Pengerukan PPN Brondong, Revitalisasi untuk Kesejahteraan Nelayan Lamongan

- Redaksi

Sabtu, 1 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Lamongan Yuhronur Efendi saat hadiri Rapat Koordinasi Revitalisasi PPN Brondong yang diadakan secara daring melalui Zoom pada Jumat, 31 Mei 2024 (IST)

Bupati Lamongan Yuhronur Efendi saat hadiri Rapat Koordinasi Revitalisasi PPN Brondong yang diadakan secara daring melalui Zoom pada Jumat, 31 Mei 2024 (IST)

LAMONGAN, RadarBangsa.co.id – Pengerukan di kawasan Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Brondong akan dimulai kembali setelah sebelumnya dilakukan pengerukan dari wilayah Selatan hingga Utara Kali Asinan selama bulan Ramadan.

Proyek pengerukan ini merupakan bagian dari rencana revitalisasi PPN Brondong yang mencakup normalisasi Kali Asinan, pengerukan lumpur Kolam Tambat Labuh, pembangunan waduk irigasi sawah dan waduk penampungan sedimentasi sungai, peningkatan kesejahteraan nelayan Brondong, penyediaan cold storage yang memadai, dan peninggian menara mercusuar.

Revitalisasi ini merupakan tindak lanjut dari kunjungan Presiden Joko Widodo pada tahun 2021 dan kunjungan kerja Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi di awal tahun 2024. Program gotong royong ini melibatkan Pemerintah Kabupaten Lamongan hingga pemerintah pusat dan saat ini sedang dalam tahap pemantauan.

Salah satu langkah percepatan revitalisasi ini adalah melalui Rapat Koordinasi Revitalisasi PPN Brondong yang diadakan secara daring melalui Zoom pada Jumat, 31 Mei 2024. Dalam rapat yang dihadiri di Command Center, Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menyatakan bahwa Pemkab Lamongan akan menjalankan proyek tersebut sesuai dengan ketentuan dan kesepakatan yang telah ditetapkan.

“Kami terus bersama-sama memantau berbagai persoalan di Pantura sebagai tindak lanjut dari kunjungan Pak Menteri. Pemkab Lamongan akan mengikuti ketentuan yang ada, dan kami akan menunggu tindak lanjut dari kesepakatan bersama,” ujar Bupati Yes.

Sebagai tindak lanjut, Pemkab Lamongan segera melakukan pemetaan sosial masyarakat Brondong untuk pelaksanaan pengerukan Muara Kali Asinan dan Kolam Tambat Labuh bekerja sama dengan PT Pelindo dan PT Alur Pelayaran Barat Surabaya (PT APBS). Selain itu, Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut V Surabaya (Lantamal V Surabaya) juga mendukung pengerukan dengan mengerahkan dua armada untuk sapu ranjau.

Proyek revitalisasi PPN Brondong telah menunjukkan hasil positif, seperti pembangunan breakwater untuk melindungi Kolam Pelabuhan PPN Brondong dan penyediaan cold storage bagi nelayan. Namun, nelayan saat ini lebih membutuhkan es balok sebagai pendingin hasil tangkapan, sehingga PPN Brondong berencana membangun pabrik es untuk memenuhi kebutuhan nelayan.

Selain itu, meskipun menara mercusuar Brondong telah dinilai sesuai standar oleh Kementerian Perhubungan Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Distrik Navigasi Tipe A Kelas I Tanjung Perak, Dinas Perhubungan Kabupaten Lamongan diminta untuk menertibkan lampu-lampu perusahaan yang mengganggu pandangan nelayan saat melaut.

“Intensitasnya sudah sesuai, tidak perlu ditinggikan, namun jika kurang terang kami merekomendasikan untuk menambahkan lampu pelabuhan. Lampu sudah diganti, namun jika masih kurang terang dan membutuhkan peninggian, mohon mengajukan surat. Surat ini juga sebagai perizinan untuk proses menara mercusuar tersebut,” kata Imam Khambali.

Berita Terkait

Cara Cetak SKP di e-Kinerja BKN untuk Guru
Bupati Lamongan Sidak Pengerukan Drainase Antisipasi Banjir
Ketua DPRD Batu, Didik Subiyanto : Pemeriksaan Kendaraan Harus Ditingkatkan Bukan Formalitas
Paslon Ghofur-Firosya Putuskan Mencabut Permohonan PHPU Lamongan 2024 di MK
Bupati Dico Targetkan Peresmian GOR Kebondalem Kendal, Sebelum Akhir Masa Jabatan
BPNT Januari 2025 Cair, Berikut Informasi dan Cara Cek Penerimanya 
Suliono Terima SK, Pimpin DPC GRIB Jaya Kota Batu
Bupati Lamongan : Petani Lamongan Siap Mensukseskan Swasembada Pangan 2025

Berita Terkait

Kamis, 9 Januari 2025 - 19:48 WIB

Cara Cetak SKP di e-Kinerja BKN untuk Guru

Kamis, 9 Januari 2025 - 19:20 WIB

Bupati Lamongan Sidak Pengerukan Drainase Antisipasi Banjir

Kamis, 9 Januari 2025 - 18:33 WIB

Ketua DPRD Batu, Didik Subiyanto : Pemeriksaan Kendaraan Harus Ditingkatkan Bukan Formalitas

Kamis, 9 Januari 2025 - 17:19 WIB

Paslon Ghofur-Firosya Putuskan Mencabut Permohonan PHPU Lamongan 2024 di MK

Kamis, 9 Januari 2025 - 11:00 WIB

Bupati Dico Targetkan Peresmian GOR Kebondalem Kendal, Sebelum Akhir Masa Jabatan

Berita Terbaru

 iPhone 16  (ist)

Ekonomi

Apple Investasi di Batam, TKDN iPhone 16 Jadi Penghalang

Jumat, 10 Jan 2025 - 21:19 WIB

Hukum - Kriminal

Lapas kelas I Semarang adakan perayaan natal bersama para napi

Jumat, 10 Jan 2025 - 19:50 WIB