Plt Bupati Subandi Pimpin Upacara Hari Pramuka ke-63 Sidoarjo

- Redaksi

Rabu, 14 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Plt. Bupati Sidoarjo, Subandi, Kwarcab  Sidoarjo,saat memberikan Piagam ke SMAN 2 Buduran di Hari Pramuka ke-63 di Alun-alun Kabupaten Sidoarjo, pada Rabu, 14 Agustus 2024. (IST)

Plt. Bupati Sidoarjo, Subandi, Kwarcab Sidoarjo,saat memberikan Piagam ke SMAN 2 Buduran di Hari Pramuka ke-63 di Alun-alun Kabupaten Sidoarjo, pada Rabu, 14 Agustus 2024. (IST)

SIDOARJO, RadarBangsa.co.id – Plt. Bupati Sidoarjo, Subandi, yang juga merupakan Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Sidoarjo, memimpin upacara peringatan Hari Pramuka ke-63 di Alun-alun Kabupaten Sidoarjo, pada Rabu, 14 Agustus 2024.

Mengusung tema “Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” Subandi menekankan peran Pramuka dalam membentuk karakter dan kepribadian generasi muda. Menurutnya, Pramuka berperan penting dalam memupuk disiplin, semangat kebersamaan, dan kemampuan bela negara.

“Dalam era teknologi saat ini, yang bisa mengancam karakter generasi bangsa, Gerakan Pramuka menawarkan pendidikan yang meliputi life skill, soft skill, hard skill, serta kecerdasan spiritual, emosional, sosial, intelektual, dan fisik, yang semuanya penting untuk mencetak generasi unggul,” ungkap Subandi.

Kak Subandi, sapaan akrabnya, juga mengimbau kepada generasi muda untuk terus menumbuhkan semangat kebangsaan sesuai dengan Pancasila sebagai landasan negara untuk menjaga keutuhan NKRI. “Jadilah generasi yang berkarakter, berjiwa Pancasila, dan mampu menjaga keutuhan NKRI,” pesannya.

“Pendidikan dalam Gerakan Pramuka sangat berharga untuk pembentukan karakter generasi muda, dengan menanamkan nilai-nilai seperti kedisiplinan, kebersamaan, dan cinta tanah air,” tambahnya.

Hari Pramuka ke-63 dihadiri oleh Plt. Bupati Sidoarjo Subandi beserta istri, Sriatun Subandi, Sekretaris Kabupaten Sidoarjo Fenny Apridawati, Ketua DPRD Kabupaten Sidoarjo H. Usman, serta jajaran Forkopimda dan Kepala OPD Kabupaten Sidoarjo. Upacara ini diikuti oleh kwartir ranting dari seluruh kecamatan Sidoarjo, dengan penampilan atraksi Aeromodelling dari Saka Dirgantara, pertunjukan oleh 62 penggalang dari SMP Negeri 2 Sidoarjo, dan penutup dengan atraksi water jet dari brandweer Sidoarjo.

Berita Terkait

Ziarah ke Makam Bung Karno, Khofifah-Emil Kenang Teladan Sang Proklamator dan Harmoni dengan Ulama NU
Hari Guru Nasional 2024, Khofifah Ajak Guru Berinovasi dan Adaptif di Era Digital
LSM DRBI Yakin Lucky – Syaefudin Menang dan Dilantik Jadi Bupati-Wakil Bupati Indramayu
Khofifah – Emil Ziarah Khusyuk ke Makam KH Hasyim Asy’ari dan Gus Dur di Hari Tenang Pilgub Jatim
Ngalap Berkah di Pesantren Nurul Amanah, Khofifah Ajak Warga Tak Golput dan Rayakan Aqiqah Dua Bayi
Puluhan Ribu Warga Gelar Dzikir dan Sholawat, Siap Kawal Kemenangan Khofifah – Emil di Pilgub Jatim 2024
Relawan Jarimata Deklarasi Dukung Khofifah – Emil, Siap Kawal Kemenangan Hingga Akhir
Ketua Umum SMSI Pusat Buka UKW 53 Bersama LUKW UPDM di Labuhanbatu

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 15:46 WIB

Ziarah ke Makam Bung Karno, Khofifah-Emil Kenang Teladan Sang Proklamator dan Harmoni dengan Ulama NU

Senin, 25 November 2024 - 10:43 WIB

Hari Guru Nasional 2024, Khofifah Ajak Guru Berinovasi dan Adaptif di Era Digital

Minggu, 24 November 2024 - 18:40 WIB

Khofifah – Emil Ziarah Khusyuk ke Makam KH Hasyim Asy’ari dan Gus Dur di Hari Tenang Pilgub Jatim

Minggu, 24 November 2024 - 09:50 WIB

Ngalap Berkah di Pesantren Nurul Amanah, Khofifah Ajak Warga Tak Golput dan Rayakan Aqiqah Dua Bayi

Sabtu, 23 November 2024 - 19:00 WIB

Puluhan Ribu Warga Gelar Dzikir dan Sholawat, Siap Kawal Kemenangan Khofifah – Emil di Pilgub Jatim 2024

Berita Terbaru