Peradi SAI Sidoarjo dan YPM Maarif Taman Kolaborasi Cetak Generasi Bangsa Bersinar

- Redaksi

Minggu, 21 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPC Peradi SAI Sidoarjo Raya, H. Edy Rudyanto Tarigan (nomor tiga dari kiri) dan Ketua YPM, H. Ahmad Makki (baju batik hijau berkopiah) bersama pemateri dan peserta seminar kepalkan tangan tanda wani lawan narkoba (Foto : FYW)

Ketua DPC Peradi SAI Sidoarjo Raya, H. Edy Rudyanto Tarigan (nomor tiga dari kiri) dan Ketua YPM, H. Ahmad Makki (baju batik hijau berkopiah) bersama pemateri dan peserta seminar kepalkan tangan tanda wani lawan narkoba (Foto : FYW)

SIDOARJO, RadarBangsa.co.id – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Peradi SAI (Suara Advokat Indonesia) Sidoarjo Raya dibawah kepemimpinan H. Edy Rudyanto Tarigan konsisten membuktikan komitmennya bersinergi dengan Yayasan Pendidikan dan Sosial Maarif (YPM) Taman Sidoarjo.

Kali ini kedua organisasi tersebut menggelar seminar gerakan anti narkoba bertajuk “Mewujudkan Penerus Bangsa Yang Bersinar (Bersih Narkoba)” bertempat di Gedung B lantai 2 Univeritas Maarif Hasyim Latif (Umaha) Taman Sidoarjo, Sabtu (20/7/2024), sejak pukul 09.00 WIB.

Seminar gerakan anti narkoba ini diikuti oleh para Guru BK (Bimbingan Konseling) tingkat SMP, SMA dan SMK yang berada dibawah naungan YPM Maarif Taman.

Pemateri dalam seminar tersebut diantaranya, Direktur PBH (Pusat Bantuan Hukum) DPC Peradi SAI Sidoarjo Raya, Saidil Alim, Direktur Yayasan Rehabilitasi Sahwahita Nusantara, Agus Syahid Mabruri dan Penyuluh BNNK Sidoarjo, Yusuf Rizal.

Ketua DPC Peradi SAI Sidoarjo, H. Edy Rudyanto Tarigan menjelaskan maksud dan tujuan seminar gerakan anti narkoba ini untuk memberikan pemahaman sekaligus penyuluhan kepada keluarga besar YPM Maarif supaya memberikan yang terbaik sebagai generasi penerus bangsa.

Tak hanya itu, Advokat yang karib dipanggil Etar itu menegaskan DPC Peradi SAI Sidoarjo Raya siap memberikan konsultasi dan bantuan hukum kepada keluarga besar YPM terkait dampak penyalahgunaan narkoba.

“Harapannya para Guru yang berada dibawah naungan YPM nantinya mampu memberikan sosialisasi kepada Siswa agar bisa mengaplikasikan gerakan anti narkoba ini,” pungkasnya.

Sementara itu, Dekan Fakultas Hukum (FH) Umaha Dr. Fajar Rachmad mendukung kegiatan ini karena untuk memaksimalkan generasi penerus bangsa supaya tidak sampai terlibat, baik sebagai pemakai maupun sebagai pengedar narkoba.

“Targetnya dari Guru BK ini paling tidak mengetahui kalau ada gejala dari siswanya, sehingga bisa melakukan antisipasi jangan sampai ke jalur hukum,” harapnya.

Kegiatan ini lanjutnya juga sebagai tindakan preventif dari pihak YPM supaya para siswa tidak terlibat penyalahgunaan narkoba apapun.

“Karena mereka semua ini sebagai penerus bangsa,” tutupnya.

Berita Terkait

Polresta Sidoarjo Ungkap 53 Kasus Judi, Dukung Asta Cita Presiden Prabowo
Pria Asal Kediri Diringkus Usai Dua Kali Curi Motor di Sidoarjo
Hari Tenang Pilgub, Khofifah Ziarah ke Makam Tokoh Besar NU di Jombang
LBH MUKI Jawa Tengah Edukasi Hukum di SMAN 2 Mranggen Demak
Ziarah ke Makam Bung Karno, Khofifah-Emil Kenang Teladan Sang Proklamator dan Harmoni dengan Ulama NU
Hari Guru Nasional 2024, Khofifah Ajak Guru Berinovasi dan Adaptif di Era Digital
LSM DRBI Yakin Lucky – Syaefudin Menang dan Dilantik Jadi Bupati-Wakil Bupati Indramayu
Khofifah – Emil Ziarah Khusyuk ke Makam KH Hasyim Asy’ari dan Gus Dur di Hari Tenang Pilgub Jatim

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 05:50 WIB

Polresta Sidoarjo Ungkap 53 Kasus Judi, Dukung Asta Cita Presiden Prabowo

Selasa, 26 November 2024 - 05:42 WIB

Pria Asal Kediri Diringkus Usai Dua Kali Curi Motor di Sidoarjo

Senin, 25 November 2024 - 21:30 WIB

Hari Tenang Pilgub, Khofifah Ziarah ke Makam Tokoh Besar NU di Jombang

Senin, 25 November 2024 - 20:03 WIB

LBH MUKI Jawa Tengah Edukasi Hukum di SMAN 2 Mranggen Demak

Senin, 25 November 2024 - 15:46 WIB

Ziarah ke Makam Bung Karno, Khofifah-Emil Kenang Teladan Sang Proklamator dan Harmoni dengan Ulama NU

Berita Terbaru

Kapolresta Sidoarjo Kombes. Pol. Christian Tobing dalam konferensi pers di Mako Polresta Sidoarjo.

Hukum - Kriminal

Polresta Sidoarjo Ungkap 53 Kasus Judi, Dukung Asta Cita Presiden Prabowo

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:50 WIB

M.M.O., pria 36 tahun asal Pare, Kedir pelaku Curanmor (IST)

Hukum - Kriminal

Pria Asal Kediri Diringkus Usai Dua Kali Curi Motor di Sidoarjo

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:42 WIB

Peristiwa

Bawaslu Lahat Gelar Apel Akbar Deklarasi Pilkada Damai

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:32 WIB

Kapolres Lahat, AKBP God Parlasro S. Sinaga, SH, SIK, MH, memimpin apel

Polri

Polres Lahat Apel Sinergitas dan Pergeseran Pasukan

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:24 WIB

Politik - Pemerintahan

Pemkab Lamongan Gelar Rakor Persiapan Musim Tanam I

Selasa, 26 Nov 2024 - 04:38 WIB