SEMARANG, RadarBangsa.co.id – Alumni Sekolah Swasta Nusaputera Semarang Angkatan SMP 86 SMA 89 berbagi kasih kepada sebagian warga kota Semarang yang sangat membutuhkan.
Acara berbagi kasih ini dilakukan pada hari Senin 20 April 2020 dimulai pada jam 10.00.Pembagian ini di bagikan warga di sekitar sekolah Nusaputera, langsung di serahkan oleh Edi dan Agus Prajitno.
Menurut koordinator acara Aksi Sosial ini Irsan Suryadi, kegiatan ini bertujuan untuk sedikit meringankan beban warga kota Semarang yang khususnya berdampak covid 19.
Paket berupa beras menurut Irsan sebanyak 200 paket dan akan di bagikan juga bagi warga yang membutuhkan.
Pelaksanaan ini juga didampingi oleh beberapa panitia, Harry dan Daniel. Dengan membantu mendistribusikan bantuan tersebut.
Ucapan terima kasih juga di sampaikan langsung oleh Irsan kepada para donatur khususnya alumni Nusaputera SMP 86 SMA 89 yang telah berpartisipasi dalam acara Aksi Sosial ini.
Acara berlangsung lancar, baik, teratur dan aman. (Welly/Adi S)