IPW Memperkirakan Presiden Jokowi akan Memilih Figur Jenderal senior Pengganti Kapolri

- Redaksi

Rabu, 23 Desember 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Logo-IPW. [Foto/Antaranews.com]

Logo-IPW. [Foto/Antaranews.com]

JAKARTA, RadarBangsa.co.id – Setelah melakukan maladministrasi selama 23 hari, Kapolri Idham Azis akhirnya mengganti Kepala BNN Komjen Heru dan mengangkat pejabat baru Irjen Petrus Glose.

Ind Police Watch (IPW) menilai, dengan diangkatnya Petrus menjadi Kepala BNN maka peluang jenderal bintang dua Polri untuk masuk dalam bursa calon Kapolri tertutup sudah. Padahal sebelumnya ada salah satu dari tiga jenderal bintang dua polri yang disebut sebut akan menjadi bintang tiga dan masuk dalam bursa calon Kapolri, yakni Irjen M Fadil (Kapolda Metro Jaya), Irjen Lufthi (Kapolda Jateng), dan Irjen Dofiri (Kapolda Jabar).

Sepertinya, strategi mengulur ulur waktu pergantian Kepala BNN adalah strategi untuk mengunci masuknya jenderal bintang dua untuk bisa ikutan dalam bursa calon Kapolri. Strategi ini sebenarnya adalah tindakan maladministrasi dimana seorang pejabat negara yang sudah pensiun tapi tak kunjung diganti. Kepala BNN Komjen Heru sebenarnya sudah pensiun sejak 1 Desember 2020 tapi tak kunjung diganti. Pergantian baru dilakukan pada 23 Desember ini.

Baca Juga  Enam Bacabup 2020 Partai NasDem Ikuti Verifikasi dan Wawancara

Memang jika pergantian dilakukan pada akhir November lalu tentu sarat dengan manuver politik berbagai pihak. Sebab dalam pertarungan jenderal bintang dua itu melibatkan orang orang dekat elit kekuasaan, mulai dari Kapolri Idham Azis, Presiden Jokowi, dan kubu Pejaten.

Baca Juga  Hot News! Arist Merdeka Sirait, "Kalau Anak-anak Indonesia Menderita Sakit, Berarti ada yang Diuntungkan?"

Sehingga tarik menariknya sangat kuat. Kini solusinya sudah dilakukan, Mabes Polri mendorong Irjen Petrus Golose sebagai kubu netral yang sekaligus mengunci bursa calon Kapolri untuk jenderal bintang dua.

Dengan tertutupnya jenderal bintang dua masuk dalam bursa, calon Kapolri saat ini hanya diisi para calon dari jenderal bintang tiga berpangkat Komjen. Diperkirakan, pekan depan, baik Dewan Kebijakan Tinggi (Wanjakti) Polri maupun Kompolnas sudah memproses nama nama calon Kapolri untuk diserahkan kepada Presiden Jokowi.

Dari nama nama itu Jokowi akan memilih satu nama yang akan diserahkan ke DPR agar bisa dilakukan uji kepatutan oleh Komisi III.

Baca Juga  Status DPO, Penegak Hukum Diminta Tangkap dan Adili Veronika Koman

DPR sendiri saat ini masih reses dan baru akan mulai beraktivitas pada 11 Januari 2021. Diperkirakan saat DPR memulai aktivitas, nama calon Kapolri sudah dikirimkan Istana Kepresidenan ke lembaga legislatif.

Dari informasi yang diperoleh IPW kalangan istana kepresidenan saat ini sebenarnya sudah menjaring dua nama calon Kapolri, yang satu jenderal bintang tiga senior dan satu lagi junior. Kedua nama itu akan dikaji lagi dengan masukan nama nama calon dari Wanjakti Polri maupun Kompolnas.

Namun IPW memperkirakan Presiden Jokowi akan memilih figur jenderal senior sebagai Kapolri pengganti Jenderal Idam Azis.

(RB)

Berita Terkait

Perang Bintang di Pilbup Malang, Mantan Bupati Turun Gunung Menangkan GUS
Kejutan di Pengajian, Dua Kandidat Wali Kota Malang Bertemu dalam Istighosah
BKSPSDM Ngawi Gelar Uji Kompetensi Jabatan Pelaksana dan Pengawas untuk 187 PNS
KPU Sidoarjo Pastikan Kebutuhan Surat Suara untuk Pemilihan Bupati Sudah Terpenuhi
Ibu-ibu RW 04 Muktiharjo Kidul Gelar Senam Sehat Dukung Andika Hendi dan Agustin Iswar
Pjs Bupati Sidoarjo : Loyalitas dan Kekompakan Alumni APDN Jadi Teladan Pemerintahan
Calon Bupati Sidoarjo Subandi Hadiri Peringatan Hari Santri Nasional, Dukung Pendidikan Al-Quran dan Para Guru TPQ
Jembatan Penghubung Dua Desa di Indramayu Nyaris Ambruk, Tiang Penyangga Patah Akibat Usia Tua
Tag :

Berita Terkait

Senin, 28 Oktober 2024 - 12:17 WIB

Perang Bintang di Pilbup Malang, Mantan Bupati Turun Gunung Menangkan GUS

Senin, 28 Oktober 2024 - 12:08 WIB

Kejutan di Pengajian, Dua Kandidat Wali Kota Malang Bertemu dalam Istighosah

Senin, 28 Oktober 2024 - 11:59 WIB

BKSPSDM Ngawi Gelar Uji Kompetensi Jabatan Pelaksana dan Pengawas untuk 187 PNS

Senin, 28 Oktober 2024 - 08:45 WIB

Ibu-ibu RW 04 Muktiharjo Kidul Gelar Senam Sehat Dukung Andika Hendi dan Agustin Iswar

Senin, 28 Oktober 2024 - 07:12 WIB

Pjs Bupati Sidoarjo : Loyalitas dan Kekompakan Alumni APDN Jadi Teladan Pemerintahan

Berita Terbaru

Mantan Bupati Malang Sujud Pribadi dihadapan relawan Malang Gemilang

Politik - Pemerintahan

Perang Bintang di Pilbup Malang, Mantan Bupati Turun Gunung Menangkan GUS

Senin, 28 Okt 2024 - 12:17 WIB

Paslon Wali Kota Malang Abah Anton (kiri) , Wahyu Hidayat (kanan) saat hadiri istighosah di tasikmadu (ist)

Politik - Pemerintahan

Kejutan di Pengajian, Dua Kandidat Wali Kota Malang Bertemu dalam Istighosah

Senin, 28 Okt 2024 - 12:08 WIB

BKSPSDM Kabupaten Ngawi menyelenggarakan uji kompetensi bagi 187 pegawai negeri sipil (PNS) pada Senin, (28/10/2024), di Gedung Kurnia Convention Hall Ngawi (FOTO ISTIMEWA)

Politik - Pemerintahan

BKSPSDM Ngawi Gelar Uji Kompetensi Jabatan Pelaksana dan Pengawas untuk 187 PNS

Senin, 28 Okt 2024 - 11:59 WIB