Pj. Gubernur Adhy Nobar Final Four Proliga 2024

- Redaksi

Jumat, 5 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SURABAYA, RadarBangsa.co.id – Penjabat (Pj.) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono, Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dan Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menonton bersama (nobar) pertandingan _Final Four_ bola voli Proliga 2024 di Gedung Olahraga Bung Tomo Surabaya pada hari Jumat (05/07).

Dalam pertandingan ini, tim voli putra LavAni yang dilatih oleh SBY menghadapi tim Bhayangkara Presisi. Sejak awal pertandingan, tim LavAni telah menguasai permainan. Hingga set ketiga, LavAni memenangkan pertandingan dengan skor 25:17, 25:15, dan 25:20.

Setelah pertandingan selesai, Pj. Gubernur Adhy bersama SBY turun ke lapangan untuk mengucapkan selamat kepada para pemain. Adhy menyatakan bahwa dirinya sangat menikmati pertandingan _Final Four_ kali ini.

“Selamat kepada tim voli putra LavAni. Saya sangat menikmati pertandingannya karena sejak kecil saya memang menyukai voli. Tim favorit saya adalah Bank Jatim,” ujarnya.

Pj. Gubernur Adhy menilai bahwa kemenangan tim LavAni kali ini tidak hanya karena kualitas pemain, tetapi juga karena kerja sama dan kekompakan di antara pemain. Ia menyadari bahwa kekompakan tim sangat penting untuk meraih kemenangan.

“Dari voli kita belajar bahwa tanpa kekompakan tim, kemenangan belum tentu bisa diraih,” ucapnya.

Lebih lanjut, Pj. Gubernur Adhy menyampaikan bahwa Jawa Timur terus berusaha mencari atlet voli berbakat melalui berbagai turnamen, termasuk turnamen voli tingkat SMA/SMK.

“Kemarin kami mengadakan liga voli SMA untuk menjaring bibit-bibit muda di Jawa Timur,” kata Adhy.

Di akhir, Pj. Gubernur Adhy menyampaikan bahwa semua cabang olahraga, termasuk voli, harus menjadi ajang yang menghibur masyarakat sekaligus meningkatkan perekonomian daerah.

“Kami ingin agar olahraga apapun, termasuk voli, menjadi _sportainment_ dan memberikan dampak positif bagi ekonomi,” ujarnya.

Sementara itu, SBY dalam keterangannya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada para pemain LavAni yang berhasil melaju ke grand final. Ia berharap para pemain tetap fokus dan mempersiapkan diri untuk pertandingan final yang akan digelar di Jakarta.

“Saya berterima kasih kepada para pemain yang telah berjuang keras. Selamat atas keberhasilan lolos ke Grand Final. Jangan puas dengan hasil hari ini, tetap persiapkan diri untuk pertandingan selanjutnya,” pungkasnya.

Berita Terkait

Plt Bupati Sidoarjo Lepas 400 Kontingen KORMI ke FORDA II Jatim
Jaguar Perkasa Boxing Fight Dorong Potensi Atlet Tinju Jawa Tengah
Guyub dan Meriah, Nobar Timnas Indonesia vs Jepang Bareng Paslon Yani-Alif di Menganti Gresik
SSB Bintang Muda Malang, Juara Piala Soeratin KU-15 Askab PSSI Malang 2024
Pj Gubernur Jatim Adhy Buka Popda XIV dan Peparpeda II di Bangkalan
238 Atlet Sidoarjo Siap Berlaga di Popda XIV dan Peparpeda II Jatim 2024 di Bangkalan
Ratusan Atlet Sidoarjo Diberangkatkan ke POPDA XIV dan PEPARPEDA II di Bangkalan
Atlet Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) USM Semarang Ukir Prestasi Kejurnas Tenis Meja Unair VI Tahun 2024

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 21:55 WIB

Plt Bupati Sidoarjo Lepas 400 Kontingen KORMI ke FORDA II Jatim

Sabtu, 23 November 2024 - 07:50 WIB

Jaguar Perkasa Boxing Fight Dorong Potensi Atlet Tinju Jawa Tengah

Sabtu, 16 November 2024 - 15:31 WIB

Guyub dan Meriah, Nobar Timnas Indonesia vs Jepang Bareng Paslon Yani-Alif di Menganti Gresik

Kamis, 14 November 2024 - 08:08 WIB

SSB Bintang Muda Malang, Juara Piala Soeratin KU-15 Askab PSSI Malang 2024

Rabu, 6 November 2024 - 19:54 WIB

Pj Gubernur Jatim Adhy Buka Popda XIV dan Peparpeda II di Bangkalan

Berita Terbaru

Politik - Pemerintahan

Pemkab dan DPRD Lamongan Setujui APBD 2025 dengan Pendapatan Rp 3,26 Triliun

Senin, 25 Nov 2024 - 22:12 WIB

Peristiwa

KPU Sidoarjo Rampungkan Pendistribusian Logistik Pilkada 2024

Senin, 25 Nov 2024 - 21:47 WIB