Siagakan Ratusan Personel, Polda Jateng Siap Amankan Kegiatan AEM di Semarang

- Redaksi

Selasa, 15 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi didampingi sejumlah pejabat termasuk Wagub Jateng, Taj Yasin Maimoen.

Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi didampingi sejumlah pejabat termasuk Wagub Jateng, Taj Yasin Maimoen.

SEMARANG, RadarBangsa.co.id – Polda Jateng menggelar apel kesiapan pengamanan kegiatan Asean Economic Ministers And Related Meetings (AEM) di wilayah Semarang Jawa Tengah yang akan dilaksanakan tanggal 17- 22 Agustus 2023.

Apel gelar pasukan dilaksanakan di halaman kantor Gubernur Jawa Tengah dipimpin langsung Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi didampingi sejumlah pejabat termasuk Wagub Jateng, Taj Yasin Maimoen.

Sejumlah 781 personel multi fungsi mengikuti kegiatan tersebut termasuk penjinak bom (Jibom), satwa K-9 hingga personel kesehatan yang melibatkan tim nakes dari stakeholder terkait

Baca Juga  Acara Peringatan HUT RI ke-76 Resmi Dilarang, Kabidhumas Polda Jateng: Potensi Penyebaran Covid Masih Tinggi

Dalam arahannya Kapolda Jateng menjelaskan apel gelar pengamanan digunakan untuk konsolidasi kesiapan pengamanan kegiatan AEM tersebut.

“Sebagai mana perintah Kapolri, Polri bersama TNI dan stakeholder yang lain ikut serta dalam rangka mendukung pengamanan even nasional maupun internasional,” ujar Kapolda Jateng saat memimpin apel, Selasa (15/8/2023)

Irjen pol Ahmad Luthfi menambahkan bahwa kegiatan pengamanan pertemuan menteri ini merupakan kedua kalinya setelah kegiatan di Magelang beberapa waktu lalu.

“Pengamanan dilakukan baik secara tertutup maupun terbuka ada juga yang melekat pada subyek maupun obyek semuanya lengkap termasuk dari Jibom brimobda Polda Jateng,” imbuh Kapolda.

Baca Juga  Menjalin Silaturahmi, Media RadarBangsa Perwakilan Jawa Tengah dan DIY Gelar Buka Bersama

Sementara itu Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin mengapresiasi dan mendukung kesiapan pengamanan jajaran kepolisian dalam kegiatan Asean Economic Ministers (AEM) di Wilayah Jawa Tengah.

“Pengamanan tadi sudah dilakukan jajaran kepolisian bersama pihak terkait, kita sifatnya hanya mendukung karena ini merupakan kegiatan dari pemerintah pusat,” Ujar Taj Yasin

Dalam rangka mengenalkan potensi yang ada di wilayah Jawa tengah pihaknya juga akan melakukan promosi di event tersebut. Nantinya, Pemprov Jateng tidak hanya menawarkan sejumlah potensi pariwisata tapi juga potensi UMKM yang selama ini sudah terdata dari dinas perdagangan dan koperasi ditambah produk Halal yang dikelola UMKM.

Baca Juga  Pemdes Tulungrejo dan Polres Madiun Gencarkan Vaksinasi di Bulan Ramadhan

Sekretariat Direktorat Jenderal (Ditjen) Perundingan Perdagangan Internasional, Kementerian Perdagangan (Kemendag), Ari Satria menambahkan, dalam even internasional itu akan digelar sejumlah even tambahan termasuk pengembangan ekonomi digital di kawasan Asean dan launching penjualan online tingkat Asean.

“Dalam pertemuan Asean Economic Ministers And Related Meetings nanti, dari Indonesia akan dihadiri Menteri Perdagangan dan Menteri Investasi,” pungkasnya.

Berita Terkait

DPU CKPP Banyuwangi : Targetkan Rampung Tahun ini Pembangunan Jembatan Karangdoro Terus Dikebut
Pj Gubernur Adhy Salurkan Bansos dan Alat Bantu Disabilitas di Blitar
Jelang Hari Jadi ke-79 Jawa Timur, Pj Gubernur Adhy Karyono Pimpin Ziarah di Makam Bung Karno
Polda Jatim Grebek Pesta Seks di Vila Kota Batu, 12 Orang Diamankan
Pedagang Pasar Burung Karimata Semarang Menolak Kenaikan E Retribusi
Bandit Narkoba Pasangan Suami Istri Asal Surabaya Ditangkap di Lamongan
Ambyar, Kejaksaan Negeri Lamongan Terima Pengaduan PTSL di Desa Sugehrejo
Proyek Rabat Beton di Pucakwangi Lamongan Retak, Warga Kecewa : Diduga di Korupsi

Berita Terkait

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 09:25 WIB

DPU CKPP Banyuwangi : Targetkan Rampung Tahun ini Pembangunan Jembatan Karangdoro Terus Dikebut

Jumat, 4 Oktober 2024 - 15:13 WIB

Pj Gubernur Adhy Salurkan Bansos dan Alat Bantu Disabilitas di Blitar

Jumat, 4 Oktober 2024 - 13:55 WIB

Jelang Hari Jadi ke-79 Jawa Timur, Pj Gubernur Adhy Karyono Pimpin Ziarah di Makam Bung Karno

Kamis, 3 Oktober 2024 - 20:48 WIB

Polda Jatim Grebek Pesta Seks di Vila Kota Batu, 12 Orang Diamankan

Kamis, 3 Oktober 2024 - 20:23 WIB

Pedagang Pasar Burung Karimata Semarang Menolak Kenaikan E Retribusi

Berita Terbaru

Kepala BRI Unit Pucuk, Mochamad Afnan Zainuri, saat menyerahkan bantuan program Klasterkuhidupku

Ekonomi

BRI Dorong UMKM Lamongan Maju Lewat Klasterkuhidupku

Sabtu, 5 Okt 2024 - 10:51 WIB