Kapolres Nganjuk Pimpin Serah Terima Jabatan Kasat Intelkam

- Redaksi

Kamis, 28 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Nganjuk

Kapolres Nganjuk

NGANJUK, RadarBangsa.co.id – Kapolres Nganjuk, AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si., memimpin upacara serah terima jabatan Kasat Intelkam yang dilaksanakan di lapangan apel Polres Nganjuk pada Kamis (28/04/2024). Acara tersebut dihadiri oleh Pejabat Utama (PJU), Kapolsek jajaran Polres Nganjuk, dan anggota Polres Nganjuk.

Sebelumnya, posisi Kasat Intelkam dijabat oleh AKP Laksono Setiawan, S.H., M.H., yang kini dipindahkan ke jabatan baru sebagai Panit 5 Subdit 1 Ditintelkam Polda Jatim. Jabatan tersebut kemudian diisi oleh AKP Djoko Santoso, yang sebelumnya menjabat sebagai Panit 5 Subdit 1 Ditintelkam Polda Jatim,” ujarnya.

Baca Juga  Bupati Nganjuk Mas Novi, Jadi Saksi Pernikahan dengan Mengedepankan Protokol Kesehatan

Dalam pernyataannya, Kapolres mengapresiasi capaian yang telah diraih oleh pejabat sebelumnya yang telah menjalankan tugasnya dengan dedikasi dan sangat baik selama 1 tahun 8 bulan.

Selanjutnya, Kapolres menyampaikan ucapan selamat datang kepada AKP Djoko Santoso, sambil menekankan pentingnya untuk mempertahankan dan meningkatkan standar kualitas pelayanan yang sudah sangat baik di Polres Nganjuk.

Baca Juga  Polsek Tikung Polres Lamongan Berikan Pengamanan Pemberangkatan Calon Jamaah Haji 2024 Berjalan Lancar

“Pejabat baru diharapkan dapat memberikan energi positif dalam bentuk asistensi, inovasi, dan profesionalitas dalam melaksanakan tugas-tugasnya di Satintelkam,” tambahnya.

Lebih lanjut, Kapolres juga menyoroti peran strategis Satuan Intelkam sebagai garda terdepan dalam menjaga stabilitas sosial dan politik, khususnya dalam menghadapi proses demokrasi pada Pemilu 2024.

Baca Juga  Satresnarkoba Polrestabes Semarang Berhasil Tangkap Jaringan Fredy Pratama dengan Barang Bukti Sabu 1 Kilogram

“Ia mengajak pejabat yang baru untuk bekerja secara sinergis dengan unit lain, menjunjung tinggi integritas, dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tegasnya.

Kapolres berharap dengan pergantian kepemimpinan ini, Satuan Intelkam dapat lebih proaktif dalam mengantisipasi dan menangani berbagai potensi gangguan keamanan dengan lebih efektif.

Berita Terkait

Tasyakuran HUT TNI Ke-79 di Koramil Tikung, Kapolsek Tikung Polres Lamongan : Perkuat Sinergi
Cipkon Multislasaran Rayon 1 di Wilkum Polsek Tikung Polres Lamongan
Polsek Tikung Polres Lamongan Gelar Cooling System Bersama Tokoh Agama Menjelang Pilkada 2024
Bandit Narkoba Pasangan Suami Istri Asal Surabaya Ditangkap di Lamongan
Kaesang Pangarep Hadiri Solidaritas Bersholawat, Ini Kata Kapolsek Tikung Polres Lamongan
Kapolsek Tikung Polres Lamongan Pimpin Apel Pengamanan Safari Politik Kaesang
Polres Bondowoso Imbau Masyarakat Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada 2024
Polsek Tikung dan Koramil Amankan Hiburan Elektune

Berita Terkait

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 09:38 WIB

Cipkon Multislasaran Rayon 1 di Wilkum Polsek Tikung Polres Lamongan

Jumat, 4 Oktober 2024 - 12:25 WIB

Polsek Tikung Polres Lamongan Gelar Cooling System Bersama Tokoh Agama Menjelang Pilkada 2024

Kamis, 3 Oktober 2024 - 09:23 WIB

Bandit Narkoba Pasangan Suami Istri Asal Surabaya Ditangkap di Lamongan

Rabu, 2 Oktober 2024 - 23:31 WIB

Kaesang Pangarep Hadiri Solidaritas Bersholawat, Ini Kata Kapolsek Tikung Polres Lamongan

Rabu, 2 Oktober 2024 - 23:15 WIB

Kapolsek Tikung Polres Lamongan Pimpin Apel Pengamanan Safari Politik Kaesang

Berita Terbaru

Pendidikan

Edukasi ‘Ayo Makan Seafood’ Semarakkan Bulan Bahasa Siswa SD

Minggu, 6 Okt 2024 - 06:49 WIB