Gus Zakky Sampaikan Tausiyah Maulid Nabi di Masjid Taqwallah Karangbinangun

- Redaksi

Senin, 18 November 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LAMONGAN, RadarBangsa.co.id – Dalam bulan ini memang marak peringatan Maulid Nabi di selenggarakan,mulai dari masjid, musholla, pesantren,kantor,perusahaan,dan komunitas-komunitas tertentu,

Kali ini Panitia peringatan maulid nabi Masjid Taqwallah,di dusun Kepoh,desa Kuro,Kecamatan Karangbinangun kabupaten Lamongan,menghadirkan penceramah Kyai. M.Muzakkin(Gus Zakky),yang juga Ketua Umum JCW(Jatim Corruption Watch)provinsi Jawa timur,sebagai pembicara tunggal.

Kehadhiran beliau di sambut ribuan jamaah yang hadhir,para tokoh masyarakat dan pemerintah setempat.

Kegiatan ini dihadiri bukan hanya oleh masyarakat Kepoh saja,namun juga dari warga luar Kepoh banyak yang hadir untuk hormat dalam rangka pengajian Maulud Nabi Muhammad Saw,

Kata Kasun Kepoh Bpk Misbah,”Disamping warga ini tabarukan ikut muludan di masjid,masyarakat setempat juga banyak yang penasaran dengan sosok Gus Zakky itu sendiri,karena warga rata-rata hanya tau di YouTube dan di TV saja saat beliau sedang mengobati Caleg Setres di pesantrenya, karena malam ini yang memberikan tausiyahnya adalah Gus Zakky,makanya pengunjungnya jadi membeludak” Ungkapnya,

Dari manakah sebenarnya Gus Zakky ini ?
Beliau adalah putra asli kelahiran Desa Dadapan, Kecamatan Solokuro, kabupaten Lamongan,Jawa timur,Sama dengan pembicara lain yang saat ini sedang viral,seperti K.H.Muwafiq(Gus Mufawiq)yang sekarang domisili di Jogjakarta,
Kemudianada lagi yang biasa tampil dengan Nada dan Dakwah, K.H.Abdurrosyid (Da’i Polda Jawa timur) yang dikenal dengan sebutan Kyai Raksasa itu,domisilinya di desa Dadapan, Solokuro, Lamongan.

Ketiga Ande-ande Lumut ini,maksudnya(Gus Muwafiq,Kyai.Rosyid,dan Gus Zakky)adalah putra asli dari desa Dadapan,Kecamatan Solokuro, Kabupaten Lamongan,Jawa timur,yang masing-masing itu publik pasti tau dan tidak asing lagi,

Haris selaku panitia, sangat bergembira sekali atas kehadhiran Kyai.Muzakkin,dimana beliau bisa menyempatkan diri untuk hadhir ditengah-tengah masyarakat Kepoh,

Dalam sambutannya Haris memohon kepada Bpk Kyai.Muzakkin agar bisa memberikan siraman rohani pada masyarakat sini,selain itu Haris juga mengajak kepada masyarakat Kepoh,
“Marilah seluruh elemen masyarakat Kepoh mengikuti kegiatan di masjid dengan istiqomah, dan peduli terhadap anak Yatim piatu,dalam rangka membangun jati diri untuk berperilaku lebih baik,agar jadi amal sholeh tersendiri”,Ujarnya,

Setelah sambutan panitia, dilanjutkan dengan sambutan Kepada desa Kepoh,dengan sangat singkat dan padat,”Saya sebagai kepada desa,yang beberapa bulan kemarin baru selesai di lantik,mohon dukungan dan supportnya,agar desa ini bisa maju seperti desa lainya”, harapnya.

Puncak acara kegiatan tersebut adalah mauidhoh hasanah,yang disampaikan oleh Kyai.M. Muzakkin (Gus Zakky),yang juga merupakan adik kandung dari Kyai. H.Abdurrosyid, Dadapan, Solokuro, Lamongan.

Dalam ceramahnya,Gus Zakky, Pria yang juga ketua pusat BPAN RI(Badan Penyelamat Aset Negara Republik Indonesia) ini menegaskan,
“Bahwa sesama orang mukmin semua adalah saudara, jadi jangan sampai terjadi permusuhan,marilah kita tingkatkan persatuan dan kesatuan seperti anggota sambel,dan jamaah tahlil”,Terangnya,(Ahad,17/11/2019).

Lanjut Gus Zakky,dalam tausiyahnya,
“Disinilah peran ulama’ dan umaro’ sangat dibutuhkan untuk bisa menjaga keutuhan umat islam, Apalagi pada waktu-waktu ini, umat Islam rentan terpecah belah sebab karena dampak dari faktor politik,pilpres,Pilgub,pilleg,pilbub,dan Pilkades”,Imbuhnya,

Bagaimanapun perkembangan politik dan situasi ummat saat ini,Persatuan dan kesatuan harus di nomor satukan,

Demikian pesan Gus Zakky,pria yang juga pengasuh pondok pesantren khusus rehabilitasi sakit jiwa dan narkoba”Dzikrussyifa’ Asma’Berojomusti” Lamongan Jawa timur ini,dalam mengakhiri pembicaraanya,(MM/Kiki).

Berita Terkait

SMSI Pacitan Berbagi Takjil dan Santunan di YPLP ‘La Tahzan’ Punung
HUT ke-5, Kokoon Hotel Banyuwangi Santuni Anak Yatim dan Bagikan Bingkisan
Safari Ramadhan, Wakil Wali Kota Batu Temui Warga
BPN Kendal Peringati Nuzulul Quran dan Gelar Buka Puasa Bersama
Wali Kota Probolinggo Serahkan Bantuan dan Zakat di Musala Al-Ikhlas Jrebeng Wetan
Bersama Ribuan Jamaah, Gubernur Khofifah Peringati Nuzulul Qur’an di Masjid Al Akbar Surabaya
Tokoh Pemuda Massutamri Gelar Ziarah di Makam Sri Paduka Raja Deva Shah Asahan ke-V
GRIB JAYA Batu Santuni Anak Yatim, Dihadiri Wakil Wali Kota Batu
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 19:35 WIB

HUT ke-5, Kokoon Hotel Banyuwangi Santuni Anak Yatim dan Bagikan Bingkisan

Rabu, 19 Maret 2025 - 23:52 WIB

Safari Ramadhan, Wakil Wali Kota Batu Temui Warga

Senin, 17 Maret 2025 - 22:06 WIB

BPN Kendal Peringati Nuzulul Quran dan Gelar Buka Puasa Bersama

Senin, 17 Maret 2025 - 10:15 WIB

Wali Kota Probolinggo Serahkan Bantuan dan Zakat di Musala Al-Ikhlas Jrebeng Wetan

Senin, 17 Maret 2025 - 09:48 WIB

Bersama Ribuan Jamaah, Gubernur Khofifah Peringati Nuzulul Qur’an di Masjid Al Akbar Surabaya

Berita Terbaru

Pulau Masalembu (Ilustrasi)

Politik - Pemerintahan

Pulau Masalembu Belum Teraliri Listrik, SSNU Desak Percepatan PLTS

Sabtu, 22 Mar 2025 - 00:10 WIB