Bulan Ramadhan Bukan Halangan, Tim Futsal Porprov Sampang Uji Tanding dengan Seniornya

- Redaksi

Senin, 3 Mei 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laga Uji coba Tim Futsal Proyeksi Porprov Askab PSSI Sampang dan Tim Mantan Pemain Porprov [ist]

Laga Uji coba Tim Futsal Proyeksi Porprov Askab PSSI Sampang dan Tim Mantan Pemain Porprov [ist]

SAMPANG, RadarBangsa.co.id – Walaupun Bulan Suci Ramadhan tidak menciutkan semangat Pengurus Assosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Sampang Madura Jawa Timur untuk mempersiapkan Tim Futsal proyeksi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) tahun 2012

Tim Pelatih Futsal yang ditunjuk menggelar latihan dan Uji Tanding dengan mantan Pemain Futsal yang pernah berlaga di Porprov 2019

Bertempat di Lapangan Futsal Desa Pasean Sampang minggu malam 2/5 dua Tim bermain keras namun bersih dan terjadi jual beli gol

Tim proyeksi Porprov 2021 yang dilatih oleh Arik, Alex Hidayatullah serta rendi mampu mengimbangi permainan dari Seniornya yang dikomandani Zaini, Syeh maupun si kembar Anggota DPRD Hambali serta Hanafi

Baca Juga  Disdik Sampang Keluarkan Surat Edaran, Perpanjang Lagi Masa Bekerja dan Pembelajaran Dirumah

Namun usai babak kedua berlangsung Tim Futsal Porprov 2021 tunduk dan bertekuk lutut dengan score 6 – 8

Pelatih Kepala Arik mengaku laga tersebut bukan mencari kemenangan namun untuk menguji kemampuan serta mencari performa Tim

Selain itu sebagai ajang seleksi bagi pemain yang lolos di tahap pertama
“Waktu masih panjang, kami akan terus menggelar Uji tanding sekaligus menyeleksi pemain yang dianggap siap,” ujarnya yang diamini oleh Alex serta Pelatih Kiper Rendi

Dijelaskan dalam laga ini pihaknya mencoba dan menurunkan 27 pemain secara bergantian, dan bertahap akan dilakukan promdeg sesuai kebutuhan sampai mendekati hari H

Baca Juga  Terus Mengalir, Kepulangan TKI Malaysia Asal Sampang

Dalam laga tersebut disaksikan langsung oleh para petinggi Askab PSSI Sampang seperti Ketua, Sekretaris serta Bendahara yang juga menjadi Ketua Assosiasi Futsal Kabupaten (Afkab) Sampang

Sementara Ketua Askab PSSI Sampang Muhammad Faruk S.Pd mengungkapkan Olahraga Futsal merupakan salah satu Cabor yang diikutkan Porprov oleh Koni Sampang
“Masih ada waktu untuk mempersiapkan diri walaupun agak terlambat jika dibandingkan dengan dengan Daerah lain,” ungkap Muhammad Faruk S.Pd

Menurutnya kehadiran para petinggi Askab sebagai bentuk keseriusan melakukan pembinaan maupun persiapan

Baca Juga  SSB Putra Pahlawan Sampang Jalani Screening Pemain, Romi dkk Siap Berlaga di Liga Mandiri 2019

Ia mengaku fokus untuk menjalankan fungsi Federasi secara maksimal dan menganggap tudingan miring yang dialamatkan kepada Pengurus Askab karena ketidak pahaman serta komunikasi tidak utuh yang diterimanya

Sebagai pihak yang diberi amanah mengelola Federasi mempunyai tanggung jawab moral untuk menjalankan serta memaksimalkan potensi yang ada, tentunya tetap merujuk kepada Statuta maupun petunjuk dari KONI sesuai mekanisme dan prosedur yang ada

Ditambahkan, Ia mengapresiasi langkah Pengurus KONI Sampang yang selalu memberikan penekanan maupun arahan kepada seluruh Pengurus Cabor baik yang berprestasi, belum berprestasi maupun non prestasi.

(Her)

Berita Terkait

Buka Jatim Digifest 2024, Pj. Gubernur Adhy Sebut Transformasi Digital Layanan Publik di Jatim Meningkat Pesat
Festival Ijen Caldera Fiesta, Rute Menantang dan Keindahan Alam Bondowoso
Puncak HAORNAS, Pj Gubernur Adhy Serukan Olahraga sebagai Kunci Jawa Timur Mendunia
Kejuaraan Nasional Karate GABDIKA SHITORYUKAI, Ajang Pembinaan Atlet dan Persatuan Karateka Nasional
Paslon Bupati Sidoarjo Nomor Urut 1 Gelar Nobar Timnas Indonesia vs Bahrain, Meriah dan Penuh Kehangatan
Polres Bondowoso Ajak Influencer dan Komunitas Motor Nobar Timnas Indonesia vs Bahrain
Pemkab Lamongan dan KONI Beri Bonus Atlet Peraih Medali PON XXI
PTM Tanggul Harapan Kendal Gelaran Turnamen Tenis Meja 2024
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 23 Oktober 2024 - 15:16 WIB

Buka Jatim Digifest 2024, Pj. Gubernur Adhy Sebut Transformasi Digital Layanan Publik di Jatim Meningkat Pesat

Minggu, 20 Oktober 2024 - 23:03 WIB

Festival Ijen Caldera Fiesta, Rute Menantang dan Keindahan Alam Bondowoso

Jumat, 18 Oktober 2024 - 10:08 WIB

Puncak HAORNAS, Pj Gubernur Adhy Serukan Olahraga sebagai Kunci Jawa Timur Mendunia

Rabu, 16 Oktober 2024 - 07:53 WIB

Kejuaraan Nasional Karate GABDIKA SHITORYUKAI, Ajang Pembinaan Atlet dan Persatuan Karateka Nasional

Jumat, 11 Oktober 2024 - 15:11 WIB

Paslon Bupati Sidoarjo Nomor Urut 1 Gelar Nobar Timnas Indonesia vs Bahrain, Meriah dan Penuh Kehangatan

Berita Terbaru

Politik - Pemerintahan

KPU Sidoarjo Pastikan Kebutuhan Surat Suara untuk Pemilihan Bupati Sudah Terpenuhi

Senin, 28 Okt 2024 - 08:48 WIB