Polres Lamongan Gelar Sidak ke SPBU, Pastikan Pertamax Tidak Oplosan

- Redaksi

Selasa, 4 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kanit II Pidter Satreskrim Polres Lamongan, Ipda Mitro Rahwono, memimpin langsung pengecekan di SPBU 55.622.30 yang berlokasi di Jalan Kombespol M. Duryat No.7, Jetis, Kecamatan Lamongan (ist)

Kanit II Pidter Satreskrim Polres Lamongan, Ipda Mitro Rahwono, memimpin langsung pengecekan di SPBU 55.622.30 yang berlokasi di Jalan Kombespol M. Duryat No.7, Jetis, Kecamatan Lamongan (ist)

LAMONGAN, RadarBangsa.co.id – Menyikapi isu dugaan Pertamax oplosan yang beredar luas di media sosial, Kapolres Lamongan AKBP Bobby A. Condroputra, S.H., S.I.K., M.Si segera mengambil langkah cepat dengan memerintahkan jajarannya melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di wilayah Lamongan, Selasa (4/3).

Dalam sidak tersebut, tim gabungan dari Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Lamongan bersama Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Lamongan turun langsung ke lapangan untuk memastikan kualitas bahan bakar yang beredar tetap sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.

Kanit II Pidter Satreskrim Polres Lamongan, Ipda Mitro Rahwono, memimpin langsung pengecekan di SPBU 55.622.30 yang berlokasi di Jalan Kombespol M. Duryat No.7, Jetis, Kecamatan Lamongan, serta di SPBU 54.622.08 di Jalan Sunan Drajat, Sidoharjo, Lamongan.

Pemeriksaan dilakukan menggunakan alat ukur density dan berat jenis bahan bakar untuk memastikan apakah BBM, khususnya Pertalite dan Pertamax, masih sesuai dengan standar yang berlaku.

“Dari hasil pemeriksaan, kualitas bahan bakar di SPBU tersebut masih dalam batas aman dan memenuhi standar yang ditetapkan oleh Kemetrologian,” ungkap Ipda Mitro Rahwono.

Bahkan, sebelum sidak dilakukan, pihak Pertamina Surabaya telah lebih dulu melakukan pengujian dan memastikan bahwa BBM di wilayah Lamongan tidak mengalami pencampuran atau oplosan.

Kapolres Lamongan, AKBP Bobby A. Condroputra, menegaskan bahwa pihaknya akan terus melakukan pengawasan guna memastikan distribusi BBM di Lamongan tetap aman dan sesuai dengan ketentuan. Ia juga mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak mudah percaya terhadap isu-isu yang belum terbukti kebenarannya.

“Kami akan terus memantau untuk memastikan distribusi BBM di Lamongan tetap aman dan sesuai dengan ketentuan. Jika masyarakat menemukan hal mencurigakan, segera laporkan ke pihak berwenang,” pungkas AKBP Bobby.

Penulis : Nul

Editor : Zainul Arifin

Berita Terkait

Stres Istri Cerewet, Suami Nekat Jadi Maling di Lamongan
29 Lokasi Disikat, Pelaku Curanmor Asal Bojonegoro Bikin Resah Warga Lamongan
Gegara Pesta Miras di Semarang, Feri Dianiaya Teman Hingga Wajahnya Hancur
Eks TNI Aniaya Polisi di ringkus Polres Kendal Positif Sabu
Transaksi Gagal, Pria 42 Tahun Tertangkap Tangan Bawa Sabu di Warkop Lamongan
Remaja Curi Ayam di Yogyakarta, Ketahuan Gara-Gara Suara Mengeok
Biadab! Oknum LSM di Lamongan Diduga Peras Warga, Desakan Tangkap Sekarang Juga Menggema
Dituding Tanpa Bukti, Kejari Lamongan Dibela Rakyat: ‘Kami Percaya Penegakan Hukum Tidak Bisa Ditekan’
Polres Lamongan Gelar Sidak ke SPBU, Pastikan Pertamax Tidak Oplosan

Berita Terkait

Jumat, 13 Juni 2025 - 10:16 WIB

Stres Istri Cerewet, Suami Nekat Jadi Maling di Lamongan

Kamis, 12 Juni 2025 - 19:23 WIB

29 Lokasi Disikat, Pelaku Curanmor Asal Bojonegoro Bikin Resah Warga Lamongan

Rabu, 11 Juni 2025 - 19:18 WIB

Gegara Pesta Miras di Semarang, Feri Dianiaya Teman Hingga Wajahnya Hancur

Selasa, 10 Juni 2025 - 22:10 WIB

Eks TNI Aniaya Polisi di ringkus Polres Kendal Positif Sabu

Senin, 9 Juni 2025 - 19:12 WIB

Transaksi Gagal, Pria 42 Tahun Tertangkap Tangan Bawa Sabu di Warkop Lamongan

Berita Terbaru

Wakil Wali Kota Probolinggo, Ina Dwi Lestari, saat mengikuti Rapat Koordinasi Percepatan Pembentukan Koperasi Merah Putih secara daring, Kamis (12/6), dari ruang Command Center | Dok Foto Ho/RadarBangsa

Ekonomi

Koperasi Merah Putih Kota Probolinggo Siap Jalan 100%

Jumat, 13 Jun 2025 - 10:39 WIB

Pelaku Nk saat diamankan di Polres Lamongan | Dok Foto Ho/RadarBangsa

Hukum - Kriminal

Stres Istri Cerewet, Suami Nekat Jadi Maling di Lamongan

Jumat, 13 Jun 2025 - 10:16 WIB