BANTAENG, RadarBangsa.co.id – Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin menutup secara resmi pelatihan dasar CPNS Golongan II dan III, Jumat, 13 Desember 2019. Penutupan ini digelar di Halaman Kantor Bupati Bantaeng.
Latsar ini digelar dengan kerja sama pada Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Sulsel. Sebanyak 198 CPNS mengikuti Latsar yang digelar sejak 16 September 2019 ini.
Pada dasarnya, Latsar dilaksanakan guna membentuk Pegawai Negeri Sipil yang profesional dan berkarakter. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, tidak hanya dari segi durasinya, tetapi dari aspek kurikulum atau substansi pembelajaran.
Tahun-tahun sebelumnya latsar difokuskan untuk meningkatkan kemampuan teknis ASN. Tahun ini lebih menekankan aspek terhadap nilai-nilai dasar ASN. Sehingga tidak mudah dipengaruhi oleh hal-hal yang bisa merusak tugas selaku ASN.
Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin pada kesempatan itu mengatakan bahwa ASN sebagai unsur yang paling berperan dalam penyelenggaraan sebuah pemerintahan harus melaksanakan kewajiban terlebih dahulu dengan baik kemudian menuntuk hak kemudian.
“Saya yakin dan percaya ASN Bantaeng mampu berbuat tanpa pamrih dan ikhlas melaksanakan tugas-tugasnya,” tuturnya.(AL)