PANIAI, RadarBangsa.co.id – Sejalan dengan penyampaian Bapak Meki Nawipa Bupati Paniai kepada OPD (Organisasi Pemerintah Daerah) dan Kesbangpol Linmas dalam rapat kerja bahwa pentingnya Membentengi Generasi Penerus Dengan peningkatan pemahaman Wawasan kebangsaan.
Dalam menindaklanjuti arahan Bapak Bupati Kabupaten Paniai tersebut, Bapak Solaeman Boma Kepala Kesbangpol Linmas Kab. Paniai telah melaksanakan pembekalan dalam rangka peningkatan pemahaman Wawasan Kebangsaan kepada Generasi muda, Masyarakat dan Pelajar Kabupaten Paniai.
Kamis 19/9/2019 pada saat melaksanakan pembekalan Wawasan Kebangsaan di Aula Gereja Katolik Santo Yusuf kampung Iyaitaka, Bapak Soleman Boma, SH. MM memberikan konfirmasi pada awak media bahwa akhir – akhir ini masih banyak generasi muda, masyarakat yang kurang memahami wawasan kebangsaan tentang keutuhan Wilayah NKRI dari Sabang sampai Merauke.
Kegiatan peningkatan pemahaman wawasan kebangsaan dimaksudkan agar dapat menanamkan rasa patriotisme, cinta tanah air dan nilai tambah untuk meningkatkan pola pikir Generasi muda, masyarakat dan pelajar demi keamanan dan kenyamanan masyarakat itu sendiri, tambahnya. (NN/TEAM)