Datangi Lokasi Banjir, Bupati Minta Warga Tak Buang Sampah ke Sungai

- Redaksi

Selasa, 28 Januari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin melakukan kunjungan kerja ke Kampung Kayangan, Kelurahan Tappanjeng, Kecamatan Bantaeng

Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin melakukan kunjungan kerja ke Kampung Kayangan, Kelurahan Tappanjeng, Kecamatan Bantaeng

BANTAENG, RadarBangsa.co.id – Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin melakukan kunjungan kerja ke Kampung Kayangan, Kelurahan Tappanjeng, Kecamatan Bantaeng, Senin, 27 Januari 2020. Kunjungan ini dilakukan untuk mengecek penyebab banjir yang terjadi kawasan itu, Minggu, 26 Januari 2020.

Bupati bergelar doktor pemerintahan ini melakukan kunjungan bersama dengan sejumlah pimpinan perangkat daerah. Beberapa di antaranya adalah Kepala Bapedalda, Abdullah Taibe, Kepala Dinas PU, Andi Syafruddin Magau dan Kadisnaker, Andi Irvandi Langgara. Kunjungan ini dilakukan untuk mengecek penyebab banjir di kawasan itu.

Baca Juga  Kapolres dan Dandim 1410 Bantaeng Vicon Bersama Kapolri, Ini yang Dibahas

Dalam kesempatan itu, Ilham Azikin mendapati tumpukan sampah yang menyumbat saluran irigasi pertanian dan buangan dari Cekdam Balangsikuyu. Tumpukan sampah ini terdiri dari sampah plastik dan tumpukan batang kayu. Dia langsung mengarahkan kepada petugas Bapedalda untuk memotong tumpukan kayu itu dengan alat mesin pemotong.

Ilham Azikin juga menyapa sejumlah warga Garegea dan Kayangan di kelurahan itu. Dia mendengarkan keluhan warga terkait penyebab banjir itu. Tak lupa, alumni STPDN (sekarang IPDN) ini mengajak warga untuk tidak membuang sampah sembarang tempat.

Baca Juga  Rapat Koordinasi DPD LIN 14 Jateng, di hadiri Oleh Segenap Pengurus dan Para Anggota

“Sampahnya jangan dibuang ke sungai. Kalau hujan, pasti tersumbat, dan banjir,” pintanya.

Tidak hanya memantau kawasan Garegea, Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin melakukan kunjungan di pasar Sentral Bantaeng. Pasar ini juga sempat terkena dampak dari banjir itu. Dia juga meminta kepada sejumlah pedagang di sekitar pasar untuk tidak membuang sampah ke drainase.

Baca Juga  Hasil Musdes Pembangunan Drainase dan Plat Deker Merupakan Progaram Prioritas Bagi Desa Cangkring Lamongan

“Kemudian, kalau hujan mulai deras, coba buka penutup drainase, supaya air langsung terserap,” jelas dia.

Kepala Bapedalda Bantaeng, Abdullah Taibe juga mengajak kesadaran warga untuk tidak membuang sampah ke sungai. Sampah-sampah itu, kata dia, berpotensi menjadi tumpukan dan penyebab banjir. (AL)

Berita Terkait

DPU CKPP Banyuwangi : Targetkan Rampung Tahun ini Pembangunan Jembatan Karangdoro Terus Dikebut
Calon Bupati Sidoarjo H Subandi Hadiri Doa Bersama di Desa Plumbungan
Pj Gubernur Jatim Adhy Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Blitar Terdampak Kemarau
Pj Gubernur Adhy Salurkan Bansos dan Alat Bantu Disabilitas di Blitar
Jelang Hari Jadi ke-79 Jawa Timur, Pj Gubernur Adhy Karyono Pimpin Ziarah di Makam Bung Karno
Geber Sidoarjo, 15 Ribu ASN Serentak Kerja Bakti Bersihkan Kota
Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono Buka Orientasi PPPK Angkatan 101-110
Cabup Nomor 1 Subandi, Merajut Silaturahmi dengan Kiai-Kiai Kampung di Sidoarjo
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 09:25 WIB

DPU CKPP Banyuwangi : Targetkan Rampung Tahun ini Pembangunan Jembatan Karangdoro Terus Dikebut

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 08:10 WIB

Calon Bupati Sidoarjo H Subandi Hadiri Doa Bersama di Desa Plumbungan

Jumat, 4 Oktober 2024 - 16:04 WIB

Pj Gubernur Jatim Adhy Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Blitar Terdampak Kemarau

Jumat, 4 Oktober 2024 - 15:13 WIB

Pj Gubernur Adhy Salurkan Bansos dan Alat Bantu Disabilitas di Blitar

Jumat, 4 Oktober 2024 - 13:55 WIB

Jelang Hari Jadi ke-79 Jawa Timur, Pj Gubernur Adhy Karyono Pimpin Ziarah di Makam Bung Karno

Berita Terbaru

Kepala BRI Unit Pucuk, Mochamad Afnan Zainuri, saat menyerahkan bantuan program Klasterkuhidupku

Ekonomi

BRI Dorong UMKM Lamongan Maju Lewat Klasterkuhidupku

Sabtu, 5 Okt 2024 - 10:51 WIB