Tim NasDem Kediri Siaga Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Kranggan & Paron

- Redaksi

Senin, 13 April 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Desa Kranggan, Widarti dan Team Nasdem

Kepala Desa Kranggan, Widarti dan Team Nasdem

KEDIRI, RadarBangsa.co.id – Tim NasDem Siaga terus berjuang untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 di berbagai desa-desa. Seperti halnya yang dilakukan, Minggu, 12 April 2020, mereka bersama warga, kepala desa, perangkat desa, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas melakukan penyemprotan Disinfektan di Desa Kranggan, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri, Jawa Timur.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Kediri dari Fraksi Partai NasDem, Khusnul Arif, S.Sos, yang secara simbolis memberikan bantuan peralatan cuci tangan dan sabun kepada Kepala Desa Kranggan, Widarti, untuk ditempatkan di depan kantor desa.

Sebelum dimulai kegiatan, mereka melakukan pembagian tugas dan do’a bersama di halaman kantor desa agar kegiatan peyemprotan berjalan dengan lancar, dan wabah Covid-19 tidak sampai masuk di Desa Kranggan.

Baca Juga  PLN Kerja Sama dengan Pemkot Singkawang Olah Sampah untuk Bahan Bakar PLTU

Selain itu, Mas Pipin NasDem, panggilan akrab Founder Laskar Peduli Sesama ini juga membagikan jamu tetes herbal M-King untuk menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh (imun), agar tidak mudah terserang penyakit, apalagi di saat pandemi Covid-19 seperti sekarang ini.

Sementara itu, Kepala Desa Kranggan, Widarti, menghimbau kepada warga masyarakat untuk selalu menjalankan anjuran dari pemerintah, termasuk melakukan social distancing (menjaga jarak), dan selalu menjaga PHBS (Pola Hidup Bersih dan Sehat) serta sering mencuci tangan menggunakan sabun.

Baca Juga  UPT Pembantu PUTR Probolinggo di Lumajang, Kembali Lakukan Tambal Sulam Jalan Berlubang

Dirinya juga meghimbau warga agar tidak panik, serta menahan dahulu untuk tidak melakukan kegiatan-kegiatan yang melibatkan banyak orang. Untuk warga yang baru pulang dari daerah yang dinyatakan zona merah atau dari luar negeri, dimohon supaya melaporkan ke ketua RT, atau RW, maupun perangkat desa.

“Semoga warga Desa Kranggan dijauhkan dari wabah virus Covid-19. Khusus untuk warga yang baru pulang dari luar negeri atau dari zona merah Covid-19, dimohon melapor dan melakukan isolasi mandiri di rumah masing-masing selama empat belas hari agar aman bagi kesehatannya dan warga lainnya,” tutur Widarti.

Baca Juga  Ratusan Kader NasDem Kab. Kediri Bersilaturrahmi Bersama Anggota DPR RI

Kades Kranggan juga mengucapkan terima kasih atas penyemprotan yang dilakukan oleh Tim NasDem Siaga bersama para relawan terhadap berbagai fasilitas umum, tempat-tempat ibadah, dan rumah-rumah warga, serta sepanjang jalan Desa Kranggan.

Sementara itu, sebelum melakukan penyemprotan di Desa Kranggan tersebut, para relawan dan Tim NasDem Siaga terlebih dahulu juga melakukan penyemprotan Disinfektan di Desa Paron, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Kediri.

Di Desa Paron ini merupakan penyemprotan kedua untuk melanjutkan yang sebelumnya dari para relawan NasDem Siaga, dengan dibantu kepala desa, perangkat desa, Bhabinkamtibmas, Babinsa, tokoh masyarakat dan warga setempat. (Ruchi/Mahbub)

Berita Terkait

DPU CKPP Banyuwangi : Targetkan Rampung Tahun ini Pembangunan Jembatan Karangdoro Terus Dikebut
Pj Gubernur Adhy Salurkan Bansos dan Alat Bantu Disabilitas di Blitar
Jelang Hari Jadi ke-79 Jawa Timur, Pj Gubernur Adhy Karyono Pimpin Ziarah di Makam Bung Karno
Dukungan Nyai dan Ning untuk SAE, Bersatu untuk Sidoarjo
Subandi : Sowan Kiai untuk Sidoarjo yang Lebih Baik
Kondisi Jembatan Desa Bluru Kidul Sidoarjo Memprihatinkan
Sidoarjo Percepat Digitalisasi Transaksi Pemerintah Daerah
Ribuan Muslimat Pasuruan Rayakan Maulid Nabi, Khofifah Ajak Teladani Rasulullah
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 09:25 WIB

DPU CKPP Banyuwangi : Targetkan Rampung Tahun ini Pembangunan Jembatan Karangdoro Terus Dikebut

Jumat, 4 Oktober 2024 - 15:13 WIB

Pj Gubernur Adhy Salurkan Bansos dan Alat Bantu Disabilitas di Blitar

Jumat, 4 Oktober 2024 - 13:55 WIB

Jelang Hari Jadi ke-79 Jawa Timur, Pj Gubernur Adhy Karyono Pimpin Ziarah di Makam Bung Karno

Rabu, 2 Oktober 2024 - 06:59 WIB

Dukungan Nyai dan Ning untuk SAE, Bersatu untuk Sidoarjo

Rabu, 2 Oktober 2024 - 06:52 WIB

Subandi : Sowan Kiai untuk Sidoarjo yang Lebih Baik

Berita Terbaru

Kepala BRI Unit Pucuk, Mochamad Afnan Zainuri, saat menyerahkan bantuan program Klasterkuhidupku

Ekonomi

BRI Dorong UMKM Lamongan Maju Lewat Klasterkuhidupku

Sabtu, 5 Okt 2024 - 10:51 WIB