Pelaksanaan Humanitarian Logistics Bagi Warga Terdampak Covid-19 di FE Unesa

- Redaksi

Minggu, 11 Oktober 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tim PKM FE Unesa membagikan paket sembako pada warga terdampak Covid-19

Tim PKM FE Unesa membagikan paket sembako pada warga terdampak Covid-19

SURABAYA, RadarBangsa.co.id – Kerentanan sosial yang disebabkan oleh hantaman Covid-19 membuat dampak buruk di segala sektor, tak terkecuali sektor ekonomi. Menurunnya daya beli mengakibatkan kondisi ekonomi masyarakat tingkat bawah yang semakin terpuruk.

Maka dari itu, Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) FE Unesa yang diketuai Renny Dwijayanti, dengan anggota; Finisica Patrikha, Novi Marlena, dan Saino bergerak untuk menanggulangi dampak Covid-19 ini dengan melaksanakan Humanitarian Logistics berupa pembagian paket sembako bagi warga terdampak Covid-19 di lingkungan FE Unesa.

Baca Juga  Minuman Paling Happening 2020, “Street Boba” Telah Resmi Dibuka di Surabaya

Ketua Tim PKM, Renny Dwijayanti menjelaskan kondisi kerentanan sosial tersebut menyebabkan semua kalangan menyiapkan berbagai skenario untuk pengelolaan pandemi ini.

“Tidak dipungkiri sedikit banyak Covid-19 ini telah mempengaruhi daya beli masyarakat khususnya lapisan bawah, sehingga kami berinisiatif untuk dapat melaksanakan kegiatan pembagian pembagian paket sembako bagi warga terdampak Covid-19 di lingkungan FE Unesa, khususnya bagi tenaga kebersihan FE,” beber Renny. Sabtu, (10/10/2020).

Baca Juga  Direktur Surabaya Eye Clinic dr Moestijab akan Dipolisikan Pasien

Lebih lanjut, pentingnya PKM ini dilakukan untuk membantu pemerintah dalam penanganan warga terdampak covid-19 khususnya pada khalayak sasaran yaitu tenaga kebersihan FE. Tenaga kebersihan yang selama ini menjamin kebersihan dan ke-higienisan seluruh area wilayah FE sangat layak untuk diberikan bantuan paket sembako.

Baca Juga  Gerakan Mandirian Cinta Indonesia, Empati pada Masyarakat

”Karena tenaga kebersihan itu menjamin kebersihan seluruh area FE, seperti mengisi sabun cuci tangan, membersihkan kaca, gagang pintu, membersihkan kamar mandi, menyemprot desinfektan dan sebagainya. Dengan dilakukannya hal-hal tersebut, maka akan dapat menekan penyebaran Covid-19 khususnya di lingkungan FE Unesa,” tukas Renny Dwijayanti.

(Ari)

Berita Terkait

Peduli dan Penuh Kasih, Khofifah Sambangi Pasar Sayur Magetan, Sarapan dengan Buruh Gendong
Khofifah Tegaskan Dukungan bagi Industri Padat Karya, Pekerja MPS Trowulan Mojokerto Kompak Pilih Gubernur Full Senyum
Curhat Pedagang Pasar Wonokromo, Khofifah Dukung Digitalisasi
BRI Dorong UMKM Lamongan Maju Lewat Klasterkuhidupku
Pj Gubernur Jatim Adhy Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Blitar Terdampak Kemarau
Pj Gubernur Adhy Salurkan Bansos dan Alat Bantu Disabilitas di Blitar
Pj Gubernur Jatim Adhy Resmikan Kawasan Kuliner Halal, Jadi Contoh Daerah Lain
Pj Gubernur Adhy Resmikan Jatim Fest 2024, Dukung UMKM
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 6 Oktober 2024 - 16:28 WIB

Peduli dan Penuh Kasih, Khofifah Sambangi Pasar Sayur Magetan, Sarapan dengan Buruh Gendong

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 18:17 WIB

Khofifah Tegaskan Dukungan bagi Industri Padat Karya, Pekerja MPS Trowulan Mojokerto Kompak Pilih Gubernur Full Senyum

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 15:30 WIB

Curhat Pedagang Pasar Wonokromo, Khofifah Dukung Digitalisasi

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 10:51 WIB

BRI Dorong UMKM Lamongan Maju Lewat Klasterkuhidupku

Jumat, 4 Oktober 2024 - 16:04 WIB

Pj Gubernur Jatim Adhy Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Blitar Terdampak Kemarau

Berita Terbaru

Para peserta berpose bersama Pengurus DPC Peradi SAI Sidoarjo seusai pelaksanaan UPA perdana (Foto : FYW)

Hukum - Kriminal

Ujian Profesi Advokat Perdana Sukses Digelar Peradi SAI Sidoarjo Raya

Minggu, 6 Okt 2024 - 16:55 WIB

Gaya Hidup

Sound of Ijen Caldera Bondowoso Hadirkan D’Bagindas

Minggu, 6 Okt 2024 - 11:40 WIB