DPO Dandi Prio Anggoro Ditangkap di Madiun

- Redaksi

Kamis, 24 Oktober 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MADIUN, RadarBangsa.co.id – Tim Jaksa Pidana Khusus Kejaksaan Negeri Kabupaten Madiun dibantu Tim Satreskrim Polres Madiun berhasil mengamankan dan menangkap buron atas nama Dandi Prio Anggoro, S.Sos.,yang sedang berada di Perumahan Taman Sari, Kecamatan Taman,Madiun, pada saat sedang mengantarkan sepeda motor milik temannya. Hal ini merupakan program Tangkap Buron (TABUR) 31.1 dan merupakan TABUR ke – 139 pada saat ini.

Buron atas nama Dandi Prio Anggoro, S.Sos ini merupakan DPO atas penetapan sebagai tersangka yang terjerat kasus dugaan tindak pidana korupsi pengelolaan dana penyertaan modal pada perusahaan aneka usaha dan jasa (AUJ) Kota Bontang, tahun anggaran 2014 dan 2015 yang bersumber dari APBD Kota Bontang yang terindikasi merugikan keuangan negara sebesar Rp 7Miliar lebih yang dipersangkakan melanggar pasal 2 ayat (1) jo pasal 3 jo. pasal 18 UU RI No. 31 tahun 1999 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi jo. UU RI No. 20 tahun 2001 tentang perubahan UU RI No. 31 tahun 1999 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi jo. pasal 55 ayat (1) ke – 1 KUHP.

Kasus yang menjerat tersangka ini semenjak dikeluarkannya surat perintah penyidikan tertanggal 22 Februari 2018 dan surat penetapan tersangka pada tanggal 05 April 2018, hingga akhirnya pada hari ini Rabu tanggal 23 Oktober 2019 tersangka berhasil diketemukan setelah bersembunyi di wilayah Kabupaten Madiun.

Selanjutnya buron atas nama Dandi Prio Anggoro, S.Sos dibawa dari Kabupaten Madiun menuju Surabaya,untuk sementara waktu di titipkan di Rumah Tahanan (RUTAN) Kejaksaan Tinggi Jawa Timur dan akan diterbangkan menuju Bontang, Kalimantan Timur untuk menjalani proses hukumnya. (Red)

Berita Terkait

Dewan Pers Tegaskan Usut Tuntas Teror Kepala Babi ke Tempo – RadarBangsa Lamongan
Sekretaris Satu PTSL Desa Gilang Ditahan Kejaksaan Sidoarjo Terkait Kasus Pungli
Lapas Semarang gencar razia gabungan, wujudkan lingkungan bebas barang terlarang
Operasi Pekat Semeru 2025, Polres Lamongan Berantas Kriminalitas
ASLI dan APTRINDO Banyuwangi Gelar Demo Tolak Pembatasan Angkutan Barang Selama Arus Mudik Lebaran 2025
Kejati Jatim Geledah 5 Lokasi, Bongkar Dugaan Korupsi Hibah SMK Swasta
Tiga Anggota Polisi Gugur dalam Penggerebekan Judi Sabung Ayam di Lampung
Warga Sugio Lamongan, Diciduk Polisi Saat Hendak Transaksi Sabu di Tikung
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 23:43 WIB

Dewan Pers Tegaskan Usut Tuntas Teror Kepala Babi ke Tempo – RadarBangsa Lamongan

Jumat, 21 Maret 2025 - 18:21 WIB

Sekretaris Satu PTSL Desa Gilang Ditahan Kejaksaan Sidoarjo Terkait Kasus Pungli

Jumat, 21 Maret 2025 - 12:05 WIB

Lapas Semarang gencar razia gabungan, wujudkan lingkungan bebas barang terlarang

Jumat, 21 Maret 2025 - 00:45 WIB

Operasi Pekat Semeru 2025, Polres Lamongan Berantas Kriminalitas

Kamis, 20 Maret 2025 - 17:26 WIB

ASLI dan APTRINDO Banyuwangi Gelar Demo Tolak Pembatasan Angkutan Barang Selama Arus Mudik Lebaran 2025

Berita Terbaru

Pulau Masalembu (Ilustrasi)

Politik - Pemerintahan

Pulau Masalembu Belum Teraliri Listrik, SSNU Desak Percepatan PLTS

Sabtu, 22 Mar 2025 - 00:10 WIB