Bupati Kendal Dico M Ganinduto Lantik Pejabat Fungsional di Penghujung Masa Jabatan

- Redaksi

Senin, 30 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Prosesi Pelantikan melantik dan mengambil sumpah janji jabatan fungsional di Pemerintah Kabupaten Kendal. 
di Pendopo Tumenggung Bahurekso(RadarBangsa.co.id).

Prosesi Pelantikan melantik dan mengambil sumpah janji jabatan fungsional di Pemerintah Kabupaten Kendal. di Pendopo Tumenggung Bahurekso(RadarBangsa.co.id).

KENDAL, RadarBangsa.co – Di penghujung masa jabatannya, sebagai Bupati Kendal, Dico M. Ganinduto melantik serta mengambil sumpah dan janji jabatan fungsional di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kendal.
Acara berlangsung di Pendopo Tumenggung Bahurekso, Senin (30/12/2024).

Hadir dalam acara tersebut Pj Sekda Kendal Agus Dwi Lestari, para Staf Ahli Bupati, para asisten Kendal, pejabat Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan sejumlah pejabat lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati Dico memberikan perhatian khusus kepada Noor Fauzi, salah satu aparatur yang telah mengabdikan diri selama 38 tahun di Pemerintah Kabupaten Kendal. Fauzi yang pernah menjabat Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman (Perkim) Kendal serta telah mengemban tugas sebagai asisten.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Kendal, saya mengucapkan terima kasih kepada Noor Fauzi atas pengabdiannya selama ini. Beliau telah banyak berkontribusi, khususnya di Dinas Perkim dan pemerintahan secara umum,” ungkap Bupati Dico.

Dico juga menyampaikan harapan kepada para pejabat fungsional yang baru dilantik agar dapat menjalankan tugas dengan amanah dan profesional.

Ia menekankan bahwa tugas ini merupakan wujud pengabdian kepada bangsa dan negara demi pembangunan serta kesejahteraan masyarakat Kendal.

“Lupakan kejadian-kejadian masa lalu dan buka lembaran baru. Pejabat yang baru dilantik harus memahami data yang ada serta memperbaiki hal-hal yang menjadi kebutuhan masyarakat,” tegasnya.

Bupati Dico juga memaparkan capaian Pemerintah Kabupaten Kendal selama 3-4 tahun terakhir, seperti peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM), penurunan angka pengangguran, dan pengurangan angka kemiskinan. Ia menambahkan, tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja pemerintah Kendal pada 2024 sangat baik.

“Angka kepuasan masyarakat ini adalah hasil kerja keras kita semua, terutama dalam memberikan pelayanan terbaik. Saya harap pejabat yang baru dilantik dapat melanjutkan dan meningkatkan capaian ini,” pungkasnya

Penulis : Rob

Editor : Zainul Arifin

Berita Terkait

Pj Gubernur Adhy Dorong Layanan Passport On Board untuk Jamaah Haji dan Umrah
Apel Perdana 2025 : Pj Gubernur Adhy Targetkan Jatim Makin Maju dan Inovatif
Pemkab Lamongan Hibahkan Lahan untuk Pembangunan Gedung PLHUT
Bupati Yes Tegaskan Komitmen Lanjutkan Pembangunan Fisik dan Non-Fisik untuk Lamongan Megilan
Pagelaran Seni Campursari Meriahkan Pergantian Tahun 2025 di Lamongan
Bupati Lamongan Pantau Kondusifitas Malam Tahun Baru 2025
Kodim 0818 dan PA – BIRR, Lakukan Penanaman Pohon Secara Serentak
Bupati Lamongan Ajak Kader Muhammadiyah Pelopori Wawasan Kebangsaan di Era Digital
Bupati Kendal Dico M Ganinduto Lantik Pejabat Fungsional di Penghujung Masa Jabatan

Berita Terkait

Kamis, 2 Januari 2025 - 17:56 WIB

Pj Gubernur Adhy Dorong Layanan Passport On Board untuk Jamaah Haji dan Umrah

Kamis, 2 Januari 2025 - 17:33 WIB

Apel Perdana 2025 : Pj Gubernur Adhy Targetkan Jatim Makin Maju dan Inovatif

Kamis, 2 Januari 2025 - 16:50 WIB

Pemkab Lamongan Hibahkan Lahan untuk Pembangunan Gedung PLHUT

Kamis, 2 Januari 2025 - 13:51 WIB

Bupati Yes Tegaskan Komitmen Lanjutkan Pembangunan Fisik dan Non-Fisik untuk Lamongan Megilan

Rabu, 1 Januari 2025 - 07:52 WIB

Pagelaran Seni Campursari Meriahkan Pergantian Tahun 2025 di Lamongan

Berita Terbaru

Pj Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono, menerima kunjungan Kepala Kantor Imigrasi Surabaya, Ramdhani, di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, pada Kamis (2/1) (ist)

Politik - Pemerintahan

Pj Gubernur Adhy Dorong Layanan Passport On Board untuk Jamaah Haji dan Umrah

Kamis, 2 Jan 2025 - 17:56 WIB

Pj. Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono, memulai tahun 2025 dengan memimpin Apel Pagi bersama seluruh Aparatur Sipil Negara (ist)

Politik - Pemerintahan

Apel Perdana 2025 : Pj Gubernur Adhy Targetkan Jatim Makin Maju dan Inovatif

Kamis, 2 Jan 2025 - 17:33 WIB

Bupati Yuhronur Efendi (ist)

Politik - Pemerintahan

Pemkab Lamongan Hibahkan Lahan untuk Pembangunan Gedung PLHUT

Kamis, 2 Jan 2025 - 16:50 WIB