Qiyamul Lail dan Lomba Masak Bandeng, Inovasi Pj. Gubernur Adhy Mempererat Kekeluargaan

- Redaksi

Selasa, 9 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono menyelenggarakan qiyamul lail dan lomba memasak bandeng

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono menyelenggarakan qiyamul lail dan lomba memasak bandeng

SURABAYA, RadarBangsa.co.id – Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono menyelenggarakan qiyamul lail dan lomba memasak bandeng pada malam penghujung 29 Ramadan di Gedung Negara Grahadi Surabaya, pada Selasa (9/4) dini hari.

Acara yang dihadiri oleh seluruh Kepala Perangkat Daerah dan Direktur Utama BUMD di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur dimulai dengan rangkaian qiyamul lail yang dipimpin oleh Imam Besar Al Akbar KH. Ahmad Muzakki, dan dilanjutkan dengan lomba memasak bandeng asli Kabupaten Gresik untuk sahur bersama.

Pj. Gubernur Adhy menjelaskan bahwa ikan bandeng yang digunakan dalam lomba berasal dari Pasar Bandeng Gresik yang diadakan setiap akhir bulan Ramadan.

“Lomba memasak bandeng menjadi bagian dari upaya pelestarian tradisi lelang bandeng Gresik serta mempererat hubungan antar Kepala Perangkat Daerah,” ujarnya.

Dalam lomba memasak ikan bandeng ini, peserta diberi waktu 45 menit. Seluruh peserta terlihat antusias dan mahir dalam mengolah ikan bandeng.

Semangat dan kegembiraan tampak dari para peserta, dengan suasana canda dan seriusitas yang memeriahkan lomba memasak tersebut.

Salah satu contoh semangat ini ditunjukkan oleh peserta gabungan Kepala Dinas Sosial dan Kepala Dinas Kominfo Jatim. Menurut Kepala Dinas Sosial Provinsi Jatim, Restu Novi Widiani, tradisi qiyamul lail dan lomba memasak merupakan keunikan yang hanya ada dalam Pemerintahan Provinsi Jawa Timur. Ia berharap ke depannya masyarakat dapat turut serta dalam acara ini untuk menambah meriahnya suasana.
“Alhamdulillah, ini adalah tradisi Pemprov Jatim yang kami lestarikan. Kami berharap agar ke depannya masyarakat dapat terlibat dalam kegiatan ini, sehingga acara semakin meriah,” kata Restu Novi Widiani, Kepala Dinas Sosial Provinsi Jatim.

Pendapat serupa juga diungkapkan oleh Plt. Direktur Utama Bank UMKM Irwan Eka Wijaya, yang dalam kesempatan tersebut berkolaborasi dengan Direktur Utama Bank Jatim. Menurutnya, kegiatan semacam ini tidak hanya menyenangkan tetapi juga mampu mempererat hubungan kekeluargaan di antara perangkat daerah.

“Dengan adanya kegiatan seperti ini, kita dapat beribadah, beraktivitas, dan merasakan kebersamaan yang menyenangkan,” ungkapnya.

Setelah menyelesaikan proses pengolahan bandeng dengan berbagai varian, seluruh peserta menyajikan hasil masakan kepada tim juri, yang terdiri dari Penjabat (Pj) Gubernur Adhy, Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi (Pj Sekdaprov) Bobby Soemiarsono, dan KH Ahmad Muzakki.

Ketiganya menilai masakan peserta berdasarkan cita rasa, penyajian, dan kerja tim. Hasil penilaian menunjukkan bahwa juara pertama diraih oleh Biro Ekonomi dan Dinas ESDM, juara kedua oleh DP3AK dan DPMD, dan juara ketiga oleh RS. Menur dan DPMPTSP.

Sementara itu, Harapan 1 diraih oleh Kasatpot PP dan Bakesbangpol, Harapan 2 oleh Biro Kesra, dan Harapan 3 oleh RSUD Soetomo & RS. Haji.

Adapun gelar juara terfavorit diberikan kepada Bakorwil Pamekasan dan Bakorwil Jember, sedangkan juara terkreatif diraih oleh Dinas Kominfo dan Dinas Sosial Provinsi Jatim.
.

Berita Terkait

Khofifah di HPN 2025 : Pers Harus Produktif Sebarkan Informasi Ketahanan Pangan
Ketua SMSI Temui Mensos, Ajak Kemensos Berpartisipasi di HPN 2025
Jatim Konsisten Jadi Penghasil Beras Terbesar, Khofifah Optimistis Swasembada
Sinergi untuk Literasi, JMSI Malang Raya Apresiasi OJK Malang
Peringatan Hari Gizi Nasional ke-65, Pemkab Sidoarjo Gelar Workshop Gizi Sehat
KPU Jatim : Khofifah-Emil Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih 2025-2030
Khofifah Raih Penghargaan Outstanding Contribution to Economic Development atas Keberhasilan Majukan Ekonomi Kerakyatan di Jatim
Pj Gubernur Adhy Tegaskan Kepatuhan Jatim dalam Penataan PPPK dan Non-ASN ke Komisi II DPR RI

Berita Terkait

Minggu, 9 Februari 2025 - 10:07 WIB

Khofifah di HPN 2025 : Pers Harus Produktif Sebarkan Informasi Ketahanan Pangan

Sabtu, 8 Februari 2025 - 12:19 WIB

Ketua SMSI Temui Mensos, Ajak Kemensos Berpartisipasi di HPN 2025

Sabtu, 8 Februari 2025 - 10:27 WIB

Jatim Konsisten Jadi Penghasil Beras Terbesar, Khofifah Optimistis Swasembada

Jumat, 7 Februari 2025 - 20:20 WIB

Sinergi untuk Literasi, JMSI Malang Raya Apresiasi OJK Malang

Kamis, 6 Februari 2025 - 21:09 WIB

Peringatan Hari Gizi Nasional ke-65, Pemkab Sidoarjo Gelar Workshop Gizi Sehat

Berita Terbaru