MADIUN, RadarBangsa.co.id – Sebanyak 57 desa di Kab. Madiun pada Rabu (16/10/19) menggelar pesta demokrasi pemilihan kepala desa(pilkades).
Di masing masing desa bermunculan nama nama warga yang akan mendaftar sebagai calon kepala desa (kades), misal salah seorang warga desa ngampel kec. Mejayan Kab. Madiun Afrius tri nugroho, S.T akan mengikuti pencalonan kepala desa.
Dengan modal sejumlah dukungan dari tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan tokoh agama. Dan sebelumnya ia juga pernah menjabat kepala desa ngampel priode 2014/2019.
Dan di tahun ini dirinya akan mencalonkan dengan dukungan dari semua elemen masyarakat.
Saat di temui wartawan radar bangsa di kantor desa ngampel kec. Mejayan kab. Madiun beliau mengatakan, ” modal awal saya maju sebagai kepala desa nanti adalah dorongan dari sejumlah elemen masyarakat, kami juga mempunyai fisi dan misi untuk meningkatkan dan meneruskan pembangunan desa
1.mewujudkan keamanan dan ketertiban di lingkungan desa.
2.meningkatkan kesehatan, kebersihan desa serta mengusahakan jaminan kesehatan masyarakat melalui program pemerintah.
3. Mewujudkan dan meningkatkan serta meneruskan tata kelola pemerintah desa yang baik.
4. Meningkatkan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat desa dan daya saing desa.
5. Meningkatkan kesejahtaraan masyarakat dengan mewujudkan badan usaha milik desa(bumdes) dan program lain untuk membuka lapangan kerja bagi masyarakat desa, serta meningkatkan produksi rumah tangga kecil.
6. Meningkatkan sarana dan prasarana dari segi fisik, ekonomi,pendidikan,kesehatan olahraga dan kebudayaan desa.
7. Meningkatkan kehidupan yang harmonis, tolerant,saling menghormati dalam kehidupan berbudaya dan beragama di desa.
8. Mengedapankan kejujuran, keadilan trasparasi dalam kehidupan sehari hari baik dalam pemerintah maupun dengan masyarakat desa.
Dan pada hari Rabu(16/10/19) Afrius tri nugroho, S.T di percaya masyarakat dan terpilih lagi sebagai kepala desa ngampel kec. Mejayan kab. Madiun priode 2019/2024.
Ucapan terima kasih kepada semua warga desa ngampel, yang telah mempercayainya untuk memimpin desa ngampel lagi.Semoga ini menjadi amanah untuk meneruskan pembangunan desa yang masih tertunda.(wit).