Pemkab Lamongan dan Persagi Kolaborasi Cegah Stunting melalui HGN 2024

- Redaksi

Senin, 29 Januari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LAMONGAN, RadarBangsa.co.id – Pemerintah Kabupaten Lamongan, bekerjasama dengan Dinas Kesehatan setempat, memanfaatkan Hari Gizi Nasional (HGN) 2024 sebagai momentum untuk mengurangi angka stunting. Angka stunting di Lamongan mencapai 27,05% atau 2.900 kasus pada tahun 2022.

Berdasarkan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024, prevalensi stunting diharapkan turun menjadi 14%. Menindaklanjuti hal ini, Pemkab Lamongan berkolaborasi dengan Persatuan Ahli Gizi (Persagi) Lamongan untuk meluncurkan program inovatif untuk menekan angka stunting, sebagai bagian dari peringatan HGN ke-64 di Lamongan.

Baca Juga  Kecelakaan di Lamongan, Lawannya Orang Pemerintahan Diduga Tidak ada Ektikad Baik

“Peringatan HGN ke-64 jatuh pada 25 Januari, dalam rangka menandai HGN tahun ini kita bekerjasama dengan Persagi Lamongan. Kerjasama ini menghasilkan inovasi untuk menekan stunting, termasuk kegiatan penyuluhan, pemberian makanan tambahan (PMT) untuk balita dan ibu hamil, serta peluncuran buku “Menu Kaya Protein Hewani untuk Tumbuh Kembang Optimal” yang dibagikan di setiap posyandu di seluruh Lamongan,” kata Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lamongan, Moh. Chaidir Annas.

Program ini mencakup penyuluhan dan buku panduan menu sehat yang diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan kesadaran dalam pemenuhan ASI (MP-ASI). Hal ini diharapkan akan membantu pertumbuhan anak balita sesuai dengan standar gizi yang telah ditetapkan.

Baca Juga  CFD di Sampang Sementara Dihentikan, Upaya Pencegahan Penyebaran Covid 19

“Simbolis kegiatan peringatan HGN sudah kita laksanakan di Desa Balun Kecamatan Turi pada Kamis 25 Januari lalu. Tujuan kami meluncurkan inovasi pada peringatan HGN 64 ialah meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat tentang pentingnya gizi untuk ibu hamil, ibu menyusui, dan anak usia 0-59 bulan,” ungkap Chaidir Annas.

Data dari Dinas Kesehatan Kabupaten Lamongan menunjukkan bahwa angka stunting, yang diukur melalui sistem EPPGBM, mengalami penurunan. Pada Februari 2023, angkanya mencapai 4,80%, dan turun menjadi 4,01% pada Agustus 2023.

Baca Juga  Senam Pagi Bersama Pemkab Mojokerto, Ikhtiar Kesehatan dan Kekompakan

Chaidir Annas menambahkan bahwa sosialisasi tidak hanya melibatkan penyuluhan tatap muka, tetapi juga melibatkan podcast berkala yang membahas tentang MP-ASI yang tepat untuk mencegah stunting. Podcast tersebut akan tayang di channel YouTube Dinkes Lamongan pada Rabu, 31 Januari 2024, dengan topik “MP-ASI Kaya Protein Hewani Cegah Stunting” oleh dr. Taufikurrahman.

Berita Terkait

Anggota DPR RI Nurhadi bersama BKKBN RI Hadir di Blitar Edukasi Pencegahan Stunting
Bupati Banyuwangi Ipuk Tinjau Infrastruktur dan Kesehatan di Wongsorejo
Rekor MURI, 2.500 Jamaah Majelis Ta’lim Bunda Muslimah Az-Zahra Sidoarjo Raih Pemeriksaan Kolesterol Gratis di Masjid Agung
Upaya Zero Stunting, Pemkab Sidoarjo Salurkan Bantuan Pangan ke 1.384 Keluarga
Pj. Gubernur Jatim Adhy Luncurkan DigiPay, Transaksi RSUD Dr. Soetomo Cashless
Suprapti Bahagia, Pj Gubernur Jatim Adhy Tanggap Amanah Presiden
Pemkab Lamongan Galakkan Kampanye ASI Eksklusif untuk Capai Zero Stunting
Program Bantuan Pangan di Sidoarjo, Ayam dan Telur Sebagai Solusi Cegah Stunting

Berita Terkait

Selasa, 24 September 2024 - 08:14 WIB

Anggota DPR RI Nurhadi bersama BKKBN RI Hadir di Blitar Edukasi Pencegahan Stunting

Jumat, 20 September 2024 - 10:45 WIB

Bupati Banyuwangi Ipuk Tinjau Infrastruktur dan Kesehatan di Wongsorejo

Rabu, 18 September 2024 - 21:15 WIB

Rekor MURI, 2.500 Jamaah Majelis Ta’lim Bunda Muslimah Az-Zahra Sidoarjo Raih Pemeriksaan Kolesterol Gratis di Masjid Agung

Selasa, 17 September 2024 - 22:11 WIB

Upaya Zero Stunting, Pemkab Sidoarjo Salurkan Bantuan Pangan ke 1.384 Keluarga

Selasa, 17 September 2024 - 14:41 WIB

Pj. Gubernur Jatim Adhy Luncurkan DigiPay, Transaksi RSUD Dr. Soetomo Cashless

Berita Terbaru

Para peserta berpose bersama Pengurus DPC Peradi SAI Sidoarjo seusai pelaksanaan UPA perdana (Foto : FYW)

Hukum - Kriminal

Ujian Profesi Advokat Perdana Sukses Digelar Peradi SAI Sidoarjo Raya

Minggu, 6 Okt 2024 - 16:55 WIB

Gaya Hidup

Sound of Ijen Caldera Bondowoso Hadirkan D’Bagindas

Minggu, 6 Okt 2024 - 11:40 WIB