SIDOARJO, RadarBangsa.co.id – Menyambut Hari Pajak Tahun 2023, Kanwil DJP Jawa Timur II menggelar serangkaian kegiatan sebagai penguatan peran institusi di tengah masyarakat. Diantaranya lomba Esai Funtaxtic Competition tingkat Tax Center, juara pertama diraih SMAN 1 Sidoarjo, juara II SMAN 2 Jombang dan Juara III SMAN Bojonegoro.
Sedangkan untuk tingkat perguruan tinggi, juara I dan III diraih STIE Cendekia Bojonegoro dan Juara II Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.
Kepala SMAN 1 Sidoarjo Eko Redjo Sunariyanto sangat mengapresiasi yang tinggi atas prestasi yang telah diraih anak didiknya. Karena pihak sekolah selalu mensupport penuh kegiatan siswanya untuk berprestasi. “Kami selalu memberikan ruang, atau wadah untuk pembekalan meraih prestasi. Oleh karena itu, kalau mereka ikut kompetisi itu merupakan sebagai pembuktian upaya mereka selama belajar di sekolah,” jelas Eko Redjo Sunariyanto, Minggu (16/7/2023).
Ini artinya bimbingan dan pembinaan para guru di sekolah ini bisa dipertanggungjawabkan apa tidak oleh anak-anak. Contohnya melalui lomba, kompetisi ataupun bentuk penulisan-penulisan yang lain. “Kalau anak-anak bisa berhasil meraih prestasi di luar sekolah, baik tingkat kabupaten, provinsi, nasional hingga internasional itu berarti bentuk pembuktiannya. Bentuk pembuktian juga memotivasi teman-teman yang lainnya,” tegas Eko Redjo.
Kepala Kanwil DJP Jatim II, Agustin Vita Avantin menjelaskan dalam Peringatan Hari Pajak Tahun 2023, tanggal 14 Juli 2023 juga mengadakan kegiatan sosial kemasyarakatan, yaitu DJP Peduli (donor darah dan donasi untuk yayasan sosial), Pajak Bertilawah, bazar UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah), dan juga kegiatan Family Day. “Yang semua itu bertujuan untuk menjadikan keluarga sebagai benteng moral bagi pegawai,dengan cara mengenalkan organisasi/unit, tugas dan peran orang tua/pasangan selaku pegawai Kementerian Keuangan, serta nilai-nilai integritas kepada keluarga pegawai,” jelasnya.
Sementara yang untuk kegiatan edukasi pajak bertutur melalui Kompetisi “Funtaxtic Competiton” yakni lomba esai dan lomba cerdas cermat untuk Tax Center dan SMA (Setara SMA) di Wilayah Kanwil DJP Jawa Timur II. Diikuti sekitar 51 peserta esai dan 27 tim cerdas cermat, dimana pada puncak penyelenggaran pada hari Kamis, 13 Juli 2023 diumumkan juara-juara di tiap kategori.
Untuk lomba cerdas cermat tiga tim finalis yang lolos bersaing lagi untuk menemukan juaranya, adapun juara lomba cerdas cermat dari Tax Center yakni juara 3 dari Universitas Ronggolawe Tuban, juara 2 Universitas Trunojoyo Madura, dan juara 1 dari Politeknik Negeri Madiun, untuk tingkat SMA (Setara SMA) juara 3 SMKN 1 Jombang, juara 2 SMAN 1 Bojonegoro, dan juara 1 dari SMAN 2 Lamongan.
“Dari kegiatan ini semua diharapkan pajak bisa lebih dikenal oleh generasi muda dimana mereka adalah generasi penerus bangsa,” harap Agustin Vita Avantin.