SEMARANG, RadarBangsa.co.id – Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke 77 tahun 2022, Seluruh warga Rukun Warga (RW) 15 Kelurahan Muktiharjo Kidul Kota Semarang, merayakan dengan mengadakan beberapa acara lomba lomba. Minggu (14/08)
Sekitar 500 warga RW 15 Muktiharjo Kidul Semarang pagi ini memadati lapangan RW 15. Dengan lomba untuk ibu-ibu dan anak-anak dengan membawa team lomba serta suporter dari masing-masing Rukun Tetangga (RT), acara perlombaan yang diikuti oleh 14 RT, Adapun lomba lomba yang dipertandingkan untuk ibu-ibu antara lain Estafet sarung, Estafet air dan Estafet tepung. Serta anak anak juga tidak mau kalah, ada beberapa lomba juga.
Sementara Untuk lomba bagi bapak bapak juga diadakan antara lain lomba futsal dengan mengenakan daster, lomba bola volly dan lomba bulutangkis. Dalam acara lomba bapak bapak kemarin dibuka secara langsung oleh Bapak ketua RW 15 Muktiharjo Kidul Edy Supriyanto. Pada kesmpatannya beliau juga memberikan apresiasi seluruh warganya dalam rangka berpartisipasi mengikuti program RW 15 Muktiharjo Kidul.
Diakhir kata Edy menambahkan agar seluruh warga bisa bergandengan tangan bersama sama untuk memajukan wilayah kita tercinta. Seduluran sak lawase, itu slogan beliau. Untuk kepanitiaan lomba tahun ini di serahkan dan dipercayakan KEPADA karang taruna, Terangnya
Sampai siang ini lomba masih berlangsung dan di puncak acara nanti pada hari Minggu 21 Agustus 2022, dan akan diadakan pentas seni, serta tiap perwakilan RT akan mengisi diacara tersebut. Dan juga akan diadakan basar makanan, minuman dan lain lain dilapangan sekaligus pengumuman pemenang lomba lomba dan juara umum, Jelasnya