Kejaksaan Lamongan Soroti Ketidakjeraan Hukuman Penjara bagi Koruptor, di Hakordia Tahun 2023

- Redaksi

Rabu, 13 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Paling kiri) Kepala Seksi Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Negeri Lamongan Anton Wahyudi  (IST)

(Paling kiri) Kepala Seksi Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Negeri Lamongan Anton Wahyudi (IST)

LAMONGAN, RadarBangsa.co.id – Anton Wahyudi, Kepala Seksi Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Negeri Lamongan, mengungkapkan bahwa hukuman penjara tidak selalu berhasil membuat para koruptor merasa jera atau menyesali perbuatannya.

Pernyataan ini dia sampaikan dalam Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) 2023 dengan tema “Maju Membangun Negeri Tanpa Korupsi” di SMA Negeri II Lamongan, yang berlangsung pada hari Selasa (12/12), di Jalan Veteran No 01 Lamongan.

Anton menyatakan, pelaku korupsi saat ini tampaknya lebih takut akan kehilangan kekayaan daripada menerima hukuman penjara. Dalam momentum Hakordia 2023, ia mengajak untuk bersama-sama berkomitmen dalam upaya pencegahan dan penanggulangan korupsi di berbagai tingkatan.

“Merupakan tanggung jawab kita bersama untuk terus melawan korupsi. Korupsi adalah kejahatan yang sangat serius dan harus kita lawan bersama-sama,” ujarnya di hadapan ratusan pelajar yang menghadiri acara tersebut.

Ia menekankan bahwa kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman kepada generasi milenial, terutama pelajar, tentang bahaya korupsi dan pentingnya mempertahankan moral serta integritas dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab.

“Moral dan integritas adalah prinsip-prinsip yang harus senantiasa dijaga. Melibatkan generasi muda dalam upaya pencegahan korupsi sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan adil,” tambahnya.

Anton berharap bahwa kegiatan ini dapat memberikan pemahaman yang cukup mendalam tentang esensi korupsi dan cara memeranginya, serta mengimplikasikan nilai-nilai anti korupsi dalam kalangan pelajar.

Acara Peringatan Hakordia di SMA Negeri II Lamongan ditutup dengan sesi tanya jawab bersama pelajar, permainan menyenangkan bersama siswa dari berbagai SMA di Kabupaten Lamongan, pemberian doorprize, dan sesi foto bersama.

Berita Terkait

Hari Tenang Pilgub, Khofifah Ziarah ke Makam Tokoh Besar NU di Jombang
LBH MUKI Jawa Tengah Edukasi Hukum di SMAN 2 Mranggen Demak
Ziarah ke Makam Bung Karno, Khofifah-Emil Kenang Teladan Sang Proklamator dan Harmoni dengan Ulama NU
Hari Guru Nasional 2024, Khofifah Ajak Guru Berinovasi dan Adaptif di Era Digital
LSM DRBI Yakin Lucky – Syaefudin Menang dan Dilantik Jadi Bupati-Wakil Bupati Indramayu
Khofifah – Emil Ziarah Khusyuk ke Makam KH Hasyim Asy’ari dan Gus Dur di Hari Tenang Pilgub Jatim
Agung Pamardi Himbau Konsumen Apartemen Puncak Grup Tak Terbuai Janji Manis Markus
Gubernur Bengkulu Terduga Tindak Pidana Korupsi Diperiksa KPK

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 21:30 WIB

Hari Tenang Pilgub, Khofifah Ziarah ke Makam Tokoh Besar NU di Jombang

Senin, 25 November 2024 - 20:03 WIB

LBH MUKI Jawa Tengah Edukasi Hukum di SMAN 2 Mranggen Demak

Senin, 25 November 2024 - 15:46 WIB

Ziarah ke Makam Bung Karno, Khofifah-Emil Kenang Teladan Sang Proklamator dan Harmoni dengan Ulama NU

Senin, 25 November 2024 - 10:43 WIB

Hari Guru Nasional 2024, Khofifah Ajak Guru Berinovasi dan Adaptif di Era Digital

Minggu, 24 November 2024 - 19:03 WIB

LSM DRBI Yakin Lucky – Syaefudin Menang dan Dilantik Jadi Bupati-Wakil Bupati Indramayu

Berita Terbaru

Politik - Pemerintahan

Pemkab Lamongan Gelar Rakor Persiapan Musim Tanam I

Selasa, 26 Nov 2024 - 04:38 WIB

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lamongan, Sugeng Widodo, dalam acara Detik Jatim Awards 2024 di Dyandra Convention Center, Surabaya.(IST)

Politik - Pemerintahan

Pemkab Lamongan Terima Penghargaan atas Penurunan Angka Pengangguran

Selasa, 26 Nov 2024 - 04:26 WIB

Politik - Pemerintahan

Pemkab dan DPRD Lamongan Setujui APBD 2025 dengan Pendapatan Rp 3,26 Triliun

Senin, 25 Nov 2024 - 22:12 WIB

Peristiwa

KPU Sidoarjo Rampungkan Pendistribusian Logistik Pilkada 2024

Senin, 25 Nov 2024 - 21:47 WIB