Pemerintah Desa Dimong Madiun Bangun Jalan Usaha Tani, Dukung Perekonomian Petani

- Redaksi

Rabu, 18 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Desa Dimong, Sudjarwo, SH, (Dok Wito-RadarBangsa)

Kepala Desa Dimong, Sudjarwo, SH, (Dok Wito-RadarBangsa)

MADIUN, RadarBangsa.co.id – Dalam upaya mempermudah akses warga, khususnya para petani, Pemerintah Desa (Pemdes) Dimong, Kecamatan Madiun, Kabupaten Madiun menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat yang mayoritas bermata pencaharian sebagai petani. Hal ini dibuktikan dengan dibangunnya Jalan Usaha Tani (JUT), yang diharapkan dapat menjadi penunjang utama dalam meningkatkan perekonomian warga Desa Dimong, khususnya di sektor pertanian.

Kepala Desa Dimong, Sudjarwo, SH, saat dihubungi via telepon pada Rabu, 18 September 2024, menjelaskan bahwa pembangunan JUT ini merupakan bagian dari komitmen Pemdes untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat melalui sektor pertanian.
“Pemdes Dimong bertekad untuk memfasilitasi kebutuhan petani, terutama dalam hal infrastruktur. Dengan adanya jalan rabat beton ini, aktivitas petani seperti mengirim bibit, membawa hasil panen, hingga menjual produk ke pasar akan jauh lebih mudah,” jelas Kades yang juga pemilik usaha kuliner Garang Asem di rumahnya.

Pembangunan JUT yang melintasi area sawah bengkok Ngrayung ini dilaksanakan oleh Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Desa Dimong dengan metode swakelola. Proyek tersebut menggunakan anggaran Dana Desa (DD) sebesar Rp95.000.000, dengan spesifikasi lebar 2,5 meter dan panjang 168 meter. Sudjarwo memastikan bahwa proyek ini telah selesai dan siap digunakan oleh para petani.

Meskipun demikian, Sudjarwo menyadari bahwa pembangunan infrastruktur di desanya masih belum merata.
“Kami meminta maaf kepada seluruh warga Desa Dimong karena pembangunan belum dapat merata secara maksimal, mengingat keterbatasan anggaran yang ada. Namun, saya berharap dengan adanya kerjasama dan gotong-royong dari seluruh masyarakat, kita bisa bersama-sama membangun desa ini lebih baik lagi,” harapnya.

Pembangunan JUT ini diharapkan dapat mendukung aktivitas pertanian, mengurangi biaya operasional, serta mendorong peningkatan produksi dan distribusi hasil pertanian. Sudjarwo, yang kini memimpin desa untuk kali kedua, berkomitmen untuk terus memperjuangkan pembangunan yang berkelanjutan di Desa Dimong, dengan fokus utama pada kesejahteraan petani sebagai penggerak ekonomi desa.

Penulis : Wito

Editor : Zainul Arifin

Berita Terkait

Jelang Lebaran, Gubernur Khofifah Pastikan Stok Sembako Aman di Pasar Pangan Murah Sidoarjo
Jelang Idul Fitri, Pemkab Asahan Gelar Pasar Murah untuk Kendalikan Harga Sembako
Gubernur Khofifah Ringankan Beban Warga, 200 Paket Sembako Dibagikan di Sekitar Grahadi
Bupati Lamongan : Desa Jadi Prioritas Utama Pembangunan Lewat Koperasi Desa
Khofifah Gelar Pasar Pangan Murah dan Salurkan Zakat untuk Warga Bulak Banteng
RSUD RT Notopuro Klarifikasi Isu Terkait Pengangkatan Mulyono Wijayanto sebagai Dewan Pengawas
Jelang Idhul Fitri, 154 Warga Bulukerto Dapat BLT dari Kesra Kota Batu
Luncurkan Si Mas Ganteng 2, Gubernur Khofifah: Dampak Positif Sosial Ekonomi bagi Pelayanan Transportasi di Tuban
Pemerintah Desa Dimong Madiun Bangun Jalan Usaha Tani, Dukung Perekonomian Petani

Berita Terkait

Kamis, 27 Maret 2025 - 15:43 WIB

Jelang Lebaran, Gubernur Khofifah Pastikan Stok Sembako Aman di Pasar Pangan Murah Sidoarjo

Rabu, 26 Maret 2025 - 18:11 WIB

Jelang Idul Fitri, Pemkab Asahan Gelar Pasar Murah untuk Kendalikan Harga Sembako

Rabu, 26 Maret 2025 - 18:00 WIB

Gubernur Khofifah Ringankan Beban Warga, 200 Paket Sembako Dibagikan di Sekitar Grahadi

Rabu, 26 Maret 2025 - 01:46 WIB

Bupati Lamongan : Desa Jadi Prioritas Utama Pembangunan Lewat Koperasi Desa

Selasa, 25 Maret 2025 - 19:02 WIB

Khofifah Gelar Pasar Pangan Murah dan Salurkan Zakat untuk Warga Bulak Banteng

Berita Terbaru

(Tenga) Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi (ist)

Politik - Pemerintahan

Bupati Lamongan Ajak Ulama dan Umara Bersinergi dalam Pembangunan Daerah

Kamis, 27 Mar 2025 - 08:59 WIB

Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, menyampaikan Nota Pengantar LKPJ Pemerintah Kabupaten Bangkalan Tahun Anggaran 2024 dalam Rapat Paripurna DPRD Bangkalan (Dok foto Istimewa)

Politik - Pemerintahan

Bupati Bangkalan Sampaikan LKPJ Tahun Anggaran 2024 dalam Rapat Paripurna DPRD

Kamis, 27 Mar 2025 - 07:56 WIB