LUMAJANG, RadarBangsa.co.id – Terjadi kecelakaan di jalan Mahakam, tepatnya di jalan Provinsi jalur Lumajang – Jember.
Kecelakaan tersebut melibatkan dua sepeda motor dan satu truk, dan mengakibatkan 1 (satu) korban meninggal dunia.
Kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 10.15 WIB, dan kejadian tersebut sempat membuat arus lalu lintas terhambat di karenakan korban berinisial ‘LZ’ perempuan (16) warga Desa Sidorejo, Kecamatan Rowokangkung, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur terpental ke tengah jalan dalam kondisi terlindas truk.
Menurut informasi yang berhasil dihimpun Radarbangsa.co.id dari Satlantas Polres Lumajang, Senin (11/12), bahwa semula kendaraan dengan Nopol N 3596 YAX berjalan dari arah timur ke barat, tiba-tiba berbelok sedikit untuk menghindari benturan didepannya. Kendaraan tersebut dikendarai oleh inisial ‘SJ’ (53) dan inisial ‘MR’ (23) warga Desa Kalipepe Kecamatan Yosowilangun.
Kemudian dari arah yang bersamaan ada sepeda motor dengan Nopol N 2908 YBI, lalu terjadi benturan setir. Seketika itu pengendara N 3596 YAX jatuh ke arah selatan, sedangkan kendaraan N 2908 YBI yang dikendarai oleh inisial ‘AZ’ (16) dan inisial ‘LN’ (16) warga Kecamatan Rowokangkung jatuh terlempar ke arah utara.
Secara bersamaan ketika korban terlempar ke utara, ada Dump Truk Toyota Dyna sedang melaju, kendaraan tersebut tak bisa dikendalikan untuk berhenti. Kemudian truk tersebut melindas korban ‘LN’ yang saat itu terlempar kearah utara.
“Korban masih pelajar dan meninggal ditempat,” jelas Kepala Unit Penegakan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Lumajang Ipda Didit Ardiana Abdillah, Senin, (11/12/2023).
Kepada para pengendara, Ipda Didit Ardiana mengimbau, agar masyarakat selalu berhati-hati dalam berkendara. “Patuhi rambu rambu lalu lintas yang ada, dan yang paling utama cek kelengkapan pribadi dan kendaraan anda”, imbaunya.