Pemkab Pasuruan Apresiasi Lima Kecamatan Berprestasi dalam Pelayanan Publik

- Redaksi

Rabu, 30 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj.  Bupati Pasuruan, Nurkholis,foto bersama lima camat yang menerima penghargaan  dalam upacara Hari Sumpah Pemuda ke-96 di halaman Graha Maslahat, Kompleks Perkantoran Kabupaten Pasuruan, pada Senin (28/10/2024).(IST)

Pj. Bupati Pasuruan, Nurkholis,foto bersama lima camat yang menerima penghargaan dalam upacara Hari Sumpah Pemuda ke-96 di halaman Graha Maslahat, Kompleks Perkantoran Kabupaten Pasuruan, pada Senin (28/10/2024).(IST)

PASURUAN, RadarBangsa.co.id – Pemerintah Kabupaten Pasuruan memberikan penghargaan kepada lima kecamatan yang menunjukkan komitmen dan dedikasi luar biasa dalam pelayanan publik. Penghargaan ini diberikan kepada Kecamatan Sukorejo, Pandaan, Bangil, Purwosari, dan Purwodadi atas prestasi mereka dalam Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik Kecamatan Tahun 2024.

Piagam penghargaan secara simbolis diserahkan oleh Penjabat (Pj.) Bupati Pasuruan, Nurkholis, dalam upacara Hari Sumpah Pemuda ke-96 di halaman Graha Maslahat, Kompleks Perkantoran Kabupaten Pasuruan, pada Senin (28/10/2024).

Berdasarkan data dari Bagian Organisasi Setda Kabupaten Pasuruan, Kecamatan Sukorejo meraih posisi tertinggi dengan Indeks 4,66 (Kategori A, Pelayanan Prima). Disusul oleh Kecamatan Pandaan dengan Indeks 4,38 (Kategori A-, Sangat Baik), Kecamatan Bangil dengan Indeks 3,80 (Kategori B, Baik), Kecamatan Purwosari dengan Indeks 3,60 (Kategori B, Baik), dan Kecamatan Purwodadi dengan Indeks 3,58 (Kategori B, Baik). Penghargaan ini diberikan kepada Camat Sukorejo, Yudianto; Camat Pandaan, Basmi; Camat Bangil, Fathurrahman; Camat Purwosari, Munif Triatmoko; dan Camat Purwodadi, Mokhamad Sugiarto.

Dalam sambutannya, Pj. Bupati Nurkholis menyampaikan apresiasinya atas peran penting kecamatan dalam mewujudkan pelayanan publik yang prima serta kontribusi mereka dalam pembangunan daerah. Ia menegaskan bahwa setiap kecamatan memiliki tanggung jawab untuk menggali potensi lokal dan memfasilitasi perkembangan wilayahnya. “Terima kasih atas komitmen yang ditunjukkan dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik. Ini adalah bentuk nyata pelayanan pemerintah yang hadir di tengah masyarakat,” ungkapnya.

Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini juga diisi dengan pesan dari Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Ario Bimo Nandito Ariotedjo, yang dibacakan oleh Pj. Bupati Nurkholis. “Momentum ini adalah kesempatan bagi bangsa Indonesia untuk memperhatikan agenda-agenda pengembangan kepemudaan sebagai bagian penting dalam pembangunan nasional,” tandasnya, menekankan pentingnya peran pemuda sebagai subjek dan objek pembangunan.

Lebih lanjut, Pj. Bupati Nurkholis menggarisbawahi pentingnya Pemerintah Daerah dalam memajukan pelayanan kepemudaan melalui kebijakan yang berkesinambungan, termasuk Rencana Aksi Daerah (RAD) yang fokus pada peningkatan Indeks Pembangunan Pemuda (IIP). “Upaya meningkatkan kebijakan kepemudaan di tingkat daerah sangatlah penting, karena akan memperluas cakupan pelayanan hingga tidak ada satu pun pemuda yang tertinggal,” katanya.

Suasana upacara yang berlangsung khidmat ini semakin meriah dengan hadirnya peserta yang mengenakan beragam pakaian adat nasional, menciptakan suasana yang mencerminkan kebhinekaan. Hadir pula Pj. Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan, Dewi Maharani Nurkholis, Sekretaris Daerah Yudha Triwidya Sasongko beserta istrinya, Temi Sasongko, yang turut mengenakan pakaian adat bersama jajaran Forkopimda dan kepala perangkat daerah lainnya.

Penulis : Zaqqy

Editor : Zainul Arifin

Berita Terkait

Ujian Seleksi Kompetensi Dasar CPNS 2024 di Banyuwangi Dimulai
Khofifah Siap Menang : Membangun Tim Solid Menuju Hari H
Pj Sekda Kabupaten Asahan Terima Audiensi YLBH-AKK
Pjs Bupati Sidoarjo : Wartawan Bukan Sekadar Teman, Tapi Sahabat Setia
Program Yankes Bergerak Rampungkan Layanan Kesehatan Gratis di Pulau Sapudi
Pemanfaatan Hutan Sosial, Langkah Pj Gubernur Adhy Turunkan Kemiskinan Ekstrem di Jatim
Seminar Jurnalistik 2024 PWI Sidoarjo, Menjaga Integritas Pers di Era AI Sesuai UU 40 Tahun 1999
Pendekatan Holistik Pemprov Jatim Sukses Turunkan Kekerasan Perempuan 33,2% dan Anak 31,7%
Pemkab Pasuruan Apresiasi Lima Kecamatan Berprestasi dalam Pelayanan Publik

Berita Terkait

Kamis, 31 Oktober 2024 - 08:08 WIB

Ujian Seleksi Kompetensi Dasar CPNS 2024 di Banyuwangi Dimulai

Kamis, 31 Oktober 2024 - 07:37 WIB

Khofifah Siap Menang : Membangun Tim Solid Menuju Hari H

Kamis, 31 Oktober 2024 - 07:13 WIB

Pj Sekda Kabupaten Asahan Terima Audiensi YLBH-AKK

Kamis, 31 Oktober 2024 - 06:26 WIB

Pjs Bupati Sidoarjo : Wartawan Bukan Sekadar Teman, Tapi Sahabat Setia

Rabu, 30 Oktober 2024 - 21:12 WIB

Program Yankes Bergerak Rampungkan Layanan Kesehatan Gratis di Pulau Sapudi

Berita Terbaru

Pelamar calon pegawai negeri sipil IKUTI  Ujian Seleksi Kompetensi Dasar CPNS 2024 (ist)

Politik - Pemerintahan

Ujian Seleksi Kompetensi Dasar CPNS 2024 di Banyuwangi Dimulai

Kamis, 31 Okt 2024 - 08:08 WIB

Khofifah hadiri  Rakerda  DPD  Partai Demokrat Jawa Timur di Empire Palace, Kota Surabaya, Rabu (30/10/2024) (HMS)

Politik - Pemerintahan

Khofifah Siap Menang : Membangun Tim Solid Menuju Hari H

Kamis, 31 Okt 2024 - 07:37 WIB

Hukum - Kriminal

Pj Sekda Kabupaten Asahan Terima Audiensi YLBH-AKK

Kamis, 31 Okt 2024 - 07:13 WIB