LUMAJANG, RadarBangsa.co.id – Dinyatakan sebagai yang terbaik, Pos Kamling Aman Jaya Desa Babakan, Kecamatan Padang dalam lomba Pos Kamling yang digelar Polres Lumajang. Mereka pun berhak mendapatkan hadiah dari Kapolres Lumajang AKBP Dewa Putu Eka Darmawan.
Hadiah diberikan langsung oleh Kapolres Lumajang, didampingi Bupati Lumajang Thoriqul Haq setelah upacara peringatan hari Bhayangkara ke 76 yang digelar di Alun-Alun Lumajang, Selasa (5/72022).
Dalam kesempatan yang sama, juga diserahkan hadiah kepada Poskamling Guyub rukun desa Tempeh Tengah, Kecamatan Tempeh yang meraih juara kedua , dan Poskamling Andil Buntung Desa Yosowilangun Kidul, Kecamatan Yosowilangun juara ketiga.
Sedangkan juara harapan I Poskamling Sido rukun 02, Desa Gucialit, Kecamatan Gucialit, Juara harapan II Poskamling Guyup Rukun, Desa Tukum, kecamatan Tekung, dan juara harapan III Poskamling Tangguh Desa Meninjo, Kecamatan Ranuyoso.
Kapolres Lumajang AKBP Dewa Putu Eka Darmawan menyampaikan ucapan selamat kepada para pemenang dan memberikan apresiasi
“Selamat kepada para pemenang lomba Pos Kamling. Saya harap Poskamling terus dilaksanakan di semua wilayah,” terangnya.
Dewa berharap, dengan adanya lomba Poskamling untuk memberikan semangat kepada masyarakat untuk menjaga keamanan lingkungan dan ketertiban di wilayahnya masing-masing.
“Lomba Pos Kamling juga diharapkan dapat merangsang desa lain untuk kembali mengaktifkan kegiatan ronda malam menjaga situasi Kamtibmas di wilayah masing-masing,” harapnya.
Sementara itu, Kepala Desa Babakan, Moch. Rifal Andrianto, SE mengaku senang dan bangga dengan warganya yang kompak, sehingga bisa meraih juara 1 lomba Poskamling.
“Saya merasa bangga dan senang bisa meraih juara 1 lomba Poskamling,” ujarnya.
Menurut Rifal, saat mengikuti lomba tidak ada persiapan sama sekali, apalagi waktu yang diberikan panitia sangat mepet. Apalagi poskamling yang digunakan, menurutnya kurang memadai karena kecil.
“Tidak ada persiapan, termasuk drama yang kita tampilkan tanpa latihan. Karena itu kejadian nyata yang terjadi di Desa Babakan, kita hanya memperagakan ulang peristiwa itu. Jadi tidak ada rekayasa dalam drama tersebut yang diperankan satgas,” jelasnya.
Ia menyampaikan, uang pembinaan yang diterimanya itu, rencananya akan digunakan untuk melengkapi sarana prasarana poskamling. Termasuk memberikan seragam untuk Satgas Keamanan Desa (SKD), sebagai pemicu semangat.