Bannernya Banyak, Kini Eri Cahyadi Penuhi Panggilan Bawaslu Surabaya

- Redaksi

Senin, 17 Februari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Eri Cahyadi menemui massa pendukungnya di depan Kantor Bawaslu Surabaya. (doc. angga. suara.com)

Eri Cahyadi menemui massa pendukungnya di depan Kantor Bawaslu Surabaya. (doc. angga. suara.com)

SURABAYA, RadarBangsa.co.id – Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Kota (Bappeko) Surabaya, Ero Cahyadi menyampaikan rasa terima kasih kepada warga terkait dukungan kepada dirinya.

Pernyataan tersebut disampaikan setelah Eri memenuhi panggilan dari Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Surabaya.
Kepada ratusan massa pendukungnya, Eri Cahyadi berharap agar massa pendukungnya bisa mengerti keadaannya saat ini.

“Harus saya sampaikan kepada ibu-ibu, bapak-bapak sekalian yang hadir di sini, mohon bisa mengerti dan memahami posisi posisi saya.

Karena saya adalah ASN yang harus menjalankan tugas dari pemerintah dan program-program pemerintah,” ucapnya di hadapan massa yang berkumpul di Kantor Bawaslu Kota Surabaya. Seperti yang dilansir Suara.com. Senin, (17/2/2020).

Baca Juga  Pascasarjana Unesa Beri Pelatihan HOTS dan Literasi Sains bagi Guru IPA SMP di Nganjuk

Ia menjelaskan, panggilan terhadap dirinya dipicu banyaknya spanduk, banner dan baliho di beberapa sudut jalan terkait Pilkada Surabaya yang akan digelar tahun ini.

Lantaran itu, Eri kemudian mendapat pemanggilan untuk menjelaskan perihal tersebut.

“Karena itu, sekali lagi mohon sanget. Mohon mengerti posisi saya, sehingga kalau saya dipanggil ini gara-gara onok bannere onok opone (ada bannernya, ada apa-apa),” tambahnya.

Dalam orasinya, Eri memahami keresahan masyarakat Surabaya mengenai sosok pengganti Wali Kota Risma. Namun, ia juga memohon kepada pendukungnya untuk memahami posisinya saat ini yang bukan sebagai kandidat bakal calon wali kota.

Baca Juga  Banjir Melanda, Anggota DPRD Sidoarjo dari Komisi D Sidak Lokasi

“Tapi saya bisa memahami, saya nyuwun tolong bisa memahami posisi saya, karena saya tetap menjalankan program, karena bagaimana pun kerjaan amanah yang diberikan Gusti Allah kepada saya, harus tetap saya jalankan,” tebarnya.

Sebelumnya, kedatangan Eri Cahyadi ke Bawaslu, disambut massa pendukung di kantor tersebut. Perwakilan massa pendukung Eri, Rudi Cahyono mengemukakan, kedatangan mereka karena didorong untuk mengawal Kepala Bappeko Surabaya tersebut.

Baca Juga  Buka Musrenbang RSUD Dr. Soetomo, Adhy Fokus Peningkatan Pelayanan

Mereka yang datang, kata Rudi, mengingingkan agar Eri maju dalam ajang kontestasi politik tersebut untuk menggantikan Risma sebagai Walikota Surabaya.

“Jadi Pak Eri ini kan belum dicalonkan menjadi Walikota, cuma dari ibu-ibu ini mengawal, menginginkan pak Eri ingin jadi. Cuma hingga saat ini belum ada kejelasan jadi (maju) Walikota, maka dari itu, teman-teman ini sukarela. Saya juga dipanggil, dari itu saya kawal dan mereka datang sendiri-sendiri,” ungkap Rudi. (Ang/Ari)

Berita Terkait

DPU CKPP Banyuwangi : Targetkan Rampung Tahun ini Pembangunan Jembatan Karangdoro Terus Dikebut
Calon Bupati Sidoarjo H Subandi Hadiri Doa Bersama di Desa Plumbungan
Pj Gubernur Jatim Adhy Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Blitar Terdampak Kemarau
Pj Gubernur Adhy Salurkan Bansos dan Alat Bantu Disabilitas di Blitar
Jelang Hari Jadi ke-79 Jawa Timur, Pj Gubernur Adhy Karyono Pimpin Ziarah di Makam Bung Karno
Geber Sidoarjo, 15 Ribu ASN Serentak Kerja Bakti Bersihkan Kota
Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono Buka Orientasi PPPK Angkatan 101-110
Cabup Nomor 1 Subandi, Merajut Silaturahmi dengan Kiai-Kiai Kampung di Sidoarjo
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 09:25 WIB

DPU CKPP Banyuwangi : Targetkan Rampung Tahun ini Pembangunan Jembatan Karangdoro Terus Dikebut

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 08:10 WIB

Calon Bupati Sidoarjo H Subandi Hadiri Doa Bersama di Desa Plumbungan

Jumat, 4 Oktober 2024 - 16:04 WIB

Pj Gubernur Jatim Adhy Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Blitar Terdampak Kemarau

Jumat, 4 Oktober 2024 - 15:13 WIB

Pj Gubernur Adhy Salurkan Bansos dan Alat Bantu Disabilitas di Blitar

Jumat, 4 Oktober 2024 - 13:55 WIB

Jelang Hari Jadi ke-79 Jawa Timur, Pj Gubernur Adhy Karyono Pimpin Ziarah di Makam Bung Karno

Berita Terbaru

Kepala BRI Unit Pucuk, Mochamad Afnan Zainuri, saat menyerahkan bantuan program Klasterkuhidupku

Ekonomi

BRI Dorong UMKM Lamongan Maju Lewat Klasterkuhidupku

Sabtu, 5 Okt 2024 - 10:51 WIB