Pemprov Jatim Gelar Mudik Gratis 2025, Gubernur Khofifah : Mudik Aman dan Nyaman

- Redaksi

Rabu, 12 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TERNATE, RadarBangsa.co.id – Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) kembali menggelar program Mudik Gratis pada Lebaran 1446 H untuk warga Jatim yang ingin pulang kampung merayakan Idulfitri bersama keluarga. Program ini bertujuan memberikan layanan transportasi yang aman, nyaman, dan gratis, serta mengurangi kepadatan lalu lintas selama arus mudik dan arus balik.

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, menyatakan bahwa program Mudik Gratis ini adalah wujud kepedulian Pemprov Jatim terhadap masyarakat, terutama bagi mereka yang memiliki keterbatasan ekonomi. Dengan adanya program ini, diharapkan beban biaya perjalanan warga bisa berkurang dan mereka dapat sampai di kampung halaman dengan lebih aman dan nyaman.

“Mudik Gratis adalah bagian dari komitmen kami untuk melayani masyarakat Jawa Timur. Kami ingin memastikan warga bisa mudik dengan bahagia tanpa terbebani biaya transportasi. Selain itu, ini juga untuk membantu mengurangi risiko kecelakaan akibat tingginya volume kendaraan pribadi,” ujar Khofifah, Selasa (12/3) disela-sela kunjungan kerja ke Maluku Utara.

Untuk memastikan kelancaran program Mudik Gratis, Pemprov Jatim telah bekerja sama dengan berbagai operator transportasi. Tahun ini, mudik gratis akan dilakukan dalam dua gelombang keberangkatan. Gelombang pertama akan diberangkatkan pada 28 Maret 2025 dari Jakarta menuju berbagai wilayah di Jawa Timur. Rute-rute yang dilayani antara lain Jakarta-Pamekasan-Sumenep, Jakarta-Bojonegoro-Tuban-Lamongan-Gresik, dan Jakarta-Kediri-Tulungagung. Secara keseluruhan, terdapat 4800 seat yang disediakan untuk mudik dari Jakarta ke Jawa Timur, dengan pendaftaran telah dibuka sejak 8 Maret 2025.

“Per hari ini, 4720 seat sudah terdaftar, sisa 80 seat,” ujar Khofifah. Selain itu, Pemprov Jatim juga menyiapkan kuota 2000 seat untuk program balik dari Jawa Timur ke Jakarta.

Gelombang kedua program Mudik Gratis akan diberangkatkan pada 29 Maret 2025 dari Surabaya ke berbagai daerah di Jawa Timur. Terdapat 100 armada bus yang melayani rute antar-kota di Jawa Timur, seperti Surabaya-Madiun, Surabaya-Magetan, Surabaya-Ponorogo, hingga Surabaya-Banyuwangi. Jumlah kuota seat yang disediakan untuk gelombang kedua ini adalah 4000 seat, dengan pendaftaran sudah dibuka sejak 16 Maret 2025.

“Per hari ini, 1.720 seat telah terisi. Sisa 2.280 seat tersedia untuk pendaftaran offline,” tambah Khofifah.

Selain bus, Pemprov Jatim juga menyediakan transportasi gratis untuk mengangkut sepeda motor (R2) dengan kuota sebanyak 400 unit. Hal ini dilakukan untuk memastikan pemudik yang membawa sepeda motor bisa ikut mudik dengan aman dan nyaman.

Tidak hanya jalur darat, Pemprov Jatim juga menggelar program Mudik Gratis melalui jalur laut. Mudik via laut akan diberangkatkan dari Pelabuhan Jangkar, Situbondo ke Pulau Raas dan Pulau Sapudi di Madura. Sebanyak 3.500 seat untuk penumpang dan 2.100 unit sepeda motor disediakan dalam program ini. Pendaftaran untuk mudik gratis jalur laut ini dimulai pada 17 Maret 2025, baik secara online maupun offline.

Selain itu, Pemprov Jatim juga menyediakan program Balik Gratis untuk membantu pemudik kembali ke kota asal setelah Lebaran. Program ini diharapkan dapat mengurangi beban biaya perjalanan bagi masyarakat yang ingin kembali setelah merayakan Idulfitri.

Gubernur Khofifah berharap agar seluruh proses mudik berjalan lancar dan aman bagi semua peserta. “Keselamatan adalah prioritas utama kami. Semoga semua pemudik bisa merayakan Lebaran dengan bahagia bersama keluarga,” tutup Khofifah.

Untuk informasi lebih lanjut tentang pendaftaran Mudik Gratis dan Balik Gratis, masyarakat dapat mengunjungi situs Dinas Perhubungan Jawa Timur atau langsung datang ke Kantor Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Timur di Jalan Ahmad Yani Surabaya.

Penulis : Nul

Editor : Zainul Arifin

Berita Terkait

Ning Lia Istifhama Anggota DPD RI Dorong Mahasiswa UINSA Tembus Dunia Global, Kampus Jadi Ruang Tumbuh Karakter
Gelombang Dukungan untuk Lirboyo Usai Tagar #BoikotTrans7, Senator Anggota DPD RI Lia Istifhama : Kekuatan Sosial Santri Nyata
Wabup Purnomo Hadi Resmikan BST di Nampu, DKPP Dorong Gizi Anak Lewat Susu dan Telur
Dari Pohon Wangi Jadi Peluang Cuan: PKK Kendal Latih Warga Bikin Teh dan Sabun dari Gaharu
Groundbreaking PT Coats Rejo di Pasuruan, Khofifah Optimistis Jadi Pelopor Industri Tekstil Berkelanjutan
‘Bestie Mahasiswa’: Gaya Politik Hangat Anggota DPD RI asal Jawa Timur Lia Istifhama yang Beda dari Lainnya
Pasuruan Tambah 17 PKBM Baru untuk Dorong Warga Kembali ke Bangku Sekolah
Pasuruan Dinobatkan Jadi Pelopor Keselamatan Perlintasan KA di Jawa Timur
Pemprov Jatim Gelar Mudik Gratis 2025, Gubernur Khofifah : Mudik Aman dan Nyaman

Berita Terkait

Rabu, 15 Oktober 2025 - 22:32 WIB

Ning Lia Istifhama Anggota DPD RI Dorong Mahasiswa UINSA Tembus Dunia Global, Kampus Jadi Ruang Tumbuh Karakter

Rabu, 15 Oktober 2025 - 22:20 WIB

Gelombang Dukungan untuk Lirboyo Usai Tagar #BoikotTrans7, Senator Anggota DPD RI Lia Istifhama : Kekuatan Sosial Santri Nyata

Rabu, 15 Oktober 2025 - 21:51 WIB

Wabup Purnomo Hadi Resmikan BST di Nampu, DKPP Dorong Gizi Anak Lewat Susu dan Telur

Rabu, 15 Oktober 2025 - 21:35 WIB

Dari Pohon Wangi Jadi Peluang Cuan: PKK Kendal Latih Warga Bikin Teh dan Sabun dari Gaharu

Rabu, 15 Oktober 2025 - 18:43 WIB

‘Bestie Mahasiswa’: Gaya Politik Hangat Anggota DPD RI asal Jawa Timur Lia Istifhama yang Beda dari Lainnya

Berita Terbaru