasiswa Departemen Teknik Informatika ITS serta 11 mitra yang terdaftar dalam pelatihan halal. Mitra tersebut diantaranya Vivi Luthfiaty, Edy Lukito, Abdul Soleh, Eva Mursidah, Hari Pramono, Marsudiyana, Soleh, Muhammad Khoirul Anam, Herlin, Iis Triwiji Astuti dan Dwi M.

Baca Juga  Pelaku Usaha di Kediri Dapatkan Edukasi dari Anggota DPR RI & Badan POM

“Program ini bertujuan memberikan sosialisasi seputar kajian halal kepada mitra yang menjajakan danganganya di Kafetaria Informatika dan Kantin Perpustakaan ITS mengingat mayoritas pembeli beragama islam dan belum adanya sertifikat halal yang dikeluarkan pihak ITS bagi mitra yang bersangkutan,” kata Adhatus Solichah Ahmadiyah, S.Kom, M.Sc. Dosen Teknik Informatika ITS.

Dikatakan, program pelatihan halal ini dilaksanakan dengan memanfaatkan platform Whatsapp Group dan juga Zoom sebagai media berkomunikasi dan penyaluran informasi. Kegiatan ini diawali dengan pendaftaran pelatihan yang dilakukan oleh mahasiswa dan pemberian materi oleh dosen.

Baca Juga  Mayjen TNI Rafael Granada Baay Terima Penghargaan Prapanca Award PWI Jatim

Selama enam hari, mitra diberikan materi tentang halal, haram, dan najis dilajutkan dengan materi tentang pengenalan titik kritis bahan pangan dan tentang sistem jaminan halal. Selain materi dasar, dua materi pengayaan yang diberikan adalah tentang keuangan syariah dan pemanfaatan teknologi informasi.

“Alhamdulillah, setelah mengikuti pelatihan halal ini, pengetahuan saya tentang halal dan haram menjadi bertambah, baik itu tentang bahan makanan mentah, bahan baku pendukung, dan kemasan.

Selain itu pengetahuan saya menjadi lebih mendalam dalam memilih bahan baku halal yang jelas urutan kehalalannya, memilih kemasan yang jelas kehalalannya, menjaga proses produksi dari hal-hal yang haram, serta mengetahui syarat produksi makanan yang ditetapkan harus mendapat izin edar dan label halal, ” ujar Herlin salah satu peserta program pelatihan halal ITS.

Baca Juga  Kembalikan Semangat Sekolah Adiwiyata Nasional, SMAN 3 Sampang datangkan Tim Adiwiyata Kabupaten

Sebagai tindak lanjut kegiatan ini, mitra mendapatkan QR code sebagai mitra binaan Pusat Kajian Halal ITS dan pendampingan pengurusan sertifikasi halal. Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kepedulian dan ketersediaan menu halal di kawasan kampus ITS.

(RB)

Berita Terkait

Edukasi ‘Ayo Makan Seafood’ Semarakkan Bulan Bahasa Siswa SD
Khofifah – Emil Silaturahmi ke PW NU Jatim, Bahas Pendidikan dan Masa Depan Jatim
Pjs Bupati Sidoarjo Ajak Siswa Teladani Akhlak Nabi Muhammad
Pj Gubernur Adhy : KEK Singhasari Unggul dengan Layanan Digital Terintegrasi
LKBB Banyuwangi 2024, Ajang Disiplin dan Kekompakan Siswa
Workshop AI untuk Pendidik SD di Bangkalan
Viral! Guru SMP 1 Kembangbahu Lamongan Aniaya Siswa di Kelas
Kreativitas dan Kewirausahaan, Outing Class Siswa SD Al Muslim ke Sult Cafe
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 6 Oktober 2024 - 06:49 WIB

Edukasi ‘Ayo Makan Seafood’ Semarakkan Bulan Bahasa Siswa SD

Rabu, 2 Oktober 2024 - 05:26 WIB

Khofifah – Emil Silaturahmi ke PW NU Jatim, Bahas Pendidikan dan Masa Depan Jatim

Selasa, 1 Oktober 2024 - 22:35 WIB

Pjs Bupati Sidoarjo Ajak Siswa Teladani Akhlak Nabi Muhammad

Jumat, 27 September 2024 - 18:24 WIB

Pj Gubernur Adhy : KEK Singhasari Unggul dengan Layanan Digital Terintegrasi

Kamis, 26 September 2024 - 07:51 WIB

LKBB Banyuwangi 2024, Ajang Disiplin dan Kekompakan Siswa

Berita Terbaru

Gaya Hidup

Sound of Ijen Caldera Bondowoso Hadirkan D’Bagindas

Minggu, 6 Okt 2024 - 11:40 WIB

Calon Wakil Bupati Sidoarjo Hj Mimik saat senam minggu pagi (IST)

Politik - Pemerintahan

Ratusan Emak-Emak Antusias Sambut Warling Bu Mimik Cawabup Sidoarjo

Minggu, 6 Okt 2024 - 10:32 WIB