Polsek Tikung Gelar Apel Gabungan Pengamanan Malam Takbir Idul Adha 1445 H

apel
Kapolsek Tikung, IPTU Tulus Haryanto, S.E., M.H., saat mempin apel pada hari Minggu, (16/04), pukul 18.30 WIB. (IST)

LAMONGAN, RadarBangsa.co.id – Dalam rangka memastikan keamanan dan ketertiban selama perayaan malam takbir Idul Adha 1445 H, Polsek Tikung menggelar apel gabungan di halaman Polsek Tikung. Apel yang  dipimpin langsung oleh Kapolsek Tikung, IPTU Tulus Haryanto, S.E., M.H., pada hari Minggu, (16/04), pukul 18.30 WIB.
Kapolsek Tikung, IPTU Tulus Haryanto, menyampaikan pentingnya sinergi antara berbagai pihak dalam menjaga keamanan pada malam takbir ini.
“Kegiatan malam takbir Idul Adha merupakan salah satu momen penting bagi umat Islam untuk merayakan kebesaran Allah SWT. Oleh karena itu, kita harus memastikan bahwa perayaan ini berjalan dengan aman dan tertib,” tegasnya.

Lebih lanjut, IPTU Tulus Haryanto menekankan harapannya agar seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan malam takbir dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab.

Bacaan Lainnya

” Untuk ini seluruh personel yang bertugas dapat bekerjasama dengan baik, mengutamakan pelayanan kepada masyarakat, serta cepat tanggap terhadap setiap potensi gangguan keamanan,” ujar Kapolsek.

Dalam kesempatan tersebut, IPTU Tulus Haryanto juga menambahkan beberapa arahan terkait prosedur pengamanan yang harus diikuti. “Dari seluruh personel harus selalu waspada dan sigap dalam menjalankan tugas. Pastikan setiap titik pengamanan dipantau dengan seksama, dan selalu berkoordinasi dengan posko induk untuk setiap perkembangan situasi di lapangan,” tambahnya.

Menutup arahannya, IPTU Tulus Haryanto mengingatkan pentingnya dedikasi dan semangat dalam menjalankan tugas.
” Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel yang hadir dan terlibat dalam pengamanan malam ini. Mari kita jaga situasi tetap kondusif, sehingga masyarakat dapat merayakan malam takbir Idul Adha dengan penuh rasa aman dan nyaman,” tutup Kapolsek Tikung.

Apel gabungan ini dihadiri oleh berbagai unsur pengamanan, termasuk TNI, Satpol PP, dan elemen masyarakat lainnya. Dengan adanya apel gabungan ini, diharapkan malam takbir Idul Adha di wilayah hukum Polsek Tikung dapat berlangsung dengan lancar dan aman.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *