Pj Bupati Sidoarjo Mari Berinovasi dan Berkreativitas

- Redaksi

Jumat, 20 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Seminar Economic Outlook 2021 di Aston Hotel. [Foto/Kmf]

Seminar Economic Outlook 2021 di Aston Hotel. [Foto/Kmf]

SIDOARJO, RadarBangsa.co.id – Puluhan pelaku usaha kecil menengah dan besar diundang pemkab Sidoarjo untuk mengikuti seminar Economic Outlook 2021. Acara ini membahas peluang dan tantangan bisnis serta strategi di sektor finansial, manufaktur dan jasa dalam menjaga pertumbuhan di era new normal. Kegiatan dibuka Pj. Bupati Sidoarjo, Hudiyono.

Pj. Bupati, Hudiyono yang akrab dipanggil Cak Hud, mengingatkan jangan sampai terjadi pertumbuhan ekonomi tinggi namun menghambat inovasi dan kreativitas, pada Rabu (18/11/2020), di Aston Hotel.

Melalui program-program unggulan diharapkan bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi dengan tidak mengabaikan sektor riil.

“Kita jangan sampai terjebak pada pertumbuhan ekonomi yang sudah bagus ini, kelas middle income kita sudah tinggi. Pertumbuhan ekonomi kita rata2 diatas provinsi Jatim dan Nasional”, katanya.

Pendapatan perkapita Sidoarjo sudah mencapai 94 juta rupiah per tahun. Kalau sudah ekonomi menengah ke atas jangan sampai merasa zona nyaman.

“Hari ini kita coba petakan melalui ekonomi Outlook sehingga bisa menjadi rumusan kebijakan. Indikator kesenjangan antara yang miskin dengan yang kaya di Sidoarjo 0,7 persen. Kita mampu menekan pertumbuhan penduduk 1,8 persen”, ujar Cak Hud.

Ekspor antar kabupaten, antar provinsi dan antar negara tinggi. Sidoarjo termasuk tinggi, daerah industri.

“Kita jangan terjebak, kita harus punya inovasi dan kreasi”, katanya.

Indikator SDM di Sidoarjo salah satunya tingkat pendidikan, rata-rata pendidikan S1. Jawa Timur rata2 pendidikan masih SMP.

“Bagaimana kita mempersiapkan pertumbuhan ekonomi ini agar tidak terjebak maka kita siapkan SDM yang inovatif dan kreatif”, tambahnya.

Para pengusaha harus memberikan tempat bagi pegawai terampil meski lulusan SD atau SMP. Industri bisa memfasilitasi sekolah kesetaraan bagi pegawainya.

“Ini semua semata-mata agar atmosfer ekonomi benar-benar tumbuh sampai sektor riil”, pungkas Cak Hud.

(Red/Kmf)

Berita Terkait

Pemkab Lamongan Gelar Rakor Persiapan Musim Tanam I
Pemkab Lamongan Terima Penghargaan atas Penurunan Angka Pengangguran
Pemkab dan DPRD Lamongan Setujui APBD 2025 dengan Pendapatan Rp 3,26 Triliun
Polsek Tikung Pengamanan dan Pengawalan Logistik Pemilu dari Gudang KPU Lamongan ke PPK Tikung
Plt Bupati Sidoarjo Sidak Jembatan Kedungpeluk, Apresiasi Perbaikan Cepat dan Rencanakan Perbaikan Gladakdowo
Dinas Lingkungan Hidup Madiun Gelar Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik dan Biopori untuk Lingkungan Berkelanjutan
Pj Gubernur Adhy Puji Rekor Distribusi Logistik Pilkada Jatim, Tercepat dan Terbanyak di Indonesia
KPU Jatim Gelar Apel Kesiapan Distribusi Logistik Pilkada 2024 di Sidoarjo
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 04:38 WIB

Pemkab Lamongan Gelar Rakor Persiapan Musim Tanam I

Senin, 25 November 2024 - 22:12 WIB

Pemkab dan DPRD Lamongan Setujui APBD 2025 dengan Pendapatan Rp 3,26 Triliun

Senin, 25 November 2024 - 10:26 WIB

Polsek Tikung Pengamanan dan Pengawalan Logistik Pemilu dari Gudang KPU Lamongan ke PPK Tikung

Senin, 25 November 2024 - 08:13 WIB

Plt Bupati Sidoarjo Sidak Jembatan Kedungpeluk, Apresiasi Perbaikan Cepat dan Rencanakan Perbaikan Gladakdowo

Minggu, 24 November 2024 - 15:10 WIB

Dinas Lingkungan Hidup Madiun Gelar Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik dan Biopori untuk Lingkungan Berkelanjutan

Berita Terbaru

Kapolresta Sidoarjo Kombes. Pol. Christian Tobing dalam konferensi pers di Mako Polresta Sidoarjo.

Hukum - Kriminal

Polresta Sidoarjo Ungkap 53 Kasus Judi, Dukung Asta Cita Presiden Prabowo

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:50 WIB

M.M.O., pria 36 tahun asal Pare, Kedir pelaku Curanmor (IST)

Hukum - Kriminal

Pria Asal Kediri Diringkus Usai Dua Kali Curi Motor di Sidoarjo

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:42 WIB

Peristiwa

Bawaslu Lahat Gelar Apel Akbar Deklarasi Pilkada Damai

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:32 WIB

Kapolres Lahat, AKBP God Parlasro S. Sinaga, SH, SIK, MH, memimpin apel

Polri

Polres Lahat Apel Sinergitas dan Pergeseran Pasukan

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:24 WIB

Politik - Pemerintahan

Pemkab Lamongan Gelar Rakor Persiapan Musim Tanam I

Selasa, 26 Nov 2024 - 04:38 WIB