DEMAK, RadarBangsa.co.id – Jelang hari raya idul fitri kebutuhan setiap orang meningkat, salah satu penyebabnya adalah meningkatnya harga sembako atau kebutuhan sehari-hari, Kamis (21/04/2022).
Akibat dari itu semua, semakin meningkatnya tindak kejahatan baik itu seperti 3C (curras, currat dan curanmor) maupun gendam.
Mengantisipasi hal tersebut, Polsek Demak Kota mrnghimbau kepada seluruh masyarakat Demak yang berbelanja maupun berdagang di Pasar Bintoro Demak Kota untuk lebih berhati-hati dalam membawa barang berharganya.
Jangan mudah percaya dengan orang yang tidak dikenal, apalagi orang yang mencurigakan. Jangan memakai perhiasan terlalu banyak. Karena hal itu bisa mengundah tindak kejahatan, ujar Iptu Miftahun Nur, Sh, Mm selaku Kapolsek Demak Kota.