Ipuk Serahkan SK Fungsional kepada 268 ASN Banyuwangi

- Redaksi

Jumat, 6 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, menyerahkan Surat Keputusan (SK) jabatan fungsional kepada 268 Aparatur Sipil Negara (IST)

Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, menyerahkan Surat Keputusan (SK) jabatan fungsional kepada 268 Aparatur Sipil Negara (IST)

BANYUWANGI, RadarBangsa.co.id – Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, menyerahkan Surat Keputusan (SK) jabatan fungsional kepada 268 Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Banyuwangi. ASN tersebut terdiri dari guru, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis yang lulus seleksi CPNS tahun 2020 dan 2022.

Acara pengambilan sumpah dan penyerahan SK dilaksanakan oleh Bupati Ipuk di Pendopo Sabha Swagatha Blambangan pada Kamis, 5 Agustus 2024. Dalam kesempatan tersebut, Ipuk menekankan pentingnya ASN bekerja secara lebih tanggap dan adaptif.

Baca Juga  Sambut HUT TNI ke - 74, Kodim 0825 Banyuwangi Gelar Karya Bakti

“Birokrasi saat ini harus mampu bertransformasi sesuai dengan perkembangan zaman dan kebutuhan masyarakat yang semakin beragam. Cara kerja yang birokratis dan kaku sudah tidak relevan lagi,” ujar Ipuk.

Ipuk menambahkan bahwa ASN perlu menjadi lebih gesit, mampu bekerja secara inovatif dan fleksibel. Mereka juga harus siap menyesuaikan diri dengan berbagai tantangan serta perubahan yang ada.

Baca Juga  Polsek Pandaan Wilkum Polres Pasuruan Bersama muspika Terus Lakukan Oprasi Yustisi

“Jika ASN bisa bekerja dengan cara ini, maka pelayanan kepada masyarakat bisa menjadi lebih cepat dan berkualitas,” harap Ipuk.

Selain itu, Ipuk menegaskan pentingnya kerja sama dan kolaborasi di lingkungan ASN. “Jangan ragu untuk berbagi ide dan saling mendukung dalam tim, karena itulah kunci keberhasilan kita untuk mencapai hasil yang maksimal,” pesan Ipuk.

Baca Juga  Wabup Banyuwangi Tinjau Rumah Terdampak Puting Beliung

Ilzam Nuzuli, Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Banyuwangi, menambahkan bahwa dari 268 ASN yang menerima SK fungsional, 79 di antaranya adalah guru, 157 tenaga kesehatan, dan 32 tenaga teknis.

“Mereka adalah CPNS angkatan 2020 dan 2022 yang telah memenuhi syarat sebagai PNS, seperti memiliki angka kredit yang cukup dan nilai SKP minimal baik,” jelas Ilzam.

Berita Terkait

DPU CKPP Banyuwangi : Targetkan Rampung Tahun ini Pembangunan Jembatan Karangdoro Terus Dikebut
Calon Bupati Sidoarjo H Subandi Hadiri Doa Bersama di Desa Plumbungan
Pj Gubernur Jatim Adhy Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Blitar Terdampak Kemarau
Pj Gubernur Adhy Salurkan Bansos dan Alat Bantu Disabilitas di Blitar
Jelang Hari Jadi ke-79 Jawa Timur, Pj Gubernur Adhy Karyono Pimpin Ziarah di Makam Bung Karno
Geber Sidoarjo, 15 Ribu ASN Serentak Kerja Bakti Bersihkan Kota
Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono Buka Orientasi PPPK Angkatan 101-110
Cabup Nomor 1 Subandi, Merajut Silaturahmi dengan Kiai-Kiai Kampung di Sidoarjo

Berita Terkait

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 09:25 WIB

DPU CKPP Banyuwangi : Targetkan Rampung Tahun ini Pembangunan Jembatan Karangdoro Terus Dikebut

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 08:10 WIB

Calon Bupati Sidoarjo H Subandi Hadiri Doa Bersama di Desa Plumbungan

Jumat, 4 Oktober 2024 - 16:04 WIB

Pj Gubernur Jatim Adhy Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Blitar Terdampak Kemarau

Jumat, 4 Oktober 2024 - 15:13 WIB

Pj Gubernur Adhy Salurkan Bansos dan Alat Bantu Disabilitas di Blitar

Jumat, 4 Oktober 2024 - 13:55 WIB

Jelang Hari Jadi ke-79 Jawa Timur, Pj Gubernur Adhy Karyono Pimpin Ziarah di Makam Bung Karno

Berita Terbaru

Kepala BRI Unit Pucuk, Mochamad Afnan Zainuri, saat menyerahkan bantuan program Klasterkuhidupku

Ekonomi

BRI Dorong UMKM Lamongan Maju Lewat Klasterkuhidupku

Sabtu, 5 Okt 2024 - 10:51 WIB