LAMONGAN, RadarBangsa.co.id – Dalam upaya meningkatkan kepedulian sosial terhadap masyarakat, Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (Grib) Jaya Lamongan bekerja sama dengan Komunitas Gondrong Lamongan mengadakan bakti sosial berupa terapi kesehatan gratis. Kegiatan ini berlangsung di kantor DPC Grib Jaya Lamongan pada Sabtu (22/02/2025).
Bakti sosial ini bertujuan membantu masyarakat mendapatkan layanan terapi kesehatan alternatif secara gratis, terutama bagi mereka yang memiliki keterbatasan biaya. Para peserta mendapatkan berbagai metode terapi, seperti bekam, pijat refleksi, hingga terapi herbal yang dilakukan oleh terapis berpengalaman.
Ketua Grib Jaya Lamongan, H. Mirsyad Andryanto, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian organisasi terhadap kesehatan masyarakat. “Kami ingin memberikan manfaat nyata bagi warga Lamongan, terutama dalam hal kesehatan. Semoga kegiatan ini bisa meringankan beban masyarakat dan memberikan manfaat bagi banyak orang,” ujarnya.
Ketua Umum Komunitas Gondrong Lamongan, Rosandy, menambahkan bahwa kolaborasi ini menjadi bukti bahwa komunitas bisa berperan aktif dalam kegiatan sosial. “Kita berharap kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut dan semakin banyak pihak yang ikut berkontribusi,” katanya.
Antusiasme masyarakat sangat tinggi, terbukti dari banyaknya peserta yang hadir untuk mendapatkan terapi kesehatan gratis. Beberapa warga yang mengikuti terapi mengaku sangat terbantu dan berharap agar kegiatan serupa dapat terus diadakan secara berkala.
Penulis : Nul
Editor : Zainul Arifin