NGAWI, RadarBangsa.co.id – Kampanye Akbar Jalan Sehat Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Kota Ramah Ngawi sukses mengumpulkan ribuan peserta, melebihi target awal sebanyak 500 peserta yang melonjak dua kali lipat. Acara ini berlangsung pada Minggu (21/01/2024) di kantor DPC Partai PKS, Jalan Siliwangi, Desa Jururejo, Kecamatan/Kabupaten Ngawi.
Dalam kegiatan hari ini, kami melaksanakan kampanye terbuka dengan mengajak masyarakat untuk berolahraga, khususnya dengan mengadakan jalan sehat. Mas Riyanto, caleg DPR RI dapil 7, menyampaikan misi kampanye untuk mendorong masyarakat agar aktif berolahraga, terutama dengan berjalan kaki selama 30 menit setiap harinya.
“Benar, misinya untuk mengajak masyarakat berolahraga atau bahasanya mengolahragakan yaitu dengan jalan kaki sehari cukup 30 menit insyaallah membuat kita sehat,” ujar Mas Riyono.S.kel.M.Si
Selain itu, kegiatan ini juga menjadi kesempatan untuk memperkenalkan para caleg dari Partai PKS. “Saya, sebagai caleg DPR RI nomor 2, menyapa masyarakat Kabupaten Ngawi, dan kami juga memperkenalkan calon presiden nomor urut Satu, Anis-Muhamin (AMIN),” tambahnya.
Mas Riyono menegaskan bahwa tujuan utama kampanye ini adalah mengajak masyarakat untuk lebih aktif berolahraga. “Intinya kami mengajak masyarakat semakin sering melakukan olahraga, insyaallah PKS untuk wilayah Kabupaten Ngawi sekarang memiliki 4 kursi, minimal 8 kursi, dengan masing-masing dapil kita mendapatkan dua kursi,” tandasnya.