Peringati HUT TNI ke-75, Kapolres Kediri dan Kota Beserta Pasukannya Datangi Makodim 0890

- Redaksi

Senin, 5 Oktober 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KEDIRI, RadarBangsa.co.id – Kapolres Kediri, AKBP Lukman Cahyono, S.I.K dan Kapolresta Kediri, AKBP Miko indrayana, S.I.K bersama pejabat utama, Senin (5/10/2020) pagi mendatangi Markas Kodim 0809 Kediri, Batalyon Mekanis 521 / Dadaha Yudha Kediri serta Brigif Mekanis 16 / Wirayudha Kediri.

Kedatangan rombongan ini untuk memberikan ucapan Dirgahayu TNI Ke 75 pucuk pimpinan Kodim 0809 Kediri, Batalyon Mekanis 521 / Dadaha Yudha Kediri, Brigif Mekanis 16 / Wirayudha Kediri bersama anggotanya.

Kehadiran Kapolres Kediri dan Kapolresta Kediri disambut langsung oleh Komandan Kodim 0809, Letkol Kav Dwi Agung Sutrisno, S.E., M.M dan Komandan Brigif Mekanis 16 Wirayudha, Kolonel Inf Irwan Budiana S.E., M.M.

Baca Juga  JNE Raih Penghargaan di Indonesia CSR Awards 2024

Sementara itu, Waka Polres Kediri, Kompol Andik Gunawan memberikan kejutan ke Markas Batalyon Mekanis 521 / Dadaha Yudha Kediri disambut langsung oleh Mayor Inf Bayu Asmoro, S.E.

Dalam memberikan kejutan, Kapolres Kediri, Kapolresta Kediri dan Waka Polres Kediri membawa tumpeng dan kue ulang tahun lengkap dengan lilin anggka 75.

Selanjutnya, Komadan Kodim 0809 Kediri, Batalyon Mekanis 521 / Dadaha Yudha Kediri dan Brigif Mekanis 16 Wirayudha meniup lilin dan dilanjutkan pemotongan tumpeng. Nampak terlihat hubungan TNI dan Polri ini semakin dekat serta erat.

Baca Juga  Kapolda Jatim Silaturahmi ke Ponpes Al Falah Kediri

Dalam kesempatan itu, terlihat berbincang mengenai situasi Kamtibmas khususnya di wilayah Kabupaten dan Kota Kediri. Tak hanya itu, pihaknya juga berbincangan dalam sinergitas penanganan dan pencegahan membantu masyarakat dampak wabah virus Covid-19.

Salah satu di antaranya, mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak orang di sekitar.

Kapolres Kediri, AKBP Lukman Cahyono S.I.K mengungkapan, TNI dan Polri semakin baik dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“TNI professional kebanggaan rakyat. TNI semakin jaya dan sukses. Semoga kedepan hubungan silaturahmi ini semakin erat dan bersama-sama mewujudkan situasi Kamtibmas diwilayah Kediri semakin kondusif,” ungkap AKBP Lukman S.I.K.

Baca Juga  Ratusan Petani Lereng Kelud Gruduk Perhutani

Sementara itu, Komandan Kodim 0809 Kediri, Letkol Kav Dwi Agung Sutrisno S.E., M.M menuturkan, kejutan HUT TNI Ke 75 adalah kado terindah. Kedepan, solidaritas TNI-Polri akan tetap terjaga.

“Saya selaku pribadi mengucapkan banyak terima kepada Bapak Kapolres Kediri dan Bapak Kapolresta Kediri dengan memberikan kejutan. Harapan kami hubungan dan soliditas kebersamaan TNI Polri semakin erat serta kuat demi menjaga keutuhan NKRI,” tegas Letkol Kav Dwi Agung.

(Mahbub)

Berita Terkait

Menjaga Keutuhan NKRI Kodim 0822 Bondowoso Peringatan Dirgahayu TNI ke-79
HUT ke-79 TNI, Khofifah Apresiasi Profesionalisme TNI dalam Menjaga Demokrasi
Bersama Gus Reza, Khofifah : Perbanyak Sholawat untuk Pilkada Damai
Fadli Zon : Khofifah Pemimpin yang Paham dan Peduli Petani
Disambut Gelombang Doa, Khofifah Motivasi Santri Ponpes Al Anwar untuk Raih Pendidikan Tinggi dan Tegaskan Komitmen Majukan Pesantren
JNE Raih Penghargaan di Indonesia CSR Awards 2024
Khofifah – Emil Dialog dengan Muhammadiyah Jatim, Bahas Sinergi Pembangunan dan Kemandirian Masyarakat
Khofifah Resmi Jabat Ketua Dewan Penasehat HKTI Jatim, Dorong Smart Village dan Teknologi Pertanian untuk Majukan Produktivitas
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 11:01 WIB

Menjaga Keutuhan NKRI Kodim 0822 Bondowoso Peringatan Dirgahayu TNI ke-79

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 08:27 WIB

HUT ke-79 TNI, Khofifah Apresiasi Profesionalisme TNI dalam Menjaga Demokrasi

Jumat, 4 Oktober 2024 - 19:21 WIB

Bersama Gus Reza, Khofifah : Perbanyak Sholawat untuk Pilkada Damai

Jumat, 4 Oktober 2024 - 05:38 WIB

Fadli Zon : Khofifah Pemimpin yang Paham dan Peduli Petani

Kamis, 3 Oktober 2024 - 17:40 WIB

Disambut Gelombang Doa, Khofifah Motivasi Santri Ponpes Al Anwar untuk Raih Pendidikan Tinggi dan Tegaskan Komitmen Majukan Pesantren

Berita Terbaru

Kepala BRI Unit Pucuk, Mochamad Afnan Zainuri, saat menyerahkan bantuan program Klasterkuhidupku

Ekonomi

BRI Dorong UMKM Lamongan Maju Lewat Klasterkuhidupku

Sabtu, 5 Okt 2024 - 10:51 WIB