Wabup Bondowoso Lakukan Monev Kegiatan Dinas PUPR 

- Redaksi

Selasa, 15 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONDOWOSO, RadarBangsa.co.id – Wakil Bupati Bondowoso, Irwan Bachtiar Rachmat, menghimbau agar kegiatan di Dinas PUPR (Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang) tetap sesuai dengan Visi-Misi Bupati yaitu Melesat (Mandiri Ekonomi, Lestari, Sejahtera dalam Bingkai Iman dan Taqwa).Hal tersebut disampaikannya saat melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) ke Dinas PUPR, Selasa (15/6/2021).

Menurut Wabup Irwan, Monev tersebut untuk memastikan kinerja PUPR tetap selaras dengan Visi-Misi Bupati meski anggarannya dipotong akibat pandemi Covid-19. “Saya ingin pastikan program PUPR ini, dengan adanya refocusing jangan sampai mengganggu visi-misi Bupati, “ujarnya.

Wabup mengakuinya, bahwa refocusing benar-benar sangat berdampak pada sektor pembangunan infrastruktur di tahun ini, PUPR terkena refocusing Rp 18 miliar lebih. Akibatnya, pembangunan infrastruktur hanya dilakukan pada skala prioritas. “Kita pastikan infrastruktur penunjang ekonomi tetap dibangun. Utamanya daerah sekitar Ijen Geopark yang kami prioritaskan, “ungkapnya.

Irwan juga melakukan pengecekan terhadap Rencana Kerja (Renja) PUPR. Memastikan agar fokus kerja sesuai dengan tema Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD). “Kita lihat secara jelas apakah visi-misi Bupati sudah diterjemahkan secara keseluruhan melalui renjanya. Dan alhamdulillah semua sudah sesuai, “paparnya.

Beliau juga berharap, Dinas PUPR tak hanya berpaku pada APBD sebagai satu-satunya sumber anggaran. Tetapi bisa menarik Dana Alokasi Khusus (DAK). “Saya harap kepada PUPR ada upaya terobosan ke provinsi maupun pusat dan sebagainya, “pungkasnya.

(Yus)

Berita Terkait

Polsek Tikung Pengamanan dan Pengawalan Logistik Pemilu dari Gudang KPU Lamongan ke PPK Tikung
Plt Bupati Sidoarjo Sidak Jembatan Kedungpeluk, Apresiasi Perbaikan Cepat dan Rencanakan Perbaikan Gladakdowo
Dinas Lingkungan Hidup Madiun Gelar Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik dan Biopori untuk Lingkungan Berkelanjutan
Pj Gubernur Adhy Puji Rekor Distribusi Logistik Pilkada Jatim, Tercepat dan Terbanyak di Indonesia
KPU Jatim Gelar Apel Kesiapan Distribusi Logistik Pilkada 2024 di Sidoarjo
KPU Kabupaten Pasuruan Berangkatkan Logistik Pilkada Serentak 2024
Distribusi Logistik Pilkada Serentak 2024 di Sidoarjo Dimulai
Pemkab Sidoarjo dan Bawaslu Gelar Apel Siaga Awasi Pilkada 2024
Tag :

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 10:26 WIB

Polsek Tikung Pengamanan dan Pengawalan Logistik Pemilu dari Gudang KPU Lamongan ke PPK Tikung

Senin, 25 November 2024 - 08:13 WIB

Plt Bupati Sidoarjo Sidak Jembatan Kedungpeluk, Apresiasi Perbaikan Cepat dan Rencanakan Perbaikan Gladakdowo

Minggu, 24 November 2024 - 15:10 WIB

Dinas Lingkungan Hidup Madiun Gelar Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik dan Biopori untuk Lingkungan Berkelanjutan

Minggu, 24 November 2024 - 13:05 WIB

Pj Gubernur Adhy Puji Rekor Distribusi Logistik Pilkada Jatim, Tercepat dan Terbanyak di Indonesia

Minggu, 24 November 2024 - 09:18 WIB

KPU Jatim Gelar Apel Kesiapan Distribusi Logistik Pilkada 2024 di Sidoarjo

Berita Terbaru