NGAWI, RadarBangsa.co.id – Gor Bung Hatta Desa Klitik Kecamatan Geneng menjadi saksi kehadiran Edhie Baskoro Yudhoyono alias Mas Ibas, Calon Legislatif DPR RI Dapil 7, dalam acara pelatihan dan deklarasi saksi partai se-kabupaten Ngawi menjelang Pemilu 2024, pada Kamis (25/01/2024).
Mas Haris, Ketua DPC Demokrat Ngawi, yang juga merupakan anggota Dewan DPRD Ngawi, menyampaikan sambutannya dengan mengingatkan para saksi Partai Demokrat sebagai ujung tombak untuk menyukseskan Pemilu 2024, khususnya di Kabupaten Ngawi, pada tanggal 14 Februari 2024.
“Hari ini, para saksi Partai Demokrat se-kabupaten Ngawi, yang saya sayangi dan banggakan, berkumpul di Gor ini untuk mendapatkan pelatihan, melakukan deklarasi untuk Pemilu 2024, dan mendukung terpilihnya Edhie Baskoro Yudhoyono (Mas Ibas) sebagai Caleg DPR RI Dapil 7,” ujar Haris.
Selanjutnya, Mas Ibas dalam orasinya mengajak pendukungnya dan masyarakat Kabupaten Ngawi untuk aktif berpartisipasi dalam Pemilu 2024 dengan datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS). Ia menekankan pentingnya peran para saksi Partai Demokrat sebagai pasukan biru untuk memastikan satu suara masyarakat Ngawi untuk Partai Demokrat.
“Keberadaan saksi-saksi ini adalah teman-teman pasukan biru yang bertugas memastikan suara rakyat Kabupaten Ngawi didukung sepenuhnya untuk Partai Demokrat. Kita memerlukannya agar bersama-sama membangun Ngawi secara gotong royong. Partai Demokrat berkomitmen memberikan yang terbaik untuk Kabupaten Ngawi, dengan memiliki perwakilan yang dapat mengawal dan membawa aspirasi masyarakat, serta memastikan kesejahteraan yang lebih baik dan maju,” tandasnya.