Amorepacific luncurkan kemasan yang sepenuhnya dapat didaur ulang dengan memakai resin INNATETF dari DoW

- Redaksi

Jumat, 11 Desember 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Amorepacific INNATE TF. [IST]

Amorepacific INNATE TF. [IST]

SINGAPURA, RadarBangsa.co.id – Dow (NYSE: DOW) pada hari ini mengumumkan langkah Amorepacific, perusahaan kosmetik global asal Korea Selatan, yang memilih “INNATE™ TF Polyethylene Resins for Tenter Frame Biaxial Orientation” untuk membuat kemasan baru yang dapat didaur ulang. Komersialisasi lembaran film tenter frame biaxially oriented polyethylene (TF-BOPE) menjadi momen yang penuh terobosan bagi masa depan kemasan berkelanjutan (sustainable packaging). TF-BOPE memberikan kinerja tinggi, daya tarik terbaik di rak penjualan (shelf appeal), bobot plastik yang lebih ringan, serta fitur daur ulang.

Dengan demikian, pemilik merek seperti Amorepacific bisa sepenuhnya menggunakan kemasan daur ulang. Hal tersebut sejalan dengan target baru dalam aspek keberlanjutan yang ditetapkan Dow, yakni seluruh produk yang diaplikasikan sebagai kemasan harus dapat dipakai kembali atau didaur ulang pada 2035.

Lewat kolaborasi tripartit antara Dow, Amorepacific, dan Flair Packaging, merek kosmetik mewah Sulwhasoo, merek clean beauty primera, serta merek derma cosmetic illiyoon, kini memakai stand up pouch daur ulang yang seluruhnya terbuat dari polietilena (all-polyethylene/PE) untuk semua produk cairnya. Resin INNATE™ TF buatan Dow terpilih berkat sejumlah keunggulan penting, termasuk daya tahan terbaik, tampilan luar biasa, pin-hole resistance yang mumpuni, efisiensi manufaktur, dan daur ulang lengkap dalam siklus daur ulang saat ini; sementara, Flair Packaging mendesain dan membuat stand-up pouch tersebut.

“Kami bangga bermitra dengan Amorepacific, pemilik merek yang terkemuka di industri kosmetik, untuk merumuskan kembali berbagai peluang dalam segmen kemasan. Kolaborasi menjadi kunci pengembangan ekonomi plastik yang sirkular. Untuk itu, para pemain di rantai nilai industri perlu berupaya untuk mengurangi sampah plastik, serta sama-sama mengoptimalkan langkah-langkah pelestarian alam,” ujar Bambang Candra, Commercial Vice President, Asia Pasifik, Dow Packaging and Specialty Plastics.

“Peran kami sebagai salah satu penyedia solusi teknik material yang terkemuka adalah mendukung pihak regulator setempat dan pemilik merek dalam mewujudkan komitmen mereka dalam aspek keberlanjutan.

Korea Selatan menerapkan beberapa kebijakan yang mempromosikan masyarakat tanpa sampah, seperti Resource Circulation Performance Management Program yang mendorong pihak produsen untuk meningkatkan fitur daur ulang dari produk-produk mereka. Kemasan yang seluruhnya terbuat dari PE ini mampu memenuhi kebutuhan negara tersebut atas kemasan plastik yang sepenuhnya dapat didaur ulang, serta menggerakkan perubahan positif dalam ekonomi sirkular.”

Baca Juga  Sunmi m2 Max, Komputer tablet Berstandar Korporat terbaru yang diluncurkan raksasa IoT

“Pemilik merek seperti kami berperan penting untuk menawarkan kemasan daur ulang. Kami juga harus memiliki kesadaran dan kemauan ketika memilih material yang dipakai untuk kemasan produk. Kami terus memenuhi kebutuhan konsumen yang kian memperhatikan lingkungan hidup dengan menawarkan material kemasan yang inovatif dan berkelanjutan,” jelas Yu Minho, Packaging Manager, Amorepacific. “Target kami adalah mengurangi 700 ton konsumsi plastik pada 2022 lewat kemitraan strategis ini, seperti memakai berbagai solusi terbaik dari Dow.

Kami memilih resin INNATE™ TF-BOPE sebagai bahan kemasan untuk merek-merek kami— Sulwhasoo, primera, dan illiyoon—berkat fitur dari material tersebut yang sepenuhnya dapat didaur ulang, sekaligus memiliki bahan yang kuat dan tampilan yang bagus.”

“Kami bekerja sama dengan para pelanggan. Kami tak sekadar menyediakan solusi kemasan, namun juga ikut mengembangkan dan menyampaikan identitas produk mereka. Kemitraan antara Dow dan Amorepacific memperkuat komitmen merek tersebut terhadap aspek keberlanjutan, dan kami bangga atas keahlian teknik dan pengembangan Flair yang mendukung visi Amorepacific untuk mewujudkan lingkungan bebas sampah di Korea Selatan,” komentar Hanil Lee, Senior Vice President, Technology, Flair Flexible Packaging Corp.

“Kemasan stand-up pouch didesain agar fungsional, menarik, dan sepenuhnya bisa didaur ulang. Dengan resin INNATE™ TF buatan Dow, kami mampu mengembangkan solusi kemasan yang mendukung ekonomi sirkular agar pendaur ulang dapat menerima material berguna, sementara, konsumen terbantu untuk melakukan aktivitas daur ulang secara lebih sering.”

Dow baru merilis INNATE™ TF-BOPE yang inovatif dan revolusioner, serta berbagai aplikasinya bersama sejumlah anggota rantai nilai industri. Resin ini menawarkan kualitas fisik yang istimewa dan dapat menggantikan material, menghilangkan lembaran film dan/atau berukuran lebih tipis demi mengurangi material kemasan secara keseluruhan. Lebih lagi, resin tersebut menjadi pilihan terbaik bagi pemilik merek berkat kemampuannya yang mampu memberikan lembaran film kemasan yang lebih ringan, kuat, dan tahan lama untuk berbagai jenis aplikasi.

INNATE™ TF memiliki berbagai macam manfaat, termasuk kualitas mekanis yang lebih baik, kekakuan (rigidity) material, kinerja optik dan pencetakan yang lebih baik. Dengan demikian, resin ini memenuhi banyak kebutuhan dalam nilai rantai industri kemasan.

INNATE™ TF telah diakui sebagai solusi “yang didesain untuk didaur ulang” agar lebih banyak kemasan plastik yang didaur ulang, dan tidak berakhir di alam, atau memenuhi tempat pembuangan sampah. Sebagian besar perusahaan kini mengutamakan inisiatif keberlanjutan dalam peningkatan fitur daur ulang dari kemasannya. Maka itu, lembaran film TF-BOPE dari Dow membantu merek-merek untuk mendesain fitur daur ulang dari tahap awal, memilih material yang dapat dikerjakan bersama guna menciptakan kemasan yang memenuhi beragam kebutuhan di sepanjang usia pakainya.

Baca Juga  Kini Mayapada Healthcare Siap Melayani Pemeriksaan PCR Swab Covid-19

Resin INNATE™ TF-BOPE menjadi solusi kemasan inovatif yang dapat memberikan kualitas yang diinginkan pihak konverter, pemilik merek, dan peritel. Di saat bersamaan, resin tersebut sepenuhnya bisa didaur ulang.

Hal ini terwujud berkat arsitektur molekuler dari resin ini yang unik, serta menghadirkan kualitas fisik yang luar biasa jika dibandingkan dengan produk polietilena biasa. Informasi lebih lanjut tentang “INNATE™ TF Polyethylene Resins for Tenter Frame Biaxial Orientation”, serta kisah-kisah sukses lain tersedia di www.dow.com/InnateTF.

Tentang Dow Packaging and Specialty Plastics

Packaging and Specialty Plastics (P&SP), unit bisnis Dow (NYSE: DOW), menggabungkan sejumlah keunggulan penting dari aktivitas litbang, jangkauan global, serta lini produk yang lengkap dan keahlian industri. Dengan demikian, P&SP mampu membuat sejumlah teknologi yang berkinerja tinggi bagi para pengguna akhir di sektor kemasan makanan, perawatan tubuh, infrastruktur, barang-barang kebutuhan harian, serta transportasi. P&SP adalah salah satu produsen terbesar di dunia untuk resin polietilena, polimer fungsional, dan zat perekat.

Dengan dukungan Pack Studios, P&SP juga tampil sebagai inovator dan kolaborator terkemuka pada rantai nilai industri yang mengembangkan aplikasi produk secara berkelanjutan dan mendesain usia pakai produk plastik dalam ekonomi sirkular. www.dowpackaging.com

Tentang Dow

Dow (NYSE: DOW) memadukan jangkauan global, integrasi aset dan skala usaha, inovasi terarah, serta kepemimpinan pasar guna mewujudkan pertumbuhan yang menguntungkan. Dow berambisi untuk menjadi perusahaan teknik material (material science) yang paling inovatif, berorientasi pada pelanggan, inklusif, dan berkelanjutan. Portofolio bisnis Dow terdiri atas plastik, bahan industri setengah jadi (industrial intermediate), zat pelapis (coating), serta silikon. Unit-unit bisnis Dow menghadirkan berbagai produk dan solusi unik yang berbasiskan sains untuk para pelanggan dalam segmen yang berkembang pesat, seperti kemasan, infrastruktur, dan consumer care.

Dow mengelola 109 fasilitas produksi di 31 negara, dan mempekerjakan sekitar 36.500 orang. Dow membukukan penjualan sekitar $43 miliar pada 2019. Dow atau Perusahaan merujuk pada Dow Inc. dan sejumlah anak usahanya. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan mengunjungi www.dow.com atau mengikuti @DowNewsroom di Twitter.

Baca Juga  Acara Openspace Ventures Sambut Sejumlah Anggota Baru dan Umumkan Investasi Pertama dari OSV+

Tentang Amorepacific
Sejak 1945, Amorepacific menjalankan satu misi tunggal: mempersembahkan persepsi kecantikan yang unik—disebut “Kecantikan Asia” (Asian Beauty)—kepada dunia. Sebagai perusahaan kosmetik terkemuka di Korea, Amorepacific mengandalkan pemahaman luas tentang alam dan manusia untuk mewujudkan harmoni antara kecantikan dari dalam dan luar tubuh. Dengan portofolio yang terdiri atas lebih dari 30 merek kosmetik, perawatan tubuh, dan kesehatan, Amorepacific bertekad untuk memenuhi beragam gaya hidup dan kebutuhan konsumen global di mana pun: Asia, Amerika Utara, Eropa, Oseania, dan Timur Tengah.

Pusat-pusat riset Amorepacific tersebar di seluruh dunia, serta menjalankan litbang berkelanjutan yang memadukan bahan-bahan baku dari alam di Asia dan bioteknologi mutakhir. Melalui berbagai produk kelas dunia, Amorepacific dikenal luas atas cara-cara inovatif yang mengubah berbagai tren kecantikan global.

Tentang Flair Flexible Packaging Corporation
Berdiri pada 1992, Flair Flexible Packaging Corporation telah menjadi sumber daya global untuk berbagai solusi kemasan inovatif. Beroperasi di Kanada, Amerika Serikat, Meksiko, dan Korea, Flair berada di posisi unik untuk menyediakan teknologi dan layanan terbaik di seluruh dunia.

Lebih dari sekadar pemasok kemasan, Flair berperan sebagai mitra dalam segmen kemasan, serta bekerja sama dengan para klien dalam mengembangkan beragam solusi efektif demi mewujudkan berbagai kemajuan terkini dan inovatif untuk masa depan.

Menyadari banyaknya fitur yang dimiliki kemasan modern, Flair berkomitmen untuk menyediakan material-material yang meningkatkan proteksi dan keawetan produk, sekaligus meningkatkan tampilan dan promosi produk; dibuat agar produk-produk tampil lebih unggul, didesain agar produk-produk tampil beda.

Selama 25 tahun, Flair tetap mengutamakan kesuksesan klien dengan berperan sebagai sumber daya, tak hanya untuk material kemasan, namun juga untuk sains, layanan, serta solusi yang berdampak terhadap setiap aspek dari kesuksesan produk di pasar. Flair selalu melampaui harapan klien sebab menyediakan layanan yang lebih dari sekadar kemasan. Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi kami, atau menghubungi 920-574-3121 (Amerika Serikat) atau 403-207-3226 (Kanada).

(RB)

Berita Terkait

Bank Dunia dan Tim ICARE Tinjau Program Pertanian di Pasuruan
Khofifah Terima Kiswah dari Cicit Syekh Jailani
Khofifah : Dorong Lulusan Pesantren Terapkan Siklus 3E dan Jawab Tantangan Indonesia Emas 2045
Inisiasi Khofifah : Komite Perempuan Indonesia Suarakan Perdamaian Dunia
Kembali Pemkab Sidoarjo Kirimkan Bantuan Kemanusian ke Gaza
Hitungan Tahunan Hingga Satu Bulan : Huawei Cloud Mempercepat Penemuan Obat Baru
Nurhadi NasDem Dorong Peningkatan Kualitas dan Kuantitas PMI di Korea Selatan
PII Triwulan I 2022, Neto Investasi Internasional, Posisi Indonesia Meningkat
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 27 September 2024 - 08:44 WIB

Bank Dunia dan Tim ICARE Tinjau Program Pertanian di Pasuruan

Senin, 22 Juli 2024 - 20:28 WIB

Khofifah Terima Kiswah dari Cicit Syekh Jailani

Sabtu, 20 Juli 2024 - 17:51 WIB

Khofifah : Dorong Lulusan Pesantren Terapkan Siklus 3E dan Jawab Tantangan Indonesia Emas 2045

Sabtu, 4 Mei 2024 - 18:45 WIB

Inisiasi Khofifah : Komite Perempuan Indonesia Suarakan Perdamaian Dunia

Sabtu, 25 November 2023 - 05:13 WIB

Kembali Pemkab Sidoarjo Kirimkan Bantuan Kemanusian ke Gaza

Berita Terbaru

Kepala BRI Unit Pucuk, Mochamad Afnan Zainuri, saat menyerahkan bantuan program Klasterkuhidupku

Ekonomi

BRI Dorong UMKM Lamongan Maju Lewat Klasterkuhidupku

Sabtu, 5 Okt 2024 - 10:51 WIB