Santuni Anak Yatim, Hari Terakhir KKN Kelompok XI STISIP Syamsul ‘Ulum Sukabumi di Desa Jayapura Cianjur

- Redaksi

Selasa, 31 Agustus 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Hambali salah seorang mahasiswa praktek Kuliah Kerja Nyata (KKN) kelompok XI STISIP Syamsul 'Ulum Sukabumi sedang menyerahkan santunan terhadap anak yatim, dan yatim piatu di desa Jayapura serta di ikuti rekan mahasiswa lainnya, juga Camat, Ketua TP PKK kecamatan Cidaun dan Kepala desa Jayapura Solihin

Hambali salah seorang mahasiswa praktek Kuliah Kerja Nyata (KKN) kelompok XI STISIP Syamsul 'Ulum Sukabumi sedang menyerahkan santunan terhadap anak yatim, dan yatim piatu di desa Jayapura serta di ikuti rekan mahasiswa lainnya, juga Camat, Ketua TP PKK kecamatan Cidaun dan Kepala desa Jayapura Solihin

CIANJUR, RadarBangsa.co.id – Dalam rangka mengakhiri masa Kuliah Kerja Nyata (KKN) kelompok XI dan perpisahan dengan masyarakat, mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Syamsul ‘Ulum Sukabumi di desa Jayapura Kecamatan Cidaun, Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat, menyerahkan santunan terhadap 100 orang anak yatim, yatim piatu di desa itu.

Dari pantauan jurnalis RadarBabgsa.co.id tampak hadir dalam acara itu, Camat kecamatan Cidaun Herlan Iskandar. S.IP, dosen pendamping mahasiswa yang melakukan KKN, para mahasiswa peserta KKN kelompok XI STISIP Syamsul ‘Ulum Sukabumi, Kepala desa Jayapura Solihin bersama seluruh perangkat desa, Ketua TP PKK Kecamatan Cidaun Lilis Herlan Iskandar, para anak yatim, yatim piatu, dan sejumlah masyarakat setempat di pelataran kantor desa Jayapura, Selasa (31/08/2021).

Salah seorang perwakilan mahasiswa KKN dalam sambutannya menyampaikan, “penyerahan santunan terhadap anak yatim dan yatim piatu ini merupakan bentuk pendekatan diri kepada Allah dan bukti rasa syukur atas rahmad dan nikmat-Nya, dimana selama 20 hari kerja mahasiswa STISIP Syamsul ‘Ulum Sukabumi lakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) kelompok XI di desa Jayapura Alhamdulillah baik-baik saja dan dalam kondisi sehat.

“Hari ini adalah hari terakhir dalam pengabdian dan KKN di desa itu sekaligus membagikan santunan terhadap anak yatim, yatim piatu yang ada di desa dengan harapan punya makna tersendiri, terlebih engikat rasa persaudaraan yang kuat.

Kepala desa Jayapura Solihin sebelumnya menyampaikan, “ucapan trimakasih yang tidak terhingga kepada pihak Akademik STISIP Syamsul ‘Ulum Sukabumi yang telah mempercayakan desa Jayapura sebagai desa sasaran KKN kelompok XI STISIP Syamsul ‘Ulum, mudah-mudahan selama mahasiswa melakukan KKN di desa tersebut dapat memberikan makna dan arti tersendiri bagi masyarakat setempat maupun mahasiswa yang melaksanakan KKN.

Selebihnya kepala desa Solihin juga mengucapkan mohon maaf atas segala sesuatunya selama mahasiswa KKN di desanya.

Camat kecamatan Cidaun Herlan Iskandar. S.IP sangat mengapresiasi atas santunan dari mahasiswa KKN kelompok XI STISIP Syamsul ‘Ulum Sukabumi terhadap anak yatim, yatim piatu yang ada di desa itu, seraya berkata, “Trimakasih atas santunan terhadap anak yatim, yatim piatu di desa Jayapura ini, semoga menjadi ladang ibadah dan dapat ridha-Nya”.

(AE Nasution)

Berita Terkait

LBH MUKI Jawa Tengah Edukasi Hukum di SMAN 2 Mranggen Demak
Jaguar Perkasa Boxing Fight Dorong Potensi Atlet Tinju Jawa Tengah
Rapat Koordinasi dan Peresmian Perpustakaan Kelurahan Muktiharjo Kidul Semarang
Pj Gubernur Jatim Adhy Komitmen Tingkatkan Martabat Guru 2024
Pj Gubernur Jatim Adhy Tinjau Uji Coba Makan Bergizi
PWNU Jateng dan YPI Nasima Kirim 20 Guru Belajar ke Pare
Pj Gubernur Jatim Adhy Tekankan Konsistensi Prestasi di SMA Award 2024
Emina Glo Rad, Kolaborasi Spesial Emina dan Student Council UC Surabaya Hadir di Kampus
Tag :

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 20:03 WIB

LBH MUKI Jawa Tengah Edukasi Hukum di SMAN 2 Mranggen Demak

Sabtu, 23 November 2024 - 07:50 WIB

Jaguar Perkasa Boxing Fight Dorong Potensi Atlet Tinju Jawa Tengah

Jumat, 22 November 2024 - 22:12 WIB

Rapat Koordinasi dan Peresmian Perpustakaan Kelurahan Muktiharjo Kidul Semarang

Selasa, 19 November 2024 - 17:55 WIB

Pj Gubernur Jatim Adhy Komitmen Tingkatkan Martabat Guru 2024

Selasa, 19 November 2024 - 17:47 WIB

Pj Gubernur Jatim Adhy Tinjau Uji Coba Makan Bergizi

Berita Terbaru

M.M.O., pria 36 tahun asal Pare, Kedir pelaku Curanmor (IST)

Hukum - Kriminal

Pria Asal Kediri Diringkus Usai Dua Kali Curi Motor di Sidoarjo

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:42 WIB

Peristiwa

Bawaslu Lahat Gelar Apel Akbar Deklarasi Pilkada Damai

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:32 WIB

Kapolres Lahat, AKBP God Parlasro S. Sinaga, SH, SIK, MH, memimpin apel

Polri

Polres Lahat Apel Sinergitas dan Pergeseran Pasukan

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:24 WIB

Politik - Pemerintahan

Pemkab Lamongan Gelar Rakor Persiapan Musim Tanam I

Selasa, 26 Nov 2024 - 04:38 WIB

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lamongan, Sugeng Widodo, dalam acara Detik Jatim Awards 2024 di Dyandra Convention Center, Surabaya.(IST)

Politik - Pemerintahan

Pemkab Lamongan Terima Penghargaan atas Penurunan Angka Pengangguran

Selasa, 26 Nov 2024 - 04:26 WIB