Gaet Mahasiswa Asing, FE Unesa Jalin Kerjasama dengan Pesantren

- Redaksi

Sabtu, 30 November 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KEDIRI, RadarBangsa.co.id – Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Surabaya (FE Unesa) terus berupaya menjalin kerjasama dengan stakeholder. Kerjasama kali ini dilakukan dengan Pondok Pesantren Wali Barokah Kediri yang dilaksanakan di Wisma VIP yang dikemas dalam kegiatan Sosialisasi Kelas Internasional dan Memorandum of Agriment (MoA) antara Fakultas Ekonomi Unesa dengan Ponpes Wali Barokah, Kediri.

Hadir dalam kegiatan ini pengurus yayasan, ustadz, santriwan dan santriwati yang berasal dari luar negeri diantaranya dari Malaysia, Thailand, Singapore, Suriname, dan New Zealand. Sedangkan dari FE Unesa diwakili oleh Dekan Anang Kistyanto dan Wakil Dekan Bidang Akademik Susi Handayani.

Menurut Anang, inti dari kegiatan ini adalah sosialisasi kelas internasional dan MoA. “Ponpes Wali Barokah memiliki banyak santriwan dan santriwati dari luar negeri. Kami berharap, setelah lulus dari pondok akan melanjutkan studi di Unesa khususnya di Fakultas Ekonomi,” pungkasnya pada keterangan tertulisnya. Sabtu, (30/11/2019).

Baca Juga  Prihatin! Perpusda Sumenep Minim Pengunjung, ini Solusinya

Sosialisasi kelas internasional disampaikan langsung oleh Susi Handayani selaku Wakil Dekan bidang Akademik FE unesa. “Kelas internasional di FE Unesa mulai dirintis tahun 2018 dan saat ini semua program studi sudah memiliki kelas internasional,” ungkapnya.

Baca Juga  Prestasi ANBK Kota Madiun, Kepala Sekolah Diberi Penghargaan

Dalam kesempatan ini, Susi juga menyampaikan profil program studi di Unesa khususnya program studi di FE Unesa.

Sementara itu, Ketua Ponpes Wali Barokah, Sunarto menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran rombongan dari Fakultas Ekonomi Unesa. “Kami sudah bekerjasama dengan beberapa kampus Negeri dan Swasta di kota Kediri, namun untuk santri yang berasal dari Indonesia. Sedangkan untuk santri dari luar negeri ini baru pertama kalinya”,” ungkapnya.

Baca Juga  Tak Hadiri Sosialisasi, Ketua TP3 Hanya Kirim Salam

Semoga setelah kegiatan ini ada santriwan dan santriwati dari luar negeri yang berminat kuliah di Unesa.

Senada dengan, Sunarto, Sekretaris Yayasan, Muchid juga menyampaikan terimakasih dan akan menindak lanjuti kegiatan yang ini. “Setelah kegiatan ini, seluruh santriwan dan santriwati luar negeri akan kami kumpulkan, yang berminat nanti akan kami fasilitasi dan koordinasikan lebih lanjut dengan FE Unesa selaku inisiator kegiatan ini. Semoga silaturahim ini terus terjaga,” tuturnya. (Ari)

Berita Terkait

Khofifah – Emil Silaturahmi ke PW NU Jatim, Bahas Pendidikan dan Masa Depan Jatim
Pjs Bupati Sidoarjo Ajak Siswa Teladani Akhlak Nabi Muhammad
Pj Gubernur Adhy : KEK Singhasari Unggul dengan Layanan Digital Terintegrasi
LKBB Banyuwangi 2024, Ajang Disiplin dan Kekompakan Siswa
Workshop AI untuk Pendidik SD di Bangkalan
Viral! Guru SMP 1 Kembangbahu Lamongan Aniaya Siswa di Kelas
Kreativitas dan Kewirausahaan, Outing Class Siswa SD Al Muslim ke Sult Cafe
Despendikbud dan Kapolres Madiun Kolaborasi Gelar Lomba Polisi Cilik se-Kabupaten
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 2 Oktober 2024 - 05:26 WIB

Khofifah – Emil Silaturahmi ke PW NU Jatim, Bahas Pendidikan dan Masa Depan Jatim

Selasa, 1 Oktober 2024 - 22:35 WIB

Pjs Bupati Sidoarjo Ajak Siswa Teladani Akhlak Nabi Muhammad

Jumat, 27 September 2024 - 18:24 WIB

Pj Gubernur Adhy : KEK Singhasari Unggul dengan Layanan Digital Terintegrasi

Kamis, 26 September 2024 - 07:51 WIB

LKBB Banyuwangi 2024, Ajang Disiplin dan Kekompakan Siswa

Rabu, 25 September 2024 - 09:48 WIB

Workshop AI untuk Pendidik SD di Bangkalan

Berita Terbaru

Kepala BRI Unit Pucuk, Mochamad Afnan Zainuri, saat menyerahkan bantuan program Klasterkuhidupku

Ekonomi

BRI Dorong UMKM Lamongan Maju Lewat Klasterkuhidupku

Sabtu, 5 Okt 2024 - 10:51 WIB