SAMPANG, RadarBangsa.co.id – Dinas Pendidikan (Disdik) Sampang Madura Jawa Timur menggemakan Gerakan “Sekolah Bertadarus Alqur’an”
Gerakan itu ditujukan kepada para Peserta didik di semua jenjang di lingkungan Dinas Pendidikan (Disdik) setempat
Kebijakan tersebut terungkap dalam Surat Edaran yang ditandatangani Plt Kepala Disdik Drs H Nor Alam M.Si senin 12/4
Dalam SE bernomor 800/1145/434.201/2021 tentang Jam kerja selama Bulan Ramadhan 1442 H ditujukan kepada ASN, Korbidcam, Kepala UPTD, Kepala PAUD, SD dan SMP Negeri maupun Swasta di Lingkungan Disdik Sampang
Disebutkan pada jenjang PAUD jam pertama Peserta didik membaca Surat pendek Alqur’an (Juz Amma) di kelas masing masing dengan di pandu Guru kelas
Sedangkan jenjang SD dan SMP jam pertama sebelum memulai pelajaran Peserta didik membaca Alqur’an di masing masing kelas dengan dipandu Guru kelas, Diharapkan sampai Hatam 30 Juz sebelum hari libur Hari Raya Idul Fitri
Diatur juga jam kerja ASN di lingkungan Disdik yakni libur awal Puasa semua jenjang Pendidikan baik Peserta didik maupun Tenaga Pendidik mengacu pada Kalender Pendidikan tahun 2020/2021
Selasa 13/5 – Kamis 15/5 Peserta didik libur namun Tenaga Pendidik di semua jenjang tetap masuk
Proses Pembelajaran pada semua jenjang Sekolah dilakukan secara Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas
Untuk libur Hari Raya bagi Peserta didik 10 sampai 19 Mei dan masuk pada 20 Mei 2021, sedangkan bagi Tenaga Pendidik 10 – 11 Mei tetap masuk selanjutnya libur sampai 19 Mei 2021 dan masuk 20 Mei 2021.
(Her)