Lestarikan Budaya Asli, Pemkab Bondowoso Gelar Seribu Penari Ojung

- Redaksi

Minggu, 14 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONDOWOSO, RadarBangsa.co.id – Pemerintah Kabupaten Bondowoso melalui Disparbudpora menggelar kegiatan Pemecahan Rekor muri, seribu penari Ojung.

Alun-Alun RBA Kironggo gemuruh pada ketika lebih dari seribu siswa dari berbagai sekolah mulai tingkat SD, SMP, dan SMA di Kabupaten Bondowoso

Siswa siswi berkumpul dalam acara pemecahan rekor MURI 1000 penari Ojung, Sabtu malam (13/7/2024),

Acara ini tidak hanya menandai kebanggaan atas kekayaan budaya daerah.

Tetapi juga sebagai momen dalam mendukung dan melestarikan warisan budaya asli Bondowoso.

Dalam sambutannya, Pj. Bupati menekankan pentingnya melestarikan budaya lokal sebagai identitas yang membanggakan bagi masyarakat Bondowoso.

“Acara ini tidak hanya tentang memecahkan rekor, tetapi juga tentang memperkuat kebanggaan kita akan kekayaan budaya yang telah diwariskan oleh leluhur,” ujar Pj. Bupati Bambang.

Tidak hanya menjadi ajang hiburan, acara ini juga menjadi titik balik penting dalam upaya mempromosikan pariwisata dan memperkenalkan kekayaan budaya Bondowoso ke tingkat nasional.

“Saya berharap masyarakat Bondowoso dapat lebih menghargai dan mencintai warisan budaya kita serta mewariskannya kepada generasi mendatang,” harapnya.

Sebagai bukti komitmen, acara diakhiri dengan penyerahan penghargaan resmi dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) kepada Kabupaten Bondowoso atas berhasilnya memecahkan rekor dengan melibatkan lebih dari seribu penari dalam tarian Ojung.

Berita Terkait

Kebijakan Baru TN Alas Purwo Banyuwangi : Tarif Nol Rupiah untuk Ibadah di Pura Luhur Giri Salaka
Rapat Koordinasi dan Peresmian Perpustakaan Kelurahan Muktiharjo Kidul Semarang
LSM DRBI Soroti Dinas Lingkungan Hidup Indramayu
Haul Akbar Sidoarjo 2024, Ribuan Jamaah Berzikir Khusyuk
Khofifah Nikmati Pengalaman Petik Kurma dan Anggur Brazil di Kurma Park Pasuruan
PWNU Jateng dan YPI Nasima Kirim 20 Guru Belajar ke Pare
Pangdam IV/Diponegoro Resmikan Dua Jembatan Gantung Merah Putih di Tegal
Akibat Penutupan Perlintasan Kereta Api Muktiharjo Kidul Muncul Polemik

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 05:49 WIB

Kebijakan Baru TN Alas Purwo Banyuwangi : Tarif Nol Rupiah untuk Ibadah di Pura Luhur Giri Salaka

Jumat, 22 November 2024 - 22:12 WIB

Rapat Koordinasi dan Peresmian Perpustakaan Kelurahan Muktiharjo Kidul Semarang

Senin, 18 November 2024 - 19:52 WIB

LSM DRBI Soroti Dinas Lingkungan Hidup Indramayu

Minggu, 17 November 2024 - 15:01 WIB

Haul Akbar Sidoarjo 2024, Ribuan Jamaah Berzikir Khusyuk

Minggu, 17 November 2024 - 09:48 WIB

Khofifah Nikmati Pengalaman Petik Kurma dan Anggur Brazil di Kurma Park Pasuruan

Berita Terbaru